Info Terbaru Harga Burung Puter Berbagai Jenis

Burung puter selama ini bukan hanya banyak dipelihara sebagai burung hias atau burung berkicau di rumah, melainkan juga diternakkan untuk menjadi “pengasuh” burung lain seperti perkutut atau derkuku. Harga burung puter di pasaran pun beragam, bisa mencapai ratusan ribu rupiah per ekor untuk jenis-jenis tertentu. Terlebih karena adanya mitos yang menyebutkan bahwa memelihara burung puter putih bisa mendatangkan banyak rezeki.

Burung puter dalam sangkar (sumber: hewandijual.com)
Burung puter dalam sangkar (sumber: hewandijual.com)

Salah satu cara yang umum dilakukan untuk memacu produktivitas ternak perkutut adalah dengan menyapih piyik perkutut menggunakan puter sebagai burung pengasuh. Dengan memisahkan piyik perkutut saat berumur 5-8 hari, induk perkutut bebas tugas membesarkan anaknya dan bisa segera bertelur kembali. Produktivitas perkutut akan meningkat 2-3 kali lipat dibandingkan dengan jika induk perkutut harus menunggu piyiknya sampai besar.

Bacaan Lainnya

Burung puter dipilih sebagai burung pengasuh karena mau memberi makan (meloloh) piyik perkutut walaupun bukan anaknya sendiri. Pasangan induk puter akan memberi makan hingga piyik perkutut siap untuk dipisahkan. Ciri burung puter yang baik untuk menyapih piyik perkutut adalah yang sedang mengerami telur setidaknya sudah 10 hari. Pada saat itu, burung puter sudah menghasilkan susu tembolok sehingga bisa memberi makan piyik perkutut.[1]

Di Indonesia, setidaknya ada beberapa jenis burung puter yang kerap dipelihara, misalnya saja burung puter biasa, burung puter irak, burung puter putih, hingga burung puter lumut atau dederuk Jawa. Umumnya, burung puter memakan beberapa jenis biji-bijian seperti gabah, jagung pecah, beras ketan, kacang sangrai tumbuk kasar, hingga kacang hijau. Anda juga bisa memberinya pakan alternatif buatan pabrik seperti voer atau pellet. Selain itu, berikan grit atau batu bata yang digerus halus untuk membantu sistem pencernaan burung puter di tembolok.

Beberapa orang biasanya lebih senang memelihara burung puter jantan dibandingkan betina karena suara burung puter jantan disebut-sebut lebih nyaring dan dapat berkicau berulang-ulang. Meski demikian, ada pula yang memelihara sejodoh atau sepasang untuk kemudian diternakkan.

Burung puter
Burung puter

Cara Membedakan Burung Puter Jantan & Betina

Untuk membedakan burung puter jantan dan betina, Anda tidak bisa hanya berpatokan pada bulunya. Pasalnya, beberapa jenis burung puter jantan dan betina ada yang memiliki warna bulu nyaris sama. Beberapa hal yang dapat Anda bedakan adalah dari tulang supit atau selangka yang terasa lebih keras dan rapat pada burung puter jantan. Selain itu, burung puter jantan juga dapat “mbekur” atau berkicau dengan suara yang keras dan berulang-ulang saat menarik pasangannya.

Sebaliknya dengan burung puter betina, memiliki tulang supit yang terasa lunak dan renggang. Kemudian, burung puter betina umumnya akan memanggil pejantan dengan bekur, tapi pelan dan tidak berulang. Kabarnya, saat betina memasuki usia matang, akan bertelur walaupun tanpa burung puter jantan. Namun kondisi tersebut hanya menghasilkan telur yang bersifat steril karena tanpa melalui proses pembuahan oleh jantan. Jadi, meski dierami pun, telur steril itu tak akan menetas. Banyak orang menjuluki telur steril tersebut dengan telur pakan.

Perawatan burung puter pun tidak terlalu sulit dan hampir sama seperti burung kicau pada umumnya. Anda hanya perlu melatihnya untuk berkicau, rajin memberi pakan yang berkualitas dan juga vitamin, rajin menjemur dan memandikannya, serta sebagainya. Berikut informasi harga burung puter di pasaran.

Burung Puter (sumber: clasbio.ru)
Burung Puter (sumber: clasbio.ru)

Harga Burung Puter

Jenis Burung Puter Harga
Burung Puter Albino Retina Merah Anakan Rp120.900 per pasang
Burung Puter Irak Jantan Gacor Rp175.000 per ekor
Burung Puter Albino Retina Mata Merah Betina Rp177.000 per ekor
Burung Puter Albino Retina Mata Merah Jantan Dewasa Rp200.000 per ekor
Burung Puter Albino Retina Mata Merah  Anakan Lolohan 2 minggu Rp200.000 per ekor
Burung Puter Blorok Jambul Betina Rp240.000 per ekor
Burung Puter Albino Retina Mata Merah Dewasa Rp300.000 per pasang
Burung Puter Tangerine 3 bulan Rp320.000 per ekor
Burung Puter Pelung Rp390.000 per ekor

Informasi harga burung puter di atas dirangkum dari berbagai sumber. Perlu Anda ingat bahwa harga burung puter itu dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.

Selain itu, harga burung puter yang berlaku di setiap tempat bisa saja berbeda-beda, tergantung dari penawaran pihak penjual. Sebagai perbandingan, tahun 2020, harga burung puter Rp100 ribu hingga Rp500 ribu per ekor dan Rp550 ribu per pasang.

Sementara itu, jika dibandingkan dengan tahun 2021, harga burung puter tahun 2022 mengalami kenaikan. Sebagai contoh, burung puter albino retina mata merah anakan yang dibanderol Rp111.111 per pasang tahun 2021, naik menjadi Rp120.900 per pasang tahun 2022.

[Update: Almas]

[1] Sugiharto, Bayu & Maloedyn Sitanggang. 2011. Mencetak Perkutut Juara. : Agromedia Pustaka.

Pos terkait