Info Terkini Harga Sony Smartwatch 3

Mulanya jam tangan digunakan sebagai penunjuk waktu. Seiring berkembangnya teknologi, jam tangan tidak hanya berfungsi sebagai penunjuk waktu, tetapi juga sebagai bagian dari fashion terkini dan dilengkapi sejumlah fitur menarik, yang lantas populer dengan sebutan smartwatch atau jam tangan pintar. Sudah ada banyak merk dan model jam tangan pintar yang dapat Anda temukan, salah satunya Smartwatch 3 dari Sony yang dijual dengan harga yang memang tidak bisa dikatakan murah.

Ilustrasi: Keuntungan Menggunakan Smartwatch (credit: Latimes)
Ilustrasi: Keuntungan Menggunakan Smartwatch (credit: Latimes)

Apa Itu Smartwatch?

Di zaman yang serba canggih seperti sekarang, hal-hal yang berbau ‘smart’ memang sangat digemari. Setelah muncul smartphone alias ponsel cerdas, sekarang juga sudah hadir jam tangan pintar atau kerap disebut smartwatch. Smartwatch adalah komputerisasi jam tangan dengan fungsi yang ditingkatkan melampaui ketepatan waktu.[1] Sementara model awal dapat melakukan tugas awal seperti perhitungan, translasi, dan permainan, maka varian smartwatch yang lebih modern sudah didukung sejumlah aplikasi mobile.[2]

Bacaan Lainnya

Sudah ada banyak merk terkemuka yang telah merilis produk smartwatch untuk pasaran global. Selama kuartal II tahun 2015, Fitbit diperkirakan telah mengirim 4,4 juta produk wearable-nya. Jumlah tersebut naik 1,7 juta unit dibandingkan kuartal yang sama pada 2014. Mengekor di bawahnya, terdapat perusahaan yang berbasis di Tiongkok, , dengan penjualan 3,1 juta unit dan pangsa 17,1 persen, disusul produk dari Garmin dan .

Sebagai merk populer, Sony juga tak mau kalah dengan meluncurkan jam tangan pintar dan canggih terbaru. Sony turut meramaikan pasaran smartwatch dengan salah satu produk unggulan mereka, Sony Smartwatch 3 yang diluncurkan pada akhir tahun 2015 kemarin. Nah, berikut ulasan lengkap mengenai spesifikasi dan harga Sony Smartwatch 3.

Spesifikasi Sony Smartwatch 3

Ilustrasi: Spesifikasi Smartwact Sony Seri 3 (credit: Pcmag)
Ilustrasi: Spesifikasi Smartwact Sony Seri 3 (credit: Pcmag)

Jika dilihat dari penampilan luarnya, Sony Smartwatch 3 memiliki bentuk futuristik sekaligus modern. Dengan layar transflektif berukuran 1,6 inci, produk ini diklaim dapat menampilkan gambar dengan 320 x 320 pixels. Warna yang dihadirkan Sony Smartwatch 3 ini cukup variatif, dari warna hitam, silver hingga warna kuning yang mencolok.

Agar dapat menghubungkan Sony Smartwatch 3 ini dengan smartphone Anda, Anda bisa menggunakan fitur Bluetooth 4.0. Untuk mentransfer data kepada perangkat lainnya, Anda pun bisa menggunakan kabel data dengan jenis mikro USB. Kabel data tersebut juga berfungsi sebagai kabel charger untuk menambah daya baterai.

Bagian terpenting lainnya adalah sebuah sistem operasi yang berfungsi untuk mengoperasikan smartwatch ini. Sistem operasi yang sudah ditanamkan oleh Sony pada Sony Smartwatch 3 adalah sistem operasi open source Android. Versi yang akan Anda dapatkan adalah versi Android 4.2 yang masih bisa Anda upgrade ke versi yang paling baru nantinya.

SmartWatch 3 beroperasi menggunakan platform Android Wear, yang menghadirkan informasi dan pemberitahuan sekilas untuk Anda. Informasi ini bisa berupa rincian penerbangan, kiat, pesan, dan sebagainya. Android Wear begitu intuitif sehingga Anda akan mendapatkan yang Anda inginkan. Apabila ingin mengetahui sesuatu yang spesifik, cukup gunakan perintah suara untuk menanyakan.

Selain perangkat lunak di atas, ada juga ragam fitur menarik yang dikantongi jam tangan Sony ini. Contohnya fitur Water Resistant atau fitur tahan air. Jadi Anda tidak perlu khawatir lagi jika smartwatch Anda kebasahan maupun tenggelam. Anda juga masih bisa menggunakan Sony Smartwatch 3 ini ketika mandi dan berenang. Ada pula Wi-Fi internal, sehingga Anda bisa mengoperasikan aplikasi melalui jam tangan dan tidak perlu mengambil ponsel. Dapatkan pemberitahuan, balas pesan, dan banyak lagi lainnya, semua di pergelangan tangan Anda.

Bagian penting selanjutnya adalah baterai. Baterai pada Sony Smartwatch 3 ini memiliki daya berukuran 420 mA yang dapat bertahan selama dua hari dengan penggunaan normal. Jika smartwatch ini dalam keadaan standby, dikatakan dapat bertahan selama lima hari lamanya. SmartWatch 3 pun hadir dalam serangkaian desain dan warna yang menawan. Anda juga bisa memilih rantai baja tahan karat yang klasik, kulit elegan, atau yang bernuansa sporty.

Sony Smartwatch 3 (youtube: Stephen Ambruzs)
Sony Smartwatch 3 (youtube: Stephen Ambruzs)

Harga Sony Smartwatch 3

Varian Sony Smartwatch 3Harga
Sony Smartwatch 3 BlackRp3.099.000 – Rp3.850.000
Sony Smartwatch 3 WhiteRp3.449.000 – Rp4.498.500

Informasi harga Sony Smartwatch 3 di atas kami rangkum dari berbagai sumber, termasuk sejumlah situs jual online dalam negeri. Jika dibandingkan tahun sebelumnya, harganya sedikit mengalami kenaikan. Sony Smartwatch 3 black misalnya, awalnya dijual Rp2,2 juta dan sekarang naik menjadi Rp3 jutaan per unit.

[Update: Panca]

[1] Zendrato, Niskarto dan Ester Yusianna Br. Ginting. 2017. Pembangunan Aplikasi Runtracker dengan Menggunakan GPS pada Smartwatch Berbasis Android Wear. Publikasi Ilmiah Teknologi Informasi Neumann, Vol. 2(1): 19-24.

[2] Ibid,

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *