Update Harga Tepung Gandum Utuh Taj Mahal Bogasari 1 Kg dan 2 Kg

Bogasari merupakan salah satu nama papan atas di segmen produk tepung. Banyak produk tepung yang dirilis perusahaan tersebut, mulai tepung terigu, tepung industri, hingga tepung gandum utuh. Nah, khusus untuk tepung gandum utuh, membawa merk Taj Mahal, produk ini dikemas dalam kemasan 1 kilogram dan 2 kilogram dengan harga yang relatif lebih mahal dibanding tepung terigu Bogasari.

Tepung gandum Bogasari Taj Mahal (sumber: blibli)
Tepung gandum Bogasari Taj Mahal (sumber: blibli)

Keunggulan Tepung Gandum Taj Mahal Bogasari

Anda pasti tidak asing lagi dengan Bogasari. Bogasari sendiri merupakan salah satu perusahaan lawas karena sudah berdiri sejak tanggal 19 Mei 1969 silam sebagai Perseroan Terbatas (PT) Bogasari Flour Mills dengan fungsi sebagai pengolah yang menggiling gandum menjadi tepung terigu. Sementara, badan urusan logistik (BULOG) bertindak sebagai importir gandum dan distributor tepung terigu.

Bacaan Lainnya

Perusahaan tersebut kemudian resmi beroperasi sebagai pabrik penggilingan gandum pada tahun 1971, yang berlokasi di Tanjung Priok, Jakarta Utara dan meluncurkan tiga merek produk perdana, yaitu Cakra Kembar, Segitiga Biru, dan Kunci Biru. Selang setahun kemudian, perusahaan ini mendirikan pabrik kedua mereka di Surabaya, tepatnya berlokasi di kawasan Tanjung Perak.

Di samping tiga merk perdana, pada tanggal 22 Desember 1999, Bogasari resmi merilis merk-merk baru, yaitu Cakra Kembar Emas, yang dilanjutkan dengan Lencana dan lain-lain. Sementara, di tahun 2013, perusahaan ini meluncurkan inovasi dan produk baru berupa Tepung Premiks Cepat Saji, tepung Cakra Kembar Emas kemasan 5 kg, hingga karung terigu dengan kapasitas 25 kg dengan konsep degradable atau ramah lingkungan yang diawali oleh merk Segitiga Biru.

Nah, khusus untuk produk tepung gandum utuh, perusahaan tersebut memiliki merk Taj Mahal. Seperti merknya, produk ini memiliki ciri khas pada bungkusnya. Tepung dikemas dalam kantong plastik dengan gambar Taj Mahal di bagian depan. Sementara itu, di bagian belakangnya terdapat label gizi dan komposisinya.

Produk ini adalah tepung whole wheat atau gandum utuh yang diperoleh dari proses penggilingan bagian biji gandum. Biji gandum yang diolah adalah biji gandum berkualitas yang sudah disortir menggunakan mesin. Selain itu, biji gandum yang dipilih sudah lolos uji gizi terlebih dahulu, sehingga produk memiliki kandungan nutrisi yang lengkap. Tepung Taj Mahal buatan Bogasari diklaim diproses secara khusus sehingga aroma dan kandungan gizi di dalam tepung tetap terjaga.

Keunggulan lain tepung ini terdapat pada tekstur dan rasanya. Berbeda dengan tepung gandum lainnya, tepung gandum utuh Taj Mahal Bogasari memiliki tekstur yang halus dan lembut dengan butiran gandum yang relatif kecil. Produk ini juga mudah disaring dan tidak mengandung kotoran atau kulit ari gandum. Untuk rasanya, tepung ini terbilang lebih padat dan gurih.

Jika Anda mengolah tepung dengan cara dikukus atau direbus, maka teksturnya menjadi lebih berisi dan tidak banyak menyerap air atau udara, sehingga makanan yang dihasilkan tidak terlalu berongga. Sementara itu, jika Anda mengolahnya dengan cara dipanggang atau digoreng, tepung ini bisa membuat adonan sedikit mengembang, tetapi dengan bagian tengah yang padat.

Karena karakteristiknya, tepung gandum Taj Mahal buatan Bogasari dikatakan sangat cocok bagi konsumen yang ingin membuat menu makanan khas India dan Timur Tengah. Anda bisa membuat roti canai dan roti samuli. Beberapa orang juga membuat adonan kulit kebab menggunakan tepung ini. Menurut konsumen, membuat adonan kulit kebab memakai tepung Taj Mahal Bogasari bisa membuat adonan lebih tebal dengan tekstur yang kenyal.

Tepung Bogasari Taj Mahal
Tepung Bogasari Taj Mahal

Di samping itu, produk ini juga disebutkan cocok untuk membuat whole wheat cakes, cookies dengan tinggi, dan sebagai campuran untuk membuat roti gandum atau whole wheat bread. Di dalam tepung gandum Taj Mahal sendiri, terkandung minimal 12,5 persen protein, maksimal 12 persen moisture, dan 1,2-1,6 persen ash.

Kandungan protein yang cukup rendah ini membuat produk dapat dipakai untuk membuat adonan kue kering. Kue yang dipanggang dengan tekstur renyah ini memang hanya bisa dibuat menggunakan tepung berprotein rendah. Jika adonan terbuat dari tepung berprotein tinggi, maka tidak akan memiliki tekstur yang krispi dan garing. Selain itu, penambahan tepung gandum pada adonan kue kering bisa membuat adonan menjadi lebih padat dan mengenyangkan.

Beberapa orang membuat kue kering khusus untuk MPASI menggunakan tepung gandum ini. Dipercaya, kandungan serat pada tepung gandum dan protein yang rendah sangat baik untuk mendukung tumbuh kembang anak. Selain itu, tekstur kue yang garing dan tidak terlalu keras, diklaim mampu merangsang pertumbuhan gigi anak.

Mengenai harganya, pada 2021, tepung gandum utuh Taj Mahal Bogasari kemasan 1 kg dijual Rp17 ribu dan Rp29 ribu untuk kemasan 2 kg. Kemudian pada 2022 lalu, harga tepung gandum Taj Mahal Bogasari kemasan 1 kg sedikit turun menjadi Rp15 ribuan, dan Rp26 ribuan untuk kemasan 2 kg. Berikut harga Tepung Gandum Taj Mahal Bogasari saat ini di pasaran.

Harga Tepung Gandum Taj Mahal Bogasari

Kemasan Tepung Gandum Taj Mahal Harga 
Tepung Gandum Taj Mahal Bogasari 1 kg Rp25.000
Tepung Gandum Taj Mahal Bogasari 2 kg Rp33.000 – Rp39.200
Tepung Gandum Taj Mahal Bogasari 1 kg 1 karton isi 20 pcs Rp252.900
Tepung Gandum Taj Mahal Bogasari 2 kg 1 karton isi 12 pcs Rp480.000

Informasi harga tepung gandum Taj Mahal Bogasari di atas telah kami rangkum dari berbagai sumber, termasuk situs jual beli online. Harga ini tidak terikat karena bisa berubah sewaktu-waktu, tergantung kebijakan pihak penjual. Sebagai tambahan informasi, Anda pun bisa menemukan Tepung Gandum Taj Mahal Bogasari kemasan 2 kg di Indomaret yang saat ini dijual dengan harga mulai Rp26.300. Untuk info lebih lanjut, Anda bisa mengunjungi toko kue terdekat atau memesannya lewat sejumlah marketplace terpercaya.

[Update: Ditta]

Pos terkait