Komposisi dan Update Harga Pepsodent Sensitive Expert

Nyeri dan sensitif pada gigi menjadi keluhan tersendiri, terlebih saat hendak menyantap makanan panas atau dingin. Untuk mengatasinya, banyak dokter gigi yang merekomendasikan untuk secara rutin produk pasta gigi khusus gigi sensitif. Tak heran jika salah satu pasta gigi, Pepsodent, meluncurkan produk Pepsodent Sensitive Expert yang dijual dengan harga terjangkau.

harga, sikat, gigi, formula, jenis, nama, produk, pasta, OT, perusahaan, masyarakat, Indonesia, kualitas, kesadaran, kegiatan, program, kesehatan, mulut, dan, platinum, charcoal, soft, travel, pack, di, Indomaret, Alfamart, online, situs
Membersihkan gigi dengan sikat gigi

Perkembangan waktu yang terus berubah dapat memengaruhi pola hidup masyarakat pada umumnya, seperti pola konsumsi sehari-hari serta cara merawat kesehatan gigi dan mulut. Tanpa disadari, kondisi tersebut semakin tubuh rentan pada permasalahan gigi sensitif. Berdasarkan survei yang dilakukan Pepsodent Sensitive Expert, 1 dari 3 orang masih menderita gigi sensitif.

Bacaan Lainnya

Gigi sensitif merupakan salah satu permasalahan gigi yang ditandai dengan rasa ngilu yang datang secara tiba-tiba, disebabkan oleh lapisan dentin yang semakin terbuka dan terpapar oleh rangsangan dari luar. Namun, sebagian orang memiliki pemahaman keliru bahwa gigi sensitif disebabkan oleh makanan atau minuman yang terlalu dingin. Padahal kondisi tersebut hanya merupakan pemicu.

Pola makanan ternyata memang mampu memengaruhi kesehatan gigi. Kadar asam terlalu tinggi seperti minuman berkarbonasi, buah-buahan dengan cita rasa masam, wine, dan yogurt dapat menyebabkan erosi email. Sementara, produksi asam yang bersumber dari permasalahan gastroesophageal reflux dapat menyebabkan permasalahan gigi sensitif.

Review Pepsodent

Didirikan oleh PT Unilever Indonesia, Pepsodent termasuk unggulan dari sejumlah produk lainnya seperti Lux, Lifebuoy, Dove, Sunsilk, Clear, Rexona, Vaseline, Rinso, Molto, Sunlight, Wall’s, Royco, dan Bango. Unilever Indonesia tumbuh menjadi salah satu perusahaan Fast Moving Consumer Goods (FMCG) terkemuka di Indonesia sejak didirikan pada 5 Desember 1933 di daerah Angke, Jakarta Utara.

Perusahaan yang sebelumnya dikenal dengan nama Lever’s Zeepfabrieken N.V ini terus melakukan terobosan pada seluruh produknya, tak terkecuali Pepsodent. Tak heran jika Pepsodent juga terus mengembangkan produk khusus gigi sensitif yang terbagi lagi menjadi beberapa varian disesuaikan dengan keluhan para konsumen.

Varian Pepsodent Sensitive Expert

  • Pasta Gigi Pepsodent Sensitive Expert Whitening.
  • Pasta Gigi Pepsodent Sensitive Expert Original.
  • Pasta Gigi Pepsodent Sensitive Expert Gum Care.
  • Pasta Gigi Pepsodent Sensitive Expert Fresh.
  • Pasta Gigi Pepsodent Sensitive Expert Enamel Care.

Selain digunakan untuk gigi sensitif, rangkaian produk pasta gigi Pepsodent Sensitive Expert juga diformulasikan khusus untuk menghilangkan rasa ngilu pada gigi dalam 30 detik. Hal tersebut sesuai dengan penelitian klinis yang diaplikasikan langsung ditambah pijatan lembut menggunakan ujung jari pada gigi yang sensitif selama 30 detik.

Pepsodent Sensitive Expert (sumber: lazada)
Pepsodent Sensitive Expert (sumber: lazada)

Manfaat Pepsodent Sensitive Expert

Produk ini memiliki manfaat memulihkan putih alami gigi Anda, membantu memerangi bakteri penyebab bau mulut, serta mengandung Zinc dan Fluoride untuk perlindungan sehari-hari terhadap plak yang disebabkan oleh bakteri dan gigi berlubang. Selain itu, diperkaya mineral HAP, yang diklaim mampu mengatasi sejumlah gusi dengan membuat mulut dan napas Anda begitu segar.

Untuk terhindar dari keluhan gigi sensitif, ada baiknya sikat gigi Anda secara rutin dua kali sehari selama dua menit. Anda disarankan menggunakan floss sekali sehari dan rajin membersihkan lidah untuk menghindari kuman yang bersarang di dalam mulut. Ada baiknya Anda juga berkumur memakai mouthwash antiseptik setiap kali ingin menjaga napas tetap segar.

Komposisi Pepsodent Sensitive Expert

Water, Sorbitol, Hydrated Silica, Potassium Citrate, Hydroxyapatite, PEG-32, Zinc Citrate, Sodium Lauryl Sulphate, Sodium Monofluorophosphate, Flavor, Trisodium Phosphate, Cellulose Gum, Sodium Hydroxide, Sodium Saccharin, Tocopheryl Acetate, Mica, CI 73360, CI 77891.

Harga Pepsodent Sensitive Expert

Varian Pepsodent Sensitive Expert Harga
Pepsodent Sensitive Expert 25 gr Rp18.900
Pepsodent Pasta Gigi Sensitive Expert Original 100 gr Rp30.500
Pepsodent Sensitive Expert Pasta Gigi Enamel Care 100 gr Rp35.500
Pepsodent Sensitive Expert Pasta Gigi Gum Care 100 gr Rp35.700
Pepsodent Sensitive Expert Pasta Gigi Fresh 100 gr Rp36.500
Pepsodent Pasta Gigi Sensitive Expert Relief Protect 100 gr Rp36.500
Pepsodent Pasta Gigi Sensitive Expert Whitening 100 gr Rp38.700
Pepsodent Sensitive Expert Pasta Gigi Original 100 gr – Twin Pack Rp79.900
Pepsodent Sensitive Expert Pasta Gigi Original 100gr Multipack Rp119.500

Jika dibandingkan penawaran sebelumnya, harga pasta gigi Pepsodent Sensitive Expert di pasaran saat ini terpantau fluktuatif. Misalnya, Pepsodent Sensitive Expert Whitening 100 gram yang semula dijual seharga Rp24.880, sekarang mencapai Rp38.700. Berbeda dengan harga Pepsodent Pasta Gigi Sensitive Expert Original 100 gram yang sedikit turun dari Rp31.900 menjadi Rp30.500.

Harga di atas kami rangkum dari berbagai sumber di internet, termasuk situs jual beli online. Harga Pepsodent Sensitive Expert tersebut tidak terikat dan bisa berubah sewaktu-waktu. Anda dapat membeli produk Pepsodent Sensitive Expert di minimarket terdekat seperti Indomaret dan Alfamart. Selain itu, Anda juga dapat memesan produk melalui sejumlah marketplace.

Pengguna Pepsodent Sensitive Expert - (YouTube: iklan tv Indonesia)
Pengguna Pepsodent Sensitive Expert – (YouTube: iklan tv Indonesia)

Sebagai tambahan referensi, harga sikat gigi khusus Pepsodent Sensitive Expert Soft saat ini ditaksir mulai Rp18 ribu. Harga tersebut terpantau naik dari tahun lalu yang ditawarkan hanya sekitar Rp8.500. Jika ingin lebih hemat, Anda dapat membeli sikat gigi Pepsodent Soft Double Care Sensitive kemasan multipack isi 3 pcs.

Perlu diketahui, PT Unilever Indonesia meluncurkan inovasi terbaru dalam bentuk Pepsodent Sensitive Expert Serum Intense Repair 5 pada 2017 lalu. Inovasi ini dihadirkan sebagai solusi terkini dan menyeluruh perlindungan gigi sensitif melengkapi rangkaian produk Pepsodent Sensitive Expert.

Serum Intense Repair 5 merupakan serum leave on yang akan membentuk lapisan pelindung pada dentin yang terbuka dan mengurangi aliran cairan dalam dentin gigi sehingga mengurangi rasa ngilu. Indikator penyakit gusi, yaitu gusi bengkak, berdarah, dan indeks plak diklaim menurun setelah kombinasi pemakaian pasta gigi Pepsodent Sensitive Expert dan Serum Intense Repair 5 selama 13 dan 26 minggu. Pepsodent Sensitive Expert Serum Intense Repair 5 dibanderol mulai Rp142 ribu kemasan 35 ml.

[Update: Ditta]

Pos terkait