Update Harga Mesin Laundry Karpet (Cuci Manual dan Otomatis)

Laundry menjadi salah satu peluang yang cukup menggiurkan, mengingat sekarang banyak orang yang disibukkan pekerjaan sehingga tidak sempat mencuci sandang mereka. Usaha ini pun tidak terbatas menawarkan jasa dan seterika pakaian, melainkan juga karpet, selimut, hingga gorden. Nah, apabila Anda juga berminat membuka bisnis ini, tentu saja Anda membutuhkan mesin khusus untuk mencuci. Untungnya, saat ini sudah ada banyak pilihan mesin cuci laundry, baik maupun otomatis, dengan harga yang sebenarnya masih cukup masuk akal.

Ilustrasi: Harga Mesin Laundry Karpet (credit: steamcommander)
Ilustrasi: Harga Mesin Laundry Karpet (credit: steamcommander)

Usaha laundry dapat dikatakan sebagai sebuah bisnis yang berkaitan dengan pelayanan jasa pencucian pakaian dengan mesin cuci maupun mesin pengering otomatis dan cairan pembersih serta pewangi khusus.[1] Bisnis ini menjamur di kota-kota besar yang memiliki banyak rumah kost dan rumah kontrakan, ketika penyewa tidak sempat atau tidak bisa melakukan cuci dan seterika baju sendiri dikarenakan kesibukan sebagai mahasiswa atau pekerja. Selain itu, sebagian masyarakat beranggapan bahwa mencuci dan menyeterika banyak memakan waktu, sehingga mereka menggunakan jasa laundry.[2]

Bacaan Lainnya

Selain dilakukan di jasa binatu atau rumah, laundry juga sering diadakan di hotel atau penginapan. Laundry adalah bagian hotel yang bertanggung jawab terhadap pencucian, baik itu pencucian untuk pakaian tamu, seragam karyawan, maupun linen-linen hotel.[3] Laundry juga dikatakan sebagai salah satu bagian dari housekeeping departemen yang bertanggung jawab atas semua cucian yang dikirimkan kepadanya.[4]

Istilah laundry sendiri sering disandingkan dengan dry cleaning. Bahkan, ada yang menyamakan keduanya. Padahal, laundry dan dry cleaning merupakan kegiatan yang berbeda meski tujuannya sama. Dry cleaning adalah proses pencucian pakaian memakai bahan kimia dan teknik tertentu tanpa air, atau bisa diartikan cuci kering. Jadi, tidak semua jasa binatu menawarkan jasa dry cleaning karena mereka memerlukan mesin khusus untuk dry cleaning.

Tarif Laundry Karpet

Untuk dapat bertahan di tengah persaingan yang ketat, sejumlah tempat laundry tidak hanya menawarkan jasa pencucian pakaian. Banyak juga yang melayani jasa mencuci karpet, baik karpet rumah, kantor, atau masjid. Karena bahan yang dicuci berbeda dengan pakaian biasa, maka jasa laundry karpet ini juga umumnya memiliki tarif yang lebih mahal.

Okey Wash Indonesia misalnya, mematok tarif laundry karpet mulai Rp15 ribuan per m2 untuk karpet tipis, mulai Rp18 ribuan per m2 untuk karpet standar, mulai Rp20 ribuan per m2 untuk karpet medium, dan mulai Rp25 ribuan per m2 untuk karpet super. Sementara itu, harga laundry karpet di Garut Laundry mulai Rp25 ribuan per m2 untuk ukuran S hingga Rp95 ribuan per m2 untuk ukuran XXL.

Kemudian, 5aSec Laundry, sebuah layanan cuci sandang yang juga cukup terkenal, menawarkan jasa cuci karpet dengan harga mulai Rp68 ribuan per m2 untuk bahan polyester. Sementara, jasa cuci karpet berbahan wol dikenakan tarif Rp69 ribuan hingga Rp70 ribuan per m2, sedangkan biaya cuci karpet silk sekitar Rp77 ribuan per m2.

Selain bahan yang berbeda, harga jasa laundry karpet dipatok lebih mahal karena harus menggunakan mesin cuci khusus. Biasanya, tidak cuma untuk mencuci, mesin ini sudah dilengkapi dengan vacuum wet and dry, blower untuk pengering, hingga pembersih khusus. Lalu, berapa sebenarnya harga mesin laundry cuci karpet di pasaran saat ini?

Harga Mesin Laundry Karpet

Mesin laundry karpet (sumber: cleanvac.co)
Mesin laundry karpet (sumber: cleanvac.co)
Merk/Tipe Mesin Laundry KarpetHarga
Mesin Laundry Karpet ManualRp1.750.000
TECOLUX PRO Mesin Laundry Karpet 13 inchRp4.950.000
TECOLUX PRO Mesin Laundry Karpet 17 inchRp5.450.000
Hawk Power Mesin Laundry Karpet 17 inchRp5.891.000
Paket Mesin Cuci Karpet + Mesin Polisher Karpet + Vacuum Ekstraktor 30 LRp8.900.000
Chaobao Mesin Laundry KarpetRp9.900.000
Carpet Extractor 3-in-1 DTJ2ARp13.500.000
BOS BP350 Mesin Pengering KarpetRp70.000.000

Harga mesin cuci laundry karpet baik manual maupun otomatis di atas kami rangkum dari berbagai sumber, termasuk sejumlah toko peralatan laundry dan situs beli online. Perlu Anda catat bahwa harga mesin cuci karpet tersebut tidak mengikat dan dapat berubah sewaktu-waktu. Sebagai perbandingan, tahun lalu harga BOS BP350 berkisar Rp55 juta sampai Rp60 jutaan, sedangkan harga TECOLUX PRO 13 inch berkisar Rp4,699 jutaan.

[1] Simargolang, Muhammad Yasin dan Nurmala Nasution. 2018. Aplikasi Pelayanan Jasa Laundry Berbasis WEB (Studi Kasus: Pelangi Laundry Kisaran). Jurnal Teknologi Informasi Universitas Asahan, Vol, 2(1): 9-14.

[2] Susanti, Risa, Tonich Uda, Rinto Alexandro. 2019. Kualitas Pelayanan Jasa pada Usaha Laundry Ririn di Jalan G. Obos XII Kota Palangka Raya. Jurnal Pendidikan Pengetahuan Sosial (JPIPS) Universitas Palangka Raya, Vol. 11(2): 244-251.

[3] Darsono, Agustinus. 1995. Tata Graha Hotel. Jakarta: Grasindo.

[4] Rumekso. 2005. Housekeeping Hotel. Yogyakarta: Andi Offset.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *