Info Terbaru Daftar Laptop ASUS Core i5 Harga 6 Jutaan

Asustek Computer Inc. atau Asus dikenal sebagai sebuah perusahaan teknologi berbasis di Taiwan yang telah menciptakan banyak perangkat seperti laptop hingga smartphone dengan kualitas baik. Hingga kini, sudah banyak notebook Asus yang ditenagai prosesor terbaru besutan Intel, seperti Core i3, Core i5, dan Core i7, serta dibanderol dengan harga yang bersaing, mulai Rp6 jutaan untuk model Core i5.

Memakai Laptop ASUS - (www.alphr.com)
Memakai Laptop ASUS – (www.alphr.com)

Keluarga prosesor Intel yang terdepan hingga sekarang memang masih menggunakan nama Core.[1] Namun, kali ini diikuti huruf i dan sebuah angka. Keluarga Intel Core yang juga disebut sebagai Core 2010 ini terdiri dari Intel Core i3, Intel Core i5, dan Intel Core i7, bahkan sekarang sudah muncul Intel Core i9. Secara umum, angka yang lebih besar (i7) menunjukkan kemampuan yang lebih baik dari angka yang lebih kecil (i3).

Bacaan Lainnya

Sebagai informasi, teknologi Core i5 dikenal cocok untuk penggunaan berat seperti untuk aktivitas bermain game, programming, desain, dan lain sebagainya yang menuntut performa tinggi. Namun sayangnya, Core i5 kabarnya lebih mudah panas dibandingkan i3. Meski demikian, untuk urusan performa, tentu saja Core i5 lebih unggul, terutama dalam hal multitasking dan menjalankan program-program yang berat. Nah, jika Anda sedang mencari laptop Asus Core i5 harga Rp6 jutaan, simak rekomendasinya berikut ini.

Harga Laptop Asus Core i5

Tipe Laptop Asus Spesifikasi Harga
Asus A556U-FXX039T ●     Intel Core i5-6200U Processor (3M Cache, 2.3 GHz, Up to 2.80 GHz)

●     RAM 4 GB DDR3

●     Intel HD Graphics 520+NVIDIA GEFORCE 930M (2 GB DDR3)

●     15,6 inch LED 1366 x 768 pixel

●     1 TB HDD

●     DVD-RW

●     Windows 10

●     Cardreader,1 port USB 3.0,1 port USB 2.0,1 port USB 3.1 type C, HDMI, VGA Out

Rp6.899.000
Asus VivoBook X541UA-BB51 ●     Intel Core i5 7200U 2.5 Ghz hingga 3.1 Ghz

●     Wifi

●     8 GB 1 x SO-DIMM socket

●     SATA HDD 5400RPM 1 TB

●     Chiclet keyboard

●     VGA Intel

●     Camera

●     LCD HD LED backlit 15.6″ (16:9) (1366×768)

●     Windows 10 Home

●     Card Reader Multi-format card reader (SDHC/SDXC/SD)

Rp6.900.000 – Rp8.541.000
Asus A455LF I5 ●     Windows 10

●     Layar 14 inch 1366 x 768 Pixel

●     Prosesor Core i5 5200U 2.2 GHz Dual Core

●     RAM 4 GB DDR3L 1333 MHz

●     HDD SATA 500 GB 5400 RPM

●     GPU NVIDIA GeForce GT930M 2 GB

●     Baterai 2 cell

●     Berat 2,1 kg

●     Dimensi 348 x 242.8 x 25.6 mm

Rp6.999.000 – Rp8.199.000
Asus A456U-RGA Series ●     Prosesor Intel Core i5-7200U CPU @ 2.50GHz

●     RAM 1 x 4096 MB DDR4 (4 GB PC4 19200) (ON BOARD) (1 Slot Memori tersedia)

●     Harddisk 1 TB HDD

●     VGA Web Camera

●     Intel HD Graphics 620 + NVIDIA GEFORCE 930MX (2 GB DDR3), Dedicated 128 MB, Shared 1989 MB, hingga 2117 MB

●     Baterai 2 Cell Li-Polymer (4840 mAh)

●     DVD Super Multi DL Drive

●     Layar 14.0 HD SLIM GL (1366 x 768)

●     Berat 2 kg

●     Card Reader 3 in 1, Realtek PCIe GBE Family Controller, Bluetooth, Webcam, card reader, 1 port USB 3.0, 1 port USB 2.0, 1 port usb 3.1 type C, HDMI, VGA Out, Qualcomm Atheros AR956x Wireless Network Adapter

●     Windows 10 Home Single Language 64-Bit

Rp7.199.000

Informasi laptop Asus Core i5 harga Rp 6 jutaan di atas didapat dari berbagai sumber, termasuk sejumlah situs jual beli online. Harga laptop Asus Core i5 yang tertera dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya. Model Asus A455LF I5 misalnya, tahun sebelumnya dijual Rp6,65 juta hingga Rp7 jutaan dan sekarang naik menjadi Rp6.99 juta sampai Rp8,199 jutaan. Sementara itu, Asus VivoBook X541UA-BB51 yang semula dilepas Rp6,69 juta, sekarang naik menjadi mulai Rp6,9 jutaan..

Apabila Anda sedang mencari laptop Asus dengan prosesor Intel Core i5 seharga Rp6 jutaan, Anda dapat membelinya di toko-toko laptop atau terdekat di kota Anda. Namun, jika Anda kesulitan menemukan laptop Asus Core i5 harga Rp6 jutaan dengan kondisi baru, tak ada salahnya membeli laptop Asus dalam kondisi second atau bekas. Saat ini juga ada banyak laptop Asus Core i5 bekas yang ditawarkan dengan harga .

(Panca)

[1] Hidayat, Wicak dan Sudarma S. 2011. Panduan Lengkap Laptop & Netbook: Membeli, Merawat, Mengoptimalkan, Mengatasi Masalah. Jakarta: MediaKita.

Pos terkait