Harga Minyak Zaitun Wardah Pure Olive Oil Terbaru

Minyak zaitun disebut-sebut sebagai minyak dengan sejuta manfaat, termasuk untuk memasak, kesehatan, hingga digunakan untuk produk perawatan tubuh. Karena kaya manfaat, sejumlah produsen kecantikan seperti Wardah meluncurkan inovasi produk minyak zaitun dan dijual dengan harga terjangkau di lapak offline maupun online.

Minyak zaitun Wardah Pure Olive Oil (sumber: bukareview)
Minyak zaitun Wardah Pure Olive Oil (sumber: bukareview)

Minyak zaitun memiliki kandungan utama vitamin E dan Oleic acid. Oleic acid membantu menghaluskan kulit secara efektif, sementara vitamin E membantu meningkatkan elastisitas kulit. Selain itu, vitamin E juga berperan sebagai antioksidan alami yang mampu melawan radikal bebas (gangguan terhadap kulit). Minyak zaitun sering digunakan untuk perawatan wajah, antara lain sebagai pelembut dan pembersih alami wajah. Menggunakan minyak zaitun merupakan cara alami yang paling efektif untuk membuat kulit wajah menjadi halus dan sehat.

Bacaan Lainnya

Review Minyak Zaitun Wardah

Wardah memang dikenal sebagai salah satu produsen kosmetik lokal yang juga merilis produk minyak zaitun. Minyak zaitun ini berbahan utama minyak zaitun jenis pure olive oil. Jenis ini berada di atas virgin oil dan fino olive oil, artinya bahan utama minyak zaitun Wardah ini diproses dengan baik agar aman untuk kulit dan tidak menyebabkan alergi pada kulit. Wardah Pure Olive Oil tergolong minyak zaitun murni, meskipun kualitasnya termasuk dalam golongan sedang, bukan kualitas kelas satu. Namun, tetap saja khasiatnya dirasa sangat baik untuk kulit.

Bertajuk Wardah Pure Olive Oil, produk minyak zaitun Wardah ini digemari karena punya manfaat yang baik untuk kulit tubuh, rambut, hingga wajah. Wardah Pure Oil yang dikemas dalam kemasan botol 50 ml, memiliki banyak manfaat yang ditawarkan di dalamnya, seperti untuk melembapkan kulit, menghaluskan kulit, mencerahkan kulit dan membuat kulit lebih elastis atau kenyal.

Selain itu, Wardah Pure Oil dapat digunakan untuk bibir yang kering, rambut , menyamarkan mata yang hitam, menjadikan kulit tampak sehat, menghilangkan kerutan di sekitar perut karena stretch mark saat hamil, mengurangi kerutan di wajah, mencegah penuaan dini, mengatasi tumit yang pecah-pecah, memudarkan bekas luka, menghaluskan kulit siku dan lutut.

Manfaat Wardah Pure Olive Oil

  • Banyak pengguna yang menggunakan Wardah Pure Olive Oil sebagai campuran beberapa alat kosmetik, seperti BB Cream, make-up remover, massage oil dan pelembab. Anda bisa mencampurkan olive oil dengan BB cream untuk mendapatkan kulit yang glowing sekaligus untuk melembabkan wajah.
  • Anda juga bisa menggunakan olive oil sebagai make-up remover pada saat memakai make-up yang berat. Caranya adalah dengan menuangkan olive oil secukupnya telapak tangan kemudian oleskan secara merata di wajah, dan lakukan pijatan wajah secara perlahan. Minyak zaitun ini bisa digunakan untuk menghapus eyeliner dan maskara yang waterproof dan saat diaplikasikan tidak terasa perih. 
  • Anda bisa menggunakan olive oil sebagai pelembab, dengan cara menuang olive oil secukupnya di telapak tangan, kemudian oleskan secara merata pada wajah tanpa dipijat. Diamkan selama beberapa menit, kemudian hapus menggunakan kapas, hasilnya kulit terasa lebih lembab dan kenyal.
  • lainnya dari minyak sejuta manfaat ini adalah mampu membuat bibir menjadi lebih sehat, mempesona, dan merah alami. Sehat dalam artian bibir tidak pecah-pecah atau kering serta kelembapan bibir terjaga sehingga terlihat lebih merah alami tanpa olesan lipstik yang berlebihan.
  • Dapat membantu mengatasi bibir pecah-pecah. Anda dapat mencampurkannya dengan madu dan mengoleskannya saat menjelang tidur di hari.
Wardah Pure Olive Oil - woop.id
Wardah Pure Olive Oil – woop.id

Tak hanya itu, minyak zaitun Wardah juga bermanfaat untuk wajah berjerawat. Khusus untuk wajah yang berjerawat dan pengelupasan jerawat, agar tidak membuat wajah berminyak semakin berminyak, semuanya tergantung pada aturan pemakaian.

Cara Pakai Wardah Pure Olive Oil

Beberapa pakar menyarankan untuk memakai minyak ini saat sore hari setelah cuci muka atau sebelum tidur dengan cara dioleskan di area yang kering saja, misalnya di bawah mata terutama untuk yang bermasalah dengan kantung mata atau mata panda, atau Anda bisa mengoleskannya sedikit pada wajah berminyak Anda yang berjerawat. Cukup oleskan pada area jerawatnya saja.

Produk minyak zaitun milik Wardah tidak berbau seperti minyak, akan tetapi memiliki aroma yang sangat harum, seperti ada campuran melati dan minyak zaitun. Jadi bagi Anda yang sudah pernah mencoba minyak zaitun biasa dan menjadikan masker, pasti senang karena aromanya tidak seperti saat menggunakan minyak zaitun alami. Selain itu, pemakaiannya juga terbilang sederhana dan mudah. Anda bisa menghilangkan warna kehitaman di kantung mata hanya dengan cara mengusapkannya secara merata di area sekitar mata terutama di bagian bawah. Usapkan dengan benar-benar lembut dan hati-hati agar tidak mengenai mata.

Jika diaplikasikan dengan benar, minyak zaitun Wardah tidak memiliki efek samping. Jangan gunakan masker minyak zaitun Wardah saat wajah berkeringat, terlebih bagi Anda yang memiliki tujuan untuk menghilangkan ataupun mengurangi jerawat. Selain itu, jangan gunakan saat masih terdapat lapisan bedak yang menempel pada kulit Anda, karena hal tersebut akan membuat wajah semakin berjerawat. Lalu, berapa harga Wardah Pure Olive Oil saat ini?

Harga Minyak Zaitun Wardah

Ukuran Kemasan Wardah Pure Olive Oil Harga
Wardah Pure Olive Oil 50 ml Rp27.000
Wardah Pure Olive Oil 150 ml Rp47.000

Jika dibandingkan tahun 2021 dan 2022 lalu, harga Wardah Pure Olive Oil mengalami perubahan pada 2023. Misalnya, Wardah Pure Olive Oil kemasan 50 semula dijual dengan harga Rp25 ribu, tahun 2022 sedikit naik menjadi Rp26.500 per botol, dan tahun 2023 naik lagi jadi Rp27 ribu per botol. Anda dapat membeli produk Wardah Pure Olive Oil di toko kosmetik dan supermarket terdekat.

[Update: Dian]

 

Pos terkait