Info Syarat, Manfaat, & Biaya Tabungan Haji BNI Syariah

Masyarakat Indonesia yang berencana untuk melaksanakan ibadah haji umumnya disarankan untuk memiliki tabungan haji di bank-bank yang memang menyediakan fasilitas tabungan haji, salah satunya seperti BNI . Tabungan Haji BNI Syariah menawarkan berbagai fitur yang menguntungkan dan tentunya dengan biaya yang relatif ringan.

Buku tabungan BNI Syariah iB Hasanah (sumber: infoperbankan.com)
Buku tabungan BNI Syariah iB Hasanah (sumber: infoperbankan.com)

Tabungan haji adalah produk tabungan yang bersifat khusus yang diselenggarakan oleh bank. Tabungan ini selain berfungsi sebagai sarana menyimpan uang, juga membantu nasabah dalam hal administrasi pendaftaran haji. Tabungan ini dimaksudkan untuk membantu nasabah mempersiapkan Ongkos Naik Haji (ONH) dan membantu nasabah untuk melakukan pendaftaran haji langsung ke Departemen Agama secara on-line.

Bacaan Lainnya

Jika waktu pendaftaran haji sudah dibuka, bank akan mendaftarkan nasabahnya sebagai calon jamaah haji hingga mendapatkan kepastian untuk berangkat pada musim haji berikutnya. lain dari tabungan haji ini adalah, bank juga dapat memberikan dana talangan pada nasabah yang ingin naik haji tahun itu tetapi masih memiliki kendala arus kas. Tentu saja dengan memastikan terlebih dahulu bahwa ia mampu untuk melunasi biaya ONH-nya sebelum berangkat.[1]

Tentang Tabungan Haji BNI Baitullah iBHasanah

Seperti yang sempat disinggung sebelumnya, BNI (Bank Negara Indonesia) Syariah memiliki produk tabungan haji yang bertajuk BNI Baitullah iBHasanah. BNI Baitullah iBHasanah adalah tabungan dengan akad Mudharabah atau Wadiah yang dipergunakan sebagai sarana untuk mendapatkan kepastian porsi berangkat menunaikan ibadah haji (reguler/khusus) dan merencanakan ibadah umrah sesuai keinginan penabung dengan sistem setoran bebas atau bulanan dalam mata uang rupiah dan USD (dolar Amerika Serikat).

Fasilitas Tabungan BNI Baitullah iBHasanah

  • Kartu Haji dan Umroh Indonesia.
  • Buku tabungan.
  • Auto kredit untuk setoran bulanan dari rekening Tabungan iBHasanah/Bisnis Hasanah/Prima Hasanah.
  • Dapat didaftarkan menjadi calon jemaah haji melalui SISKOHAT.
  • Terdapat pilihan mata uang yaitu rupiah dan US dollar.

Manfaat Tabungan BNI Baitullah iBHasanah

Kakbah di Mekkah
Kakbah di Mekkah
  • Membantu Nasabah dalam merencanakan ibadah haji dan umrah.
  • Memudahkan Nasabah untuk mendapatkan porsi keberangkatan haji karena sistem BNI Syariah telah terhubung langsung dengan Sistem Komputerisasi Haji Terpadu (SISKOHAT) yang berada dalam satu provinsi dengan domisili nasabah.
  • Bebas biaya pengelolaan rekening bulanan.
  • Bebas biaya penutupan rekening (khusus tabungan rupiah).
  • Fasilitas asuransi kecelakaan diri untuk nasabah tabungan Baitullah Mudharabah IDR dengan saldo di atas Rp5.000.000

Persyaratan Buka Rekening BNI Baitullah iBHasanah

  1. Melampirkan kartu identitas asli (KTP/paspor) dan kartu .
  2. Menyerahkan setoran awal untuk tabungan dalam mata uang rupiah minimal Rp100.000 (Wadiah) atau Rp500.000 (Mudarabah). Sedangkan untuk tabungan dalam mata uang USD besaran setoran awalnya USD5 (Wadiah) atau USD50 (Mudharabah).

Biaya Tabungan BNI Baitullah iBHasanah (Rupiah)

Biaya Wadiah Mudharabah
Pengelolaan Rekening Rp0
Tutup Rekening Rp0
Saldo Minimum Rp100.000 Rp500.000
Nasabah BNI Syariah (sumber: bisnis.com)
Nasabah BNI Syariah (sumber: bisnis.com)

Biaya Tabungan BNI Baitullah iBHasanah (US Dollar)

Biaya Wadiah Mudharabah
Pengelolaan Rekening USD0
Tutup Rekening USD0
Saldo Minimum USD5 USD50

Nisbah untuk BNI Baitullah iBHasanah Akad Mudharabah

Mata Uang Tabungan Nasabah Bank
Rupiah 12% 88%
USD 5% 95%

Pihak BNI Syariah juga mengadakan menarik berupa fasilitas belajar mengaji dan menghafal Alquran seumur hidup untuk pembukaan Tabungan BNI Baitullah iBHasanah atau setoran awal haji hingga tanggal 31 Desember 2020. Nantinya nasabah BNI Syariah akan mendapat bimbingan belajar mengaji dan menghapal Al-Qur’an secara online oleh tim dari Askar Kauny yang tersebar di seluruh penjuru nusantara.

Untuk dapat mengikuti program tersebut, nasabah dapat membuka Tabungan BNI Baitullah iBHasanah dengan syarat saldo minimal Rp500.000 atau USD50. Berlaku juga untuk nasabah migrasi dari Tabungan Haji BNI. Bayi yang telah memiliki Tabungan BNI Baitullah iBHasanah, maka cukup tambahkan saldo minimal Rp500.000 atau USD50.

Bisa juga dengan melakukan setoran awal haji di BNI Syariah untuk mendapatkan porsi haji reguler/khusus. Namun, bagi yang telah memiliki porsi haji (calon jemaah haji waiting list BNI Syariah) maka cukup tambahkan saldo Tabungan BNI Baitullah iBHasanah minimal Rp500.000 atau $50.

Untuk kemudahan dan mengurangi antrean di cabang, nasabah dapat melakukan pembukaan Tabungan BNI Baitullah iBHasanah secara online dan mengisi formulir pendaftaran program serta upload bukti penambahan saldo melalui link pembukaan rekening online: bro.bnisyariah.co.id.

[1]Gozali, A. 2004. Seri Keuangan Syariah: , Berkah, Bertambah (hlm 45). Jakarta:Elex Media Komputindo.

Pos terkait