Keunggulan dan Update Harga Beras Merah Organik (Semua Merek)

Beras merah organik merupakan salah satu bahan pangan yang dicari oleh banyak orang yang sedang diet sehat. Dijual dalam berbagai merk, beras ini sudah ada di berbagai waralaba dan supermarket, antara lain Superindo, Alfamart, dan Indomaret dengan harga yang lebih memang mahal dibanding beras putih.

Ilustrasi: Harga Beras Merah (credit: Satia)
Ilustrasi: Beras Merah (credit: Satia)

Keunggulan Beras Merah Organik

Beras merah organik merupakan beras yang ditanam memakai pertanian organik, yakni sebuah metode pertanian yang bersahabat dan selaras dengan alam, berpijak pada kesuburan tanah sebagai kunci keberhasilan produksi yang memperhatikan kemampuan alam dari tanah, , dan hewan untuk menghasilkan yang baik bagi hasil pertanian.[1] Hal ini berbeda dengan beras merah non-organik yang ditanam menggunakan metode pertanian konvensional dan membutuhkan pupuk kimia atau pestisida.

Bacaan Lainnya

Metode pertanian yang dipakai untuk menanam beras organik terbilang lebih sulit dibanding metode budidaya beras anorganik, karena harus memperhatikan kualitas panen tanpa menggunakan bahan kimia. Bahan kimia dipakai sebagai salah satu booster untuk mempermudah tanaman padi memperoleh hasil panen melimpah tanpa memperhatikan kerusakan alam.

Beras merah organik diklaim sehat dan memiliki kandungan gizi yang komplet. Dilansir dari SehatQ, beras organik ini mengandung senyawa phytic acid yang merupakan senyawa antioksidan dan bisa disebut sebagai phytate. Senyawa tersebut memiliki peran sebagai antikanker yang mampu menghambat sel kanker dan anti-osteoporosis atau anti-pengapuran tulang.

Whole grain ini juga mengandung lignan yang baik untuk sistem pencernaan. Selain itu, senyawa ini memiliki fungsi penting untuk menghambat pertumbuhan kanker payudara. Tak kalah penting, beras merah organik memiliki senyawa ferulic acid sebagai antioksidan yang dapat ditemukan di bagian kulit ari beras. Senyawa tersebut bisa melindungi Anda dari berbagai macam penyakit kronis, antara lain kanker, diabetes, dan penyakit jantung.

Selain memiliki komposisi 3 senyawa penting, beras merah juga dipercaya memiliki kandungan energi, protein, dan zat besi yang cukup untuk memenuhi kebutuhan nutrisi Anda. Kandungan nutrisi ini untuk mendukung diet sehat Anda. Beberapa orang mengonsumsi beras merah untuk menurunkan badan dan kadar kolesterol.

Dilansir dari tirto.id, beras merah organik juga baik untuk ibu dan menyusui. Kandungan protein dan zat besi pada beras, mampu mencegah anemia pada ibu hamil dan melancarkan ASI pada ibu menyusui. Anda bisa menjadikan beras tersebut sebagai pengganti beras putih atau bahan pangan pokok lain.

Bagi Anda yang sedang mencari beras merah di , Anda perlu mengetahui harganya dulu. Ini akan mempermudah Anda untuk memperkirakan modal diet Anda. Sebagai referensi, Anda bisa melihat tabel berikut.

Beras merah (sumber: pinterest)
Beras merah (sumber: pinterest)

Harga Beras Merah Organik

Merk/Varian Kemasan Beras Merah Organik Harga (Rp)
Green 777 Organic Red Rice Super 1 kg 10.500
Rumah Tani Beras Merah Organik Pecah Kulit 1 kg 23.200
Kokoku Beras Merah Organik 2 kg 23.999
Royal Health Food Organic Red Rice 1 kg 24.900
Mama Kamu Beras Merah Organik 1 kg 26.000
Seblang Banyuwangi Organic rice 1 kg 26.500
Nusa Organic Rice 1 kg 27.000
Mlatiharjo Beras Merah Organik 1 kg 28.700
Rumah Tani Beras Merah Organik Sosoh 1 kg 29.000
Lingkar Organik Beras Merah 1 kg 30.900
Hariku Beras Merah Organik Premium 1 kg 33.000
Kebun Kita Beras Merah Organik 1 kg 37.000
Food Organic Red rice 1 kg 38.000
Ekafarm Organic Red Rice 1 kg 41.000
Gasol Organic Red Rice 1 kg 41.500
Bionic Farm Organic Red Rice 1 kg 41.600
Jatiluwih Organic Premium Red Rice 1 kg 42.500
Panino Beras Merah Organik 2 kg 44.900
Pure Green Organic Red Rice 1 kg 47.500
Cempo Healthy Organic Red Rice 1 kg 48.550
Bionic Farm Germinated Organic Red Rice 1 kg 49.900
Hotel Beras Merah Premium 2 kg 57.000
Brown Rice Beras Merah Organik 1 kg 57.000
Desa Organik Beras Merah 2 kg 60.500
Brown Rice Beras Merah Organik 2 kg 62.400
Kepala Beras Merah Organik 5 kg 70.500

Perlu Anda ketahui, informasi harga beras merah di atas telah kami rangkum dari berbagai macam sumber, termasuk situs jual beli online. Harga beras merah tersebut tidak terikat dan bisa berubah sewaktu-waktu. Jika dibandingkan dengan tahun 2020 dan 2021, harga beras merah organik tahun 2022 ada yang naik dan turun. Sebagai contoh, Nusa Organic Rice 1 kg yang dijual dengan harga Rp46 ribuan tahun 2020 dan 2021, turun menjadi Rp27 ribu tahun 2022. Sementara itu, Bionic Farm Organic Red Rice 1 kg yang dibanderol Rp33 ribuan tahun 2020 dan 2021, naik menjadi Rp41 ribu tahun 2022.

[1] Sumartini, Hasnelly, Sarah. 2018. Kajian Peningkatan Kualitas Beras Merah (Oryza Nivara) Instan dengan Cara Fisik. Pasundan Food Technology Journal, Vol. 5(1): 84-90.

Pos terkait