Info Terupdate Harga Cat Rambut (Hair Coloring) di Salon Jakarta

Mewarnai rambut termasuk aktivitas yang menyenangkan. Hanya dengan memakai warna rambut yang berbeda dari warna asli rambut, Anda bisa memperoleh tampilan yang segar dan lain dari biasanya. Sayangnya, meski sudah ada banyak produk semir atau pewarna rambut di pasaran, mewarnai rambut sendiri di mungkin jadi hal yang merepotkan bagi sebagian orang. Selain karena tak memiliki perlengkapan yang komplit, mewarnai rambut bagian belakang juga cukup sulit. Tak ayal jika layanan cat rambut di salon cukup laris manis, tak terkecuali di Jakarta. Harga cat rambut di salon Jakarta pun beragam, berkisar mulai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah.

Biaya Cat Rambut di Salon Jakarta

Nama Salon Lokasi Harga Semir Rambut
Irwan Team Hairdesign PIK Avenue , Lippo Mall Puri Indah, Summarecon Mall Bekasi, Kota Kasablanka, Grand Indonesia, Pondok Indah Mall, Bintaro Jaya, Senayan City, dan lain-lain Full color/Inoa mulai Rp1.163.200
Selfie color mulai Rp700.000
French Balayage mulai Rp2.023.400
Balayage / Highlight / Ombre mulai Rp2.500.000
Michika Salon Jl. Tawes no. 35 Rawamangun – Jakarta Timur Cat Henna/sachet + Cuci + Blow Rp100.000 – Rp205.000
Cat Noni Herbal/sachet + Cuci + Blow Rp100.000 – Rp205.000
Paket Highlight Rp155.000 – Rp500.000
Ombre Rp400.000 – Rp900.000
Dido Salon Jl. Bangka Raya No. 17B, RT 03, RW 01, Kemang, Jakarta Selatan

Jl. Masjid Nurul Fajri No. 17B, RT 02, RW 02, Sektor 7, Bintaro

Bacaan Lainnya
Rambut pendek Rp450.000
Rambut sedang Rp600.000
Rambut panjang Rp700.000 (+)
Rambut ekstra panjang Rp1.000.000 (+)
Johnny Andrean Salon Plaza Senayan. Plaza Senayan Lt2 Jl Asia Afrika no.8 Gelora Bung Karno. Jakarta Selatan Coloring mulai Rp515.000
Man’s Hair Coloring mulai Rp409.000
Highlight mulai Rp514.000
Gunawan Salon Jl. Malaka Raya No.49, RT.6/RW.6, Malaka Sari, Kec. Duren Sawit, Kota Jakarta Timur Bleaching / Ombre / Balayage / Highlight / Coloring mulai Rp299.000
One Piece Hair Studio Lippo Mall Kemang Lt. 1 unit 2, Jalan Pangeran Antasari No. 36, Bangka, Jakarta Selatan 12370 Oshare Color mulai Rp850.000
Acid Color mulai Rp1.000.000
Technical Highlight mulai Rp950.000
Oshare Highlight mulai Rp1.100.000
Bleaching mulai Rp720.000

*Acid Color add 1/2 tube + Rp125.000

*Acid Color add 1 tube + Rp250.000

*Oshare/Premium Color add 1 tube + Rp130.000

Nobu Salon La Maison Barito, Jalan Barito II, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan 12130 Hair coloring mulai Rp600.000
Bleach mulai Rp600.000 – Rp1.000.000
Highlights with bleach Rp1.500.000
Ombre/Sombre/Balayage mulai Rp1.800.000

Biaya cat rambut di salon Jakarta tahun 2022 ini tak jauh berbeda dari tahun 2020 dan 2021 lalu. Namun, di Irwan Team Hairdesign harga full color/Inoa sedikit naik dari Rp1 juta menjadi Rp1.163.200. Kemudian, di Johnny Andrean Salon harga coloring rambut yang sebelumnya dipatok Rp510 ribu, sekarang sedikit naik jadi Rp515 ribu. Sedangkan di salon-salon lain harga cat rambut relatif stabil.

Ikutilah tips-tips berikut dan warna rambut Anda akan tetap cerah lebih lama, sehingga Anda dapat menghemat waktu dan uang karena lebih jarang mengunjungi penata rambut Anda.

Tips Merawat Rambut yang Diwarnai

  • Semakin sering Anda mencuci rambut Anda, semakin cepat warnanya akan memudar. Jika Anda terbiasa memakai sampo setiap hari dan tidak suka menunggu terlalu lama untuk mencuci rambut, cobalah menyeling hari memakai sampo dengan hanya membilas rambut Anda dengan air hangat.
  • Selalu gunakan kondisioner, bahkan ketika Anda tidak menggunakannya sebelum rambut Anda diwarnai. Pewarnaan merusak rambut, membuatnya berpori, dan membutuhkan lebih banyak kelembapan agar dapat tetap terlihat sehat dan berkilau. Oleskan mulai tepat di bawah akar dan pijat-pijatlah sepanjang rambut dengan memfokuskan pada ujung-ujungnya. Selalu bilas sampai tuntas.
  • Jangan menggunakan styling mousse, jel, atau hairspray terlalu sering, karena produk-produk ini semuanya mengandung alkohol yang menipiskan warna.
  • Jauhi matahari. Sinar matahari memecah warna rambut dan menyebabkannya memudar. Untuk mencegahnya, kenakan bandana atau topi di pantai dan saat berjalan-jalan di cuaca panas. Atau, oleskan produk pelindung yang mengandung penyaring UV.
  • Jika warna rambut Anda terlihat agak pucat dan sayu, perpanjang umurnya dengan sampo penguat warna yang akan membantu membuatnya lebih cerah.[1]

Informasi tarif atau biaya mewarnai rambut di salon yang tertera di atas didapatkan dari berbagai sumber. Perlu diketahui bahwa harga cat rambut bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya. Harga bisa saja mengalami kenaikan atau penurunan, tergantung dari kebijakan masing-masing salon.

[1] Jones, C. 2006. The Busy Girl’s Guide to Looking Great 2. Terjemahan oleh: Dian P. Wicahyaning P dkk, editor. Jakarta: Erlangga.

Pos terkait