Info Terbaru Harga Susu Prenagen Esensis (180 Gram & 360 Gram)

Memiliki buah hati merupakan dambaan bagi setiap perempuan, terlebih lagi bagi mereka yang sudah menikah. Nah, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk lekas mendapatkan momongan, salah satunya dengan merencanakan program kehamilan yang sehat. Selain giat berolahraga, melakukan aktivitas seksual secara rutin, dan mengonsumsi makanan yang bergizi, saat ini juga sudah banyak susu formula yang ditujukan untuk membantu merencanakan kehamilan, salah satunya Prenagen Esensis, yang dijual dengan mulai puluhan ribu rupiah.

Ilustrasi: wanita minum susu (sumber: nutritiouslife.com)
Ilustrasi: wanita minum susu (sumber: nutritiouslife.com)

Sebelum membahas mengenai manfaat dan harga Prenagen Esensis, kita kupas sedikit terlebih dulu mengenai Prenagen. Prenagen bisa dibilang sebagai salah satu pelopor susu kehamilan dan menyusui di Indonesia karena telah hadir sejak tahun 1986 silam. Di awal kemunculannya, Prenagen meluncurkan satu jenis produk susu ibu hamil dan menyusui untuk perkembangan otak janin di dalam kandungan.

Bacaan Lainnya

Kemudian, di rentang tahun 1993 sampai 2000, Prenagen mulai melakukan inovasi terhadap susu formula mereka, yaitu dengan menambahkan DHA untuk mengangkat popularitas brand. Dua tahun kemudian, dengan mengusung tema “The Amazing Growth”, Prenagen semakin menancapkan kukunya sebagai produk populer di segmen susu formula untuk ibu hamil dan menyusui.

Lalu, di tahun 2004, Prenagen merilis Prenagen Kolin yang menggunakan improvisasi formula dengan Kolin dan Asam Folat. Selain itu, untuk menyatakan dukungan perusahaan pada perkembangan masa depan si kecil, produk ini juga menyampaikan pesan bagi para ibu di Indonesia melalui slogan “Baby’s Brain Development” yang bertujuan mempersiapkan kecerdasan si kecil sedini mungkin.

Di tahun 2005, Prenagen Emesis diluncurkan sebagai produk yang dimaksudkan untuk membantu ibu mengandung dalam mengurangi mual dan muntah selama masa kehamilan. Di tahun yang sama, merek ini juga menghadirkan produk Prenagen Lactamom yang ditujukan khusus bagi ibu menyusui. Selang tiga tahun kemudian, Prenagen meluncurkan susu ibu hamil dalam kemasan siap minum yang praktis melalui kampanye yang bertajuk “Super Mom Snack”.

Pada tahun 2010, mengingat nutrisi yang diperlukan dalam periode persiapan kehamilan juga tidak kalah penting dibandingkan masa hamil dan menyusui, maka Prenagen meluncurkan produk susu formula Prenagen Esensis. Ini merupakan susu formula yang diperkenalkan sebagai produk untuk perempuan dalam rangka mempersiapkan kehamilan.

Menurut perusahaan, susu Prenagen Esensis ini telah didukung dengan sejumlah nutrisi yang bagi perempuan yang merencanakan memiliki buah hati. Kandungan yang ada di dalam susu formula ini di antaranya Asam Folat, Kalsium, Vitamin, dan Mineral. Berikut kami informasikan manfaat dari nutrisi yang terkandung di dalam Prenagen Esensis.

Susu Prenagen Esensis (sumber: mommyasia.id)
Susu Prenagen Esensis (sumber: mommyasia.id)

Kandungan dan Manfaat Prenagen Esensis

  • Vitamin E. Berfungsi sebagai antioksidan untuk melindungi membran sel agar tidak mengalami kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas. Vitamin E di dalam susu ini juga disebutkan mampu menguatkan janin sehingga calon ibu tidak mudah mengalami keguguran.
  • Asam Folat. Asam folat menjadi nutrisi yang sangat penting bagi ibu hamil untuk membentuk pertumbuhan janin dalam kandungan. Selain itu, kandungan asam folat di dalam susu ini juga dikatakan mampu menjaga ibu hamil agar terhindar dari risiko anemia sehingga kondisi tubuh bisa terus optimal.
  • Kolin. Kandungan kolin di dalam susu Prenagen Esensis disebutkan mampu mempersiapkan kecerdasan sang buah hati. Kolin tidak bekerja secara langsung untuk meningkatkan kecerdasan, namun biasanya disimpan di dalam tubuh ibu hamil dan nantinya akan “dibongkar” untuk membantu jabang bayi guna mendapatkan kecerdasan otak.
  • Zat Besi. Salah satu mineral ini diperlukan calon ibu agar nantinya tidak mudah mengalami keguguran ketika mengandung jabang bayi. Zat besi dalam susu Prenagen Esensis juga disebutkan memiliki peran yang penting dalam rangka membantu pembentukan sel darah baru ketika ibu dalam masa kehamilan, sehingga ibu hamil tidak akan mudah terserang penyakit serta dapat menjaga kesehatan janin di dalam kandungan.

Selain nutrisi di atas, susu Prenagen Esensis juga diklaim memiliki beberapa keunggulan lain yang tidak dipunyai susu formula sejenis. Perusahaan mengatakan bahwa susu formula ini juga dapat menambah badan. Namun, berat badan yang dihasilkan dari mengonsumsi susu Prenagen Esensis tidak akan menyebabkan timbunan lemak di dalam tubuh karena susu tersebut diklaim rendah lemak.

Di samping itu, susu Prenagen Esensis disebutkan memiliki yang beragam sehingga tidak menghadirkan kebosanan pada calon ibu hamil. Pasalnya, umumnya beberapa calon ibu tidak suka mengonsumsi susu karena rasanya yang dianggap agak amis dan membuat enek. Varian rasa yang ditawarkan susu Prenagen Esensis sendiri adalah rasa cokelat, rasa vanilla, dan rasa mocha.

Ilustrasi: ibu hamil minum susu (sumber: my-best.id)
Ilustrasi: ibu hamil minum susu (sumber: my-best.id)

Harga Susu Prenagen Esensis

Varian Susu Prenagen EsensisHarga (Rp)
Prenagen Esensis Vanilla 180 gr30.638 – 31.500
Prenagen Esensis Mocha 180 gr30.638 – 31.500
Prenagen Esensis Chocolate 180 gr30.638 – 31.500
Prenagen Esensis Vanilla 360 gr58.922 – 60.500
Prenagen Esensis Mocha 360 gr58.922 – 60.500
Prenagen Esensis Chocolate 360 gr58.922 – 60.500

Daftar harga tersebut kami rangkum dari berbagai sumber, dan bisa berbeda-beda di masing-masing wilayah serta bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dulu. Pada tahun sebelumnya, harga susu Prenagen Esensis semua varian kemasan 180 gr sekitar Rp32.000 dan kini menjadi Rp30.638 hingga Rp31.500. Sementara itu, harga susu Prenagen Esensis semua varian rasa kemasan 360 gr yang semula Rp57.000 hingga Rp83.000, kini menjadi Rp58.922 hingga Rp60.500.

Perusahaan mengatakan, selain dikonsumsi secara rutin dua gelas setiap hari pada pagi hari dan malam sebelum tidur, calon ibu juga harus mengonsumsi makanan sehat, mengatur berat badan, mengenali siklus menstruasi, berhubungan intim secara teratur, dan rajin berkonsultasi dengan dokter.

[Update: Almasshabur]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *