Update Biaya Kursus di Purwa Caraka Music Studio

Apakah Anda memiliki cita-cita sebagai musisi? Atau Anda memiliki hobi bermain musik? Jika iya, Anda bisa meraih cita-cita dan mengembangkan hobi tersebut dengan mencoba belajar musik. Saat ini, sudah banyak didirikan tempat kursus musik yang berkualitas, salah satunya studio musik Purwa Caraka, dengan biaya kursus yang sesuai dengan jenis musik yang ingin Anda pelajari.

Purwacaraka Music Studio - ishared.id
Purwacaraka Music Studio – ishared.id

Sebelum belajar bermain musik, pastikan Anda mengetahui dasar atau definisi musik itu sendiri. Musik didefinisikan sebagai bunyi yang diterima oleh individu dengan cara yang berbeda berdasarkan sejarah, lokasi, , dan selera individu. Musik dinilai sangat penting untuk dikenal setiap individu, karena musik adalah bagian integral dari kehidupan.[1]

Bacaan Lainnya

Keunggulan Purwa Caraka Music Studio

Untuk memenuhi kebutuhan di bidang musik serta memupuk bakat dan minat masyarakat, Purwa Caraka Music Studio mendidik para anak didiknya agar tidak hanya menguasai ilmu musik, tetapi juga bisa mengekspresikannya dalam satu kesatuan. Dalam hal ini, Purwa Caraka Music Studio merupakan sebuah perusahaan yang berdedikasi dalam dunia pendidikan musik.

Tempat kursus tersebut telah menawarkan berbagai macam kursus musik yang cocok untuk semua usia. Untuk mendidik para muridnya, Purwa Caraka memiliki guru musik profesional yang terlatih dalam hal mengajarkan musik menggunakan kurikulum dan teknik pengajaran yang inovatif.

Selain memiliki pengajar yang berkualitas, Purwa Caraka melengkapi perbekalan para siswa dengan buku teks berwarna dan bergambar. Perlengkapan tersebut mempermudah para peserta didik saat menangkap dan mengembangkan imajinasi mereka dalam bermusik. Fasilitas lain yang diberikan oleh Purwa Caraka kepada siswanya, yaitu setiap peserta didik bisa tampil dalam berbagai macam konser, seperti konser reguler dan resital.

Dengan hampir 20 tahun pengalaman mereka, Purwa Caraka Music Studio saat ini sudah memiliki sekitar 76 cabang yang tersebar di seluruh Indonesia dengan jumlah 22 ribu siswa yang terdaftar setiap tahunnya. Tempat kursus tersebut memiliki tujuan untuk menciptakan musisi yang lengkap, musisi yang dapat mengekspresikan diri mereka secara terampil, kreatif, dan artistik.

Perlu Anda ketahui juga, Purwa Caraka Music Studio ini menawarkan berbagai macam varian kursus, tergantung dari jenis alat musiknya dan minat calon siswa. Anda bisa memilih jenis kursus berdasarkan alat musik yang ingin Anda mainkan. Lalu, berapa tarif kursus di Purwa Caraka Music Studio saat ini?

Purwa Caraka Music Studio - (www.purwacarakamusicstudiobekasi.com)
Purwa Caraka Music Studio – (www.purwacarakamusicstudiobekasi.com)

Biaya Purwa Caraka Music Studio

Jenis KursusBiaya Bulanan
Vocal PermulaanRp440.000
Vocal Grade IRp480.000
Vocal Grade IIRp525.000
Vocal Grade IIIRp600.000
Vocal Grade IVRp705.000
Keyboard Grade IARp440.000
Keyboard Grade IBRp440.000
Keyboard Grade IIARp525.000
Keyboard Grade IIBRp525.000
Keyboard Grade IIIRp600.000
Keyboard Grade IVRp705.000
Keyboard Grade VRp770.000
Piano Pop Grade IARp440.000
Piano Pop Grade IBRp440.000
Piano Pop Grade IIARp525.000
Piano Pop Grade IIBRp525.000
Piano Pop Grade IIIRp600.000
Piano Pop Grade IVRp705.000
Piano Klasik PreparatoryRp450.000
Piano Klasik Grade IRp500.000
Piano Klasik Grade IIRp560.000
Piano Klasik Grade IIIRp685.000
Piano Klasik Grade IVRp685.000
Piano Klasik Grade VRp770.000
Piano Klasik Grade VIRp770.000
Piano Klasik Grade VIIRp840.000
Piano Klasik Grade VIIRp940.000
Gitar Klasik Grade IRp400.000
Gitar Klasik Grade IIRp450.000
Gitar Klasik Grade IIIRp525.000
Gitar Klasik Grade IVRp525.000
Gitar Klasik Grade VRp600.000
Gitar Klasik Grade VIRp600.000
Gitar Elektrik Grade IRp440.000
Gitar Elektrik Grade IIRp525.000
Gitar Elektrik Grade IIIRp600.000
Gitar Elektrik Grade IVRp600.000
Gitar Bass Grade IRp440.000
Gitar Bass Grade IIRp525.000
Gitar Bass Grade IIIRp600.000
Grade IRp515.000
Drum Grade IIRp600.000
Drum Grade IIIRp700.000
Drum Grade IVRp755.000
Biola Grade IRp450.000
Biola Grade IIRp525.000
Biola Grade IIIRp600.000
Biola Grade IVRp600.000
Biola Grade VRp695.000
Biola Grade VIRp695.000
Biola Grade VIIRp790.000
Biola Grade VIIIRp830.000
Hobby Class VocalRp495.000
Hobby ClassRp550.000

Informasi di atas dirangkum langsung dari brosur price list kursus di Purwa Caraka Music Studio Bekasi. Perlu Anda catat bahwa tarif tersebut tidak terikat dan bisa berubah sewaktu-waktu. Daftar tarif juga dapat berbeda di masing-masing cabang. Sebagai perbandingan, tahun lalu biaya kursus drum di Purwa Caraka Music Studio Lubang Buaya berkisar Rp465 ribu per bulan, sedangkan biaya kursus vokal mulai Rp400 ribu per bulan.

(Panca)

[1] Halimah, Leli. 2019. Musik dalam Pembelajaran. Eduhumaniora Jurnal Pendidikan Dasar Kampus UPI di Cibiru, Vol. 2(2): 1-9.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *