Komposisi, Indikasi, Dosis dan Harga Ossovit (Syrup dan Tablet)

Semakin bertambahnya usia, tidak hanya energi yang kian melemah, begitu juga dengan tulang dan persendian. Kebanyakan orang mungkin tidak terlalu peduli dengan keadaan tulangnya, dan tentu ini menjadi masalah besar. Apalagi bagi wanita yang memiliki risiko osteoporosis lebih tinggi dibanding pria. Untuk itu, Anda membutuhkan suplemen kalsium, seperti Ossovit, yang dijual dengan harga terjangkau di apotek terdekat.

Harga Ossovit - www.bukalapak.com
Harga Ossovit – www..com

Berdasarkan sebuah penelitian, angka kejadian osteoporosis pada wanita di Indonesia memang belum diketahui pastinya, namun risiko terjadinya osteoporosis di kalangan kaum Hawa cukup tinggi. Osteoporosis sendiri merupakan keadaan kepadatan mineral tulang atau bone mineral density (BMD) yang lebih dari -2,5 SD di bawah rata-rata.[1]

Bacaan Lainnya

Untuk memenuhi tingkat kepadatan mineral tulang, tentunya Anda perlu mengonsumsi makanan yang mengandung zat mineral untuk tulang. Selain itu, Anda juga perlu minum suplemen kalsium jika Anda memiliki risiko tinggi terhadap osteoporosis. Dari banyaknya merek dan jenis suplemen yang ada, tidak ada salahnya jika Anda mencoba minum Ossovit yang tersedia dalam bentuk cair (sirup) dan tablet.

Komposisi dan Manfaat Ossovit Syrup

Ossovit Syrup merupakan salah satu suplemen dengan tekstur kental menyerupai syrup untuk mencegah dan mengobati osteoporosis. Suplemen ini termasuk salah satu jenis vitamin yang bisa Anda dapatkan secara bebas, tanpa resep dokter. Suplemen dikemas dalam wadah kotak karton berbentuk balok dengan warna dasar hijau. Di bagian atas kemasan, terdapat tulisan merek produk yang dicetak tebal, berwarna putih. Sebagai ciri khas, terdapat gambar tulang dan sendi di bagian depan kemasan.

Setelah membuka kotak kemasan, Anda akan menemukan berwarna cokelat gelap yang terbuat dari kaca. Di bagian atas botol, terdapat tutup yang terbuat dari dan disegel. Bagian tengah botol dilengkapi dengan stiker penanda produk yang bertuliskan merek produk serta komposisinya.

Botol kaca yang tebal dan berwarna gelap tidak akan membuat komposisi produk rusak atau mudah terkontaminasi oleh sinar matahari dan udara di sekitarnya. Meskipun begitu, sebaiknya Anda menyimpan produk pada tempat yang sejuk dan kering.

Setiap 5 ml syrup Ossovit yang Anda konsumsi, dikatakan mengandung Ca citrate 250 mg, vitamin D3 100 iu, magnesium 25 mg, dan Zn 5 mg. Banyaknya zat yang terkandung dalam produk, membuat suplemen ini memiliki indikasi untuk mencegah dan mengobati osteoporosis, membantu proses pertumbuhan dan perkembangan, serta sebagai asupan kalsium selama hamil hingga menyusui. Dosis yang disarankan untuk dewasa, yaitu 1 kali sehari sebanyak 15 ml. Sementara, untuk anak-anak, 1 kali sehari sebanyak 5 ml hingga 10 ml.

Komposisi dan Manfaat Ossovit Tablet

Varian Ossovit lainnya yang diklaim cocok untuk Anda yang tidak suka varian syrup, yaitu Ossovit tablet. Produk ini dikemas dalam box berbentuk balok yang sedikit jika dibandingkan kemasan syrup. Di bagian atas kemasan, terdapat segel berbentuk hologram berwarna keperakan. Dus kemasan Ossovit tablet berwarna dasar hijau tua dengan gambar tulang dan sendi. Sementara itu, merek produk terdapat di bagian bawah segel produk dengan huruf berwarna putih dan dicetak tebal.

Konsumsi Suplemen Kalsium - myhealthblog.nl
Konsumsi Suplemen Kalsium – myhealthblog.nl

Setelah Anda membuka kemasan dus, Anda akan menemukan tablet suplemen yang dikemas dalam kemasan strip berbahan dasar aluminium tebal. Sehingga, komposisi yang ada pada suplemen tidak mudah terkontaminasi atau rusak akibat sinar matahari dan suhu ruangan yang labil. Meskipun tidak mudah rusak, sebaiknya Anda menyimpan suplemen tersebut di tempat yang sejuk dan aman, sehingga lebih tahan lama.

Dalam satu tablet Ossovit, mengandung Ca citrate 500 gr, vitamin D3 200 iu, vitamin K1 20 mcg, magnesium 100 mg, dan Zn 5 gr. Komposisi tersebut membuat suplemen ini memiliki indikasi untuk mencegah dan mengobati osteoporosis, memenuhi kebutuhan kalsium selama masa pertumbuhan dan perkembangan, serta memenuhi kebutuhan kalsium selama masa kehamilan hingga menyusui.

Dosis yang disarankan untuk dewasa, yaitu 1 hingga 3 kaplet per hari. Sementara, untuk anak-anak usia 4 hingga 10 tahun, yaitu 1 kali sehari sebanyak 1 hingga 1,5 kaplet, dan untuk anak-anak usia 1 hingga 3 tahun, yaitu 1 kali sehari sebanyak 1/2 kaplet. Berikut harga Ossovit di pasaran dalam negeri.

Harga Ossovit

Varian OssovitHarga (Rp)
Ossovit Syrup73.000
Ossovit Tablet38.729

Harga Ossovit di atas tentu tidak terikat dan dapat berubah sewaktu-waktu, tergantung kebijakan apotek maupun toko obat yang Anda kunjungi. Jika membutuhkan informasi lebih lengkap, silakan datang ke apotek terdekat di sekitar rumah Anda.

[1] Ramayulis, Rita dkk. 2011. Asupan Vitamin, Mineral, Rasio Asupan Kalsium dan Fosfor dan Hubungannya dengan Kepadatan Mineral Tulang Kalkaneus Wanita. Jurnal Gizi Klinik Indonesia, Vol. 7(3): 115-122.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *