Spesifikasi dan Harga TV LED LG 49LH540T

Seiring dengan perkembangan teknologi, model televisi atau TV kini juga semakin beragam. Jika dulu kita hanya mengenal TV tabung, saat ini sudah tersedia TV dengan layar LCD maupun layar LED. Nah, model terakhir adalah varian yang cukup banyak dicari karena dinilai lebih berkualitas. Ada banyak produk TV LED yang telah beredar di pasaran, salah satunya LG 49LH540T yang saat ini ditawarkan di kisaran Rp5,7 jutaan untuk area Jakarta dan sekitarnya.

TV LED LG - www.techwalla.com
TV LED LG – www.techwalla.com

TV LED sendiri secara garis besar sangat mirip dengan TV LCD. TV ini juga memiliki layar datar tipis yang memanfaatkan teknologi Liquid Crystal Display, sama seperti generasi sebelumnya. Satu-satunya perbedaan terletak pada sumber cahaya yang berada di belakang layar, dengan menggunakan teknologi LED (Light Emitting Diode).

Bacaan Lainnya

Ada dua jenis pencahayaan pada televisi LED. Pertama, disebut sebagai pencahayaan Edge, yang mengatur rangkaian diode sepanjang tepi luar layar. Sementara, pencahayaan kedua adalah Full-Array yang memberikan kontrol atas kecerahan dan peredupan. Dengan kata lain, TV LED adalah TV LCD dengan sistem backlight baru yang lebih maju karena memberikan keseimbangan lebih dalam saturasi warna dan menggunakan lebih sedikit daya.

Seperti diutarakan sebelumnya, saat ini tidak sulit mencari TV LED berkualitas. LG, sebagai salah satu merek perangkat elektronik ternama, telah meluncurkan banyak TV LED dengan berbagai pilihan layar, salah satunya model LG 49LH540T yang mengusung panel berukuran 49 inch, yang dijamin bakal membuat tontonan Anda semakin melegakan.

Secara umum, LG 49LH540T adalah TV layar datar dengan teknologi LED dari pabrikan asal Korea Selatan. Perangkat ini ditawarkan dengan harga yang cukup terjangkau, namun telah didukung dengan beberapa fitur canggih yang membuatnya layak dipertimbangkan untuk dijadikan pusat hiburan keluarga di ruang tamu.

Berbeda dengan TV layar datar lainnya yang ada di pasaran, LG 49LH540T menampilkan yang futuristik dengan material metalik. Bahan ini secara tidak langsung turut menambah keindahan atau estetika ruangan di mana perangkat ini diletakkan. Di samping itu, desain metalik juga memberikan kesan sporty pada televisi tersebut.

Sebagai tontonan dan hiburan, LG 49LH540T telah dilengkapi dengan fitur Picture Wizard III yang dapat membantu konsumen menyesuaikan elemen gambar dengan mudah. Beberapa contohnya adalah tingkat kehitaman, ketajaman warna, dan tingkat backlight. Fitur ini sangat berguna karena bisa disesuaikan dengan kondisi pencahayaan ruangan maupun siaran yang sedang ditampilkan.

Nah, jika pengguna bosan, mereka pun bisa menikmati permainan menyenangkan yang langsung tersedia di TV LG 49LH540T ini. Pengguna pun tidak perlu repot menunggu siaran TV favorit mereka atau jeda antar-pertandingan, karena bisa menghabiskan waktu menunggu tersebut di depan perangkat dengan bermain game-game yang seru. Berikut spesifikasi teknis TV LG 49LH540T.

Tipe LayarLED
Ukuran Layar49 inch
Dimensi 110,3 x 65 x 5,87 cm
Berat13,1 kg
Resolusi LayarFull HD (1920 x 1080)
Refresh Rate50 Hz
VideoDynamic
Audio10 W, Virtual Surround Plus
Port2x HDMI, USB
Power Supply100-240 Volt
Audio CodecAC3, EAC3, HAAC, AAC, MPEG, MP3, PCM

Seperti diulas di awal artikel, satu unit LG 49LH540T saat ini ditawarkan di kisaran harga Rp5.700.000 hingga Rp5.950.000 untuk area Jakarta dan sekitarnya. Sementara, produk bekasnya, masih berada di kisaran harga Rp4,5 jutaan, dengan garansi resmi.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *