Biaya Kuliah UNIDA Gontor (Universitas Darussalam Gontor) TA 2023/2024

Universitas Darussalam Gontor, biasa disingkat UNIDA Gontor, merupakan salah satu universitas swasta yang berlokasi di Ponorogo, Jawa Timur. Didirikan oleh tiga bersaudara, mendiang KH Ahmad Sahal, KH Zainuddin Fannani, dan KH Imam Zarkasyi, tidak lama setelah berdirinya Pondok Modern Darussalam Gontor, biaya kuliah di kampus ini bisa dibilang relatif terjangkau.

Staf rektorat Unida Gontor (sumber: unida.gontor.ac.id)
Staf rektorat Unida Gontor (sumber: unida.gontor.ac.id)

Saat ini, UNIDA Gontor setidaknya menyelenggarakan tujuh fakultas dengan 18 program studi setara jenjang Sarjana (), tiga program studi setara jenjang Magister atau S2, dan satu program studi untuk jenjang Doktor atau S3. Berikut informasi daftar program studi yang telah diselenggarakan oleh perguruan tinggi ini.

Bacaan Lainnya

Program Studi di UNIDA Gontor

Fakultas Program Studi
Fakultas Tarbiyah Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Bahasa Arab, Tadris bahasa Inggris
Fakultas Ushuluddin Studi Agama, Aqidah & Filsafat, Ilmu Al Quran & Tafsir
Fakultas Syariah Perbandingan Mazhab, Hukum Ekonomi Syariah
Fakultas Ekonomi dan Manajemen Ekonomi Islam, Manajemen
Fakultas Humaniora Ilmu Hubungan Internasional, Ilmu Komunikasi (khusus putra)
Fakultas Sains & Teknologi Teknik Informatika (khusus putra), Teknik Industri Pertanian (khusus putra), Agroteknologi (khusus putra)
Fakultas Ilmu Kesehatan Farmasi (khusus putri), Ilmu (khusus putri), Kesehatan dan Keselamatan Kerja (D4 khusus putra)
Program S2 Pendidikan Bahasa Arab, Ilmu Aqidah & Filsafat Islam, Hukum Ekonomi Syariah
Program S3 Ilmu Aqidah & Filsafat Islam

Dikutip dari situs resminya, UNIDA Gontor merinci biaya kuliah menjadi dua, yaitu biaya pendaftaran (saat calon mahasiswa mendaftar) dan biaya pendaftaran calon mahasiswa baru (setelah diterima di kampus). Berikut kami sajikan informasi lengkap rincian dan besaran biaya kuliah di UNIDA Gontor untuk tahun akademik 2023/2024.

Universitas Darussalam Gontor - @Arini
Universitas Darussalam Gontor – @Arini

Biaya Kuliah UNIDA Gontor 2023/2024

Komponen Biaya Biaya
Biaya Daftar Ulang Rp250.000
Biaya Daftar Ulang (Alumni KMI Gontor 2023) Putra : Rp8.375.000
Putri : Rp5.000.000
Biaya Daftar Ulang (Non Alumni KMI Gontor 2023) PAI : Rp7.925.000
Hubungan Internasional : Rp7.925.000
Ekonomi Islam : Rp7.925.000
Manajemen : Rp7.925.000
Agama-Agama : Rp7.925.000
Perbandingan Madzhab : Rp7.925.000
Gizi : Rp8.435.000
Farmasi : Rp8.375.000
Matrikulasi Bahasa : Rp7.925.000
Agroteknologi : Rp8.375.000
Aqidah Filsafat Islam : Rp8.025.000
Ilmu Al Quran dan Tafsir : Rp7.975.000
Tadris Bahasa Inggris : Rp7.925.000
Pendidikan Bahasa Arab : Rp7.925.000
Teknik Informatika : Rp8.375.000
Teknologi Industri Pertanian : Rp8.375.000
Keselamatan dan Kesehatan Kerja : Rp8.375.000
Ilmu Komunikasi : Rp8.125.000
Hukum Ekonomi Syariah : Rp7.925.000

Informasi biaya studi di atas kami rangkum dari pemberitahuan resmi pihak universitas. Jika dibandingkan tahun ajaran sebelumnya, biaya pendidikan UNIDA Gontor saat ini memang mengalami perubahan. Biaya daftar ulang program studi Aqidah dan Filsafat Islam misalnya, awalnya Rp8,41 juta, kemudian tahun 2022/2023 naik menjadi Rp8,73 juta, namun tahun 2023/2024 turun jadi Rp8 jutaan.

Kampus UNIDA Gontor (Universitas Darussalam Gontor) - (@Intan Nai Fa)
Kampus UNIDA Gontor (Universitas Darussalam Gontor) – (@Intan Nai Fa)

Syarat Pendaftaran UNIDA Gontor (Jalur Non Alumni Reguler)

  • Bukti Pendaftaran Online sebanyak 1 Lembar.
  • Fotokopi Ijazah/STTB dan Transkrip Nilai MA/SMA (yang dilegalisir) sebanyak 4 Lembar.
  • Foto 3 x 4 sebanyak 4 Lembar (Background Merah).
  • Foto 4 x 6 sebanyak 4 Lembar (Background Merah).
  • Fotokopi Akte Kelahiran sebanyak 3 Lembar.
  • Fotokopi Kartu Keluarga sebanyak 3 Lembar
  • Fotokopi KTP Orang Tua atau Wali sebanyak 1 Lembar.
  • Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) sebanyak 1 Lembar.
  • Fotokopi Kwitansi Pembayaran Pendaftaran sebanyak 1 Lembar.
  • Surat Permohonan Mahasiswa/i UNIDA Gontor sebanyak 1 Lembar.
  • Surat Pernyataan Mahasiswa/i sebanyak 1 Lembar.
  • Surat Pernyataan Orang Tua/ Wali Mahasiswa/i sebanyak 1 Lembar.
  • Surat Pernyataan Kesanggupan Pembiayaan sebanyak 1 Lembar.
  • Surat Pernyataan Kesanggupan hingga selesai S1 sebanyak 1 Lembar.
  • Surat Kesehatan sebanyak 1 Lembar.
  • Materai Rp10.000 sebanyak 4 Buah.

Jadwal Pendaftaran UNIDA Gontor TA 2023/2024

Jalur Pendaftaran Jadwal Kegiatan
Pendaftaran 23 Maret – 19 April 2023
Ujian Lisan 26-30 April 2023
Ujian Tertulis 1 Mei 2023
Yudisium Kelulusan 5 Mei 2023
Daftar Ulang 6 April – 8 Mei 2023
Batas Akhir Kedatangan 30 April 2023
Upacara pembukaan tahun ajaran baru 1 Mei 2023

Jika Anda memerlukan informasi lebih lengkap, Anda bisa mendatangi kantor pendaftaran mahasiswa baru di Gedung Zubair in Awwam Lt. 1 105, Jalan Raya Siman-Ponorogo KM 5, Siman Ponorogo, Jawa Timur, dengan nomor telepon (0352) 488182 atau ponsel di nomor 0821 3971 3009 dan 0823 7843 9599 untuk Kampus Putra. Sementara itu, untuk Kampus Putri, bisa menghubungi Gedung Mesir Baru Ruang 108, Pondok Modern Gontor Putri 1, Mantingan, Ngawi, Jawa Timur, dengan nomor telepon (0351) 673260 dan nomor ponsel 0822 5718 1224.

[Dian]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *