Harga Steak Moen-Moen Terbaru

Saat ini, semakin banyak warung atau restoran yang menyajikan steak sebagai menu utama, salah satunya Steak Moen-Moen. Tempat kuliner ini digemari lantaran menyajikan sejumlah varian steak dengan harga yang cukup ramah di kantong. Selain itu, Steak Moen-Moen juga telah membuka cabang di sejumlah kota, termasuk Solo, Yogyakarta, Malang, dan Bandung.

Steak Moen-Moen (Instagram @steakmoenmoen.id)
Steak Moen-Moen (Instagram @steakmoenmoen.id)

Untuk mereka yang doyan kuliner, pasti sudah sangat familiar dengan steak. Merupakan olahan daging yang digemari banyak orang, steak adalah potongan daging besar, biasanya daging sapi yang di-grilled dan disajikan di piring panas (hot plate) ditemani kentang dan sayuran.[1] Tidak cuma daging sapi, daging dan ikan juga telah menjadi bahan utama untuk membuat steak.[2]

Bacaan Lainnya

Penyajian steak tidak pernah luput dengan beragam hidangan pendamping. Beberapa hidangan pendamping steak yang sering menjadi pilihan adalah sayuran (bisa direbus sesaat, ditimbun, atau disajikan seperti salad), kentang goreng, kentang panggang dan mashed potato, serta roti, termasuk dinner , roti tawar yang dipotong kecil, roti gandum, dan french bread.[3]

Tips Membuat Steak

  • Pilih bahan yang baik dan segar agar aroma, tampilan, hingga rasa steak menjadi nikmat.
  • Pastikan bahan telah dibumbui sesuai dengan karakteristik bahan yang akan dipanggang.
  • Panggang atau bakar hanya sekali saja dibalik untuk menemukan kematangan (jangan dibolak-balik).
  • Untuk pemanggangan ayam/ikan/cumi, saat akan dibalik, bisa dioleskan perendam.
  • Panggang atau bakar bahan dengan alat yang sudah dipanasi terlebih dahulu di atas api sedang.
  • Untuk daging sapi lokal, biasanya tekstur dagingnya lebih keras. Agar lembut, tambahkan bumbu pengempuk daging sebelum daging dipanggang.
  • Selain menggunakan bubuk pengempuk daging, daging juga dapat ditumbuk memakai alat pemukul atau pelunak daging sebelum daging dibumbui.
  • Saat menggunakan alat pemanggang bulat berputar, jangan lupa untuk mengisikan air dalam lubang alat yang tersedia.
  • Untuk cumi-cumi, bersihkan daging dari tinta, tulang punggung, dan kulitnya sebelum dibumbui.

Membuat steak memang gampang-gampang susah. Untuk mereka yang doyan memasak, mungkin akan mudah. Berbeda lagi jika Anda tidak gemar berada di dapur atau malah tidak terampil memasak. Namun, tidak perlu khawatir karena sekarang sudah banyak restoran yang menawarkan steak sebagai sajian utamanya dan bisa Anda langsung santap.

Review Steak Moen-Moen

Varian Steak Moen-Moen (Instagram @steakmoenmoen.id)
Varian Steak Moen-Moen (Instagram @steakmoenmoen.id)

Nah, salah satu restoran steak yang dapat Anda coba adalah Steak Moen-Moen. Dilansir dari website resminya, Steak Moen-Moen adalah restoran steak yang berkantor pusat di Solo, tepatnya di Jalan Ir. Juanda No. 49, Purwodiningratan, Kecamatan Jebres, . Dari kota ini, Steak Moen-Moen membawa cita rasa steak yang enak ke berbagai kota di Indonesia dengan rasa yang istimewa dan harga terjangkau.

Sejak awal milenium ketiga, Steak Moen-Moen telah terkenal, terutama di kalangan pelajar dan mahasiswa, lantaran menawarkan harga yang ramah di kantong. Jika kebanyakan steak di restoran lain punya harga yang terbilang tinggi, Steak Moen-Moen menawarkan satu porsi steak dengan harga rata-rata Rp20 ribuan. Meski murah, rasanya sangat memikat lidah, sehingga tidak heran jika tempat ini selalu ramai antrean pengunjung.

Keunggulan lainnya Steak Moen-Moen adalah outletnya yang cukup mudah dijumpai. Setelah berdiri di Solo, mereka melebarkan sayap ke berbagai kota di Indonesia. Di Bandung misalnya, cabang Steak Moen-Moen sudah dapat ditemukan di Jatos, Ruko Sayang, Ruko Cinunuk, dan Asia Plaza. Sementara itu, di dan Depok, terdapat di Ruko Depok 2, ITC BSD, ITC Depok, hingga Detos FC/LG. Untuk mereka yang tinggal di Malang, juga sudah bisa menemukan outlet Steak Moen-Moen di Matos dan Dinoyo .

Harga Steak Moen-Moen

Menu Harga
Makanan
Putih Rp4.600
Extra Kuah Rp7.000
Cream Soup Rp16.800
Spaghetti Rp21.600
Chicken Hotplate Rp23.500
Chicken Paprika Hotplate Rp23.500
Mixed Hotplate Rp25.900
Tenderloin Hotplate Rp26.500
Double Chicken Hotplate Rp32.000
Double Mixed Hotplate Rp33.200
Double Tenderloin Hotplate Rp34.500
Minuman
Es Batu Rp2.100
Air Mineral Rp4.600
Fruit Tea Rp5.200
Rp5.200
Lemon Tea Hot/Ice Rp5.200
Tabs Rp5.800
Tea Hot/Ice Rp5.800
Pop Ice Rp5.800
Ice Cream Chocolate/Vanilla /Strawberry Rp5.800
Coca-Cola/Sprite/Fanta Rp7.000
Deep Blue Rp7.000
Deep Purple Rp7.000
Happy Sunrise Rp7.000
Ice Cream Mix Rp8.200
Coffemix Hot/Ice Rp8.200
Cappuccino Hot/Ice Rp8.200
Jeruk Hangat/Es Rp8.200
Juice Chocolate Rp8.200
Juice Mangga/Melon/Orange/Strawberry/Jambu Biji Rp9.500
Juice Avocado Rp10.700
Banana Split Rp10.700
Yaku Bubble Mint Rp10.700
Yaku Leci Mint Rp10.700
Yaku Strawberry Mint Rp10.700
Float Rp10.700
Paket Menu
Gemas (Gemar Makan Steak) 1 Rp37.500
Gemas (Gemar Makan Steak) 2 Rp38.500
Gemas (Gemar Makan Steak) 3 Rp84.000
Gemas (Gemar Makan Steak) 4 Rp110.800
Duo Hemat 1 Rp54.900
Duo Hemat 2 Rp59.900
Duo Hemat 3 Rp79.900
Duo Hemat 4 Rp79.900
Duo Hemat 5 Rp79.900

Informasi harga menu Steak Moen-Moen di atas kami rangkum dari berbagai sumber, termasuk aplikasi layanan pesan antar dan berlaku untuk cabang pusat di Solo. Perlu Anda catat bahwa harga menu Steak Moen-Moen tersebut tidak mengikat dan dapat berubah sewaktu-waktu. Selain itu, harga di masing-masing outlet bisa saja berbeda.

[1] Purba, E. Putri. 2016. Study Penerimaan Konsumen terhadap Steak (Fillet) Ikan Kakap Putih (Lates Calcarifer) Flavor Asap (Skripsi). Teknologi Hasil Perikanan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Riau.

[2] Ibid.

[3] Purnomo, Chef Latief. 2013. Steak Istimewa. Surabaya: PT Kawan Pustaka, hlm. 9-11.

Pos terkait