Update Manfaat dan Harga Minyak Telon Konicare

Minyak telon umumnya dikenal sebagai minyak yang biasa dioleskan pada beberapa area tubuh bayi. Minyak tersebut berasal dari percampuran antara minyak kayu putih dengan beberapa minyak lain.

Ilustrasi: mengoleskan minyak telon untuk bayi (sumber: secretsofnatureltd.com)
Ilustrasi: mengoleskan minyak telon untuk bayi (sumber: secretsofnatureltd.com)

Tumbuhan kayu putih sudah lama dikenal memiliki beberapa manfaat yang bisa dinikmati manusia. Pada salah satu varietasnya yang berdaun kecil, daun dan rantingnya melalui proses penyulingan akan menghasilkan minyak atsiri yang disebut sebagai minyak kayu putih yang berwarna kekuningan hingga kehijauan.

Bacaan Lainnya

Tumbuhan tersebut Mengandung zat eukaliptol yang memiliki khasiat sebagai penghangat dan pengobatan.  Minyak kayu putih juga dikatakan dapat menjadi minyak atsiri yang memiliki banyak khasiat selain sebagai zat pewangi alami, yang juga dipercaya sebagai minyak untuk mengusir gangguan serangga seperti nyamuk dan sejenisnya.

Minyak kayu putih juga memiliki sifat antiseptik dan antibakteri, serta memberikan manfaat sebagai aromaterapi. Dengan mencampur minyak kayu putih dengan minyak lainnya dalam pemijatan selain memberikan sensasi rasa hangat juga memberikan efek menenangkan selain meredakan rasa lelah, pegal dan nyeri otot.

Kehangatan yang diberikan minyak kayu putih juga menjadi stimulan dalam meningkatkan peredaran darah. Bagi anak-anak balita, dewasa sampai kaum lansia yang telah mengalami penurunan daya tahan tubuh, minyak kayu putih merupakan salah satu solusi yang aman dan terbukti mampu membantu mengatasi perasaan tidak nyaman pada tubuh karena kedinginan.

Jenis minyak lain yang bisa dihasilkan adalah dengan mencampur minyak kayu putih dengan minyak adas (minyak dari tumbuhan jintan) dan (coconut oil) dengan perbandingan standar 3 : 3 : 4 yang dikenal sebagai minyak telon (telon = telu, Bahasa Jawa, yang artinya tiga). Walaupun tidak pernah ada kewajiban atau larangan yang pasti, namun minyak telon telah lama dan turun temurun digunakan sebagai salah satu kebutuhan perlengkapan perawatan bayi.

Aroma dan efek hangat dari minyak telon nyatanya membantu memberikan kenyamanan bagi bayi, karena pada prinsipnya tubuh bayi harus selalu hangat. Bayi yang kedinginan akan lebih cepat terlihat menggigil. Penggunaan minyak telon akan membantu bayi menghemat kalori tubuh yang fungsi utamanya lebih untuk pertumbuhan, itulah sebabnya minyak telon selalu digunakan setelah bayi mandi.

Konicare minyak telon plus (sumber: Tokopedia)
Konicare minyak telon plus (sumber: Tokopedia)

Namun demikian penggunaan minyak telon pada bayi juga sebaiknya secukupnya terutama pada bagian dada, punggung, telapak kaki dan sedikit saja di leher, karena bagian-bagian tubuh ini merupakan bagian yang terluas. Pembuluh-pembuluh darah halus di bawah permukaan kulit akan melebar sehingga peredaran darah yang membawa oksigen menjadi lancar. Sangat tidak dianjurkan mengoleskan minyak telon di telapak tangan, kelopak mata, hidung serta daerah genitalnya.

Di pasaran, ada merek Konicare yang dikenal dengan produk minyak telonnya. Minyak Telon Konicare merupakan produk dari PT Konimex yang mengklaim bahwa mereka mengutamakan kualitas, mulai dari bahan baku, proses produksi, hingga pengemasan, supaya diterima dan digunakan oleh konsumen dalam kondisi baik.

Minyak Telon Konicare yang ditujukan untuk bayi, diklaim aman digunakan sejak bayi lahir, dan kini Konicare pun telah menyediakan dalam bentuk Lotion Telon Konicare yang tidak berminyak, tidak lengket, menyerap lebih cepat namun tetap dengan kualitas yang sama.

Dengan mempertimbangkan iklim tropis yang memungkinkan hidupnya nyamuk, Konicare memerhatikan kebutuhan konsumennya hingga memproduksi Minyak Telon Plus yang tidak hanya memberikan kehangatan untuk bayi, namun juga memberikan perlindungan terhadap gigitan nyamuk karena kandungan lavender dan geraniumnya yang bekerja bersinergi untuk menghalau nyamuk. Minyak Telon Plus Konicare memiliki keharuman yang sangat nyaman, perpaduan antara aroma Minyak Telon dan Lavender yang lembut.

Konicare Minyak Telon Plus hadir memberikan 2 perlindungan pada bayi Ibu. Pertama, sebagai minyak telon yang akan memberikan kehangatan pada bayi. Kedua, kandungan Geranium dan Lavendernya menjadi anti nyamuk yang efektif melindungi bayi dari gigitan nyamuk atau serangga. Perlu diketahui Geranium dan Lavender ini sangat harum, sehingga berbeda dengan produk lain, Konicare Minyak Telon Plus tetap harum meski mengandung anti nyamuk.

Oleskan Konicare Minyak Telon Plus pada buah hati Ibu setiap kali sesudah mandi untuk melindunginya sepanjang hari. Dan, ulangi lagi  pada malam hari sebelum tidur, untuk menjaganya agar tidur nyenyak sepanjang malam tanpa gangguan nyamuk.

Minyak Telon Konicare - (Sumber: lazada.co.id)
Minyak Telon Konicare – (Sumber: lazada.co.id)

Minyak Telon Konicare dan Konicare Minyak Telon Plus bisa Anda beli di apotek terdekat, Indomaret, Alfamart, pusat perbelanjaan, atau melalui pembelian online di website konimexstore.com. Disediakan beberapa ukuran minyak telon yang dijual sesuai dengan kebutuhan Anda. Misal, untuk ukuran 30 ml, harga Minyak Telon Konicare dijual Rp 10.900 per botol.

Untuk informasi harga produk dengan ukuran berbeda, Anda bisa melihat pada tabel di bawah ini.

Daftar Harga Minyak Telon Konicare

Nama Produk & UkuranHarga per Botol
Konicare Minyak Telon 30mlRp13.420
Konicare Minyak Telon Plus 30mlRp15.400
Konicare Minyak Telon 60 mlRp22.660
Konicare Minyak Telon Plus 60mlRp25.960
Konicare Minyak Telon 125 mlRp45.210
Konicare Minyak Telon Plus 125mlRp51.920

Komposisi di dalam produk Minyak Telon Konicare antara lain Oleum Cajuputi (42%), Oleum Anisi (8%), dan Oleum Cocos (50%). Kandungan tersebut sama besarnya, baik untuk kemasan 30ml, 60ml, atau 125ml.

Sedangkan, untuk produk Konicare Minyak Telon Plus, baik ukuran 60 ml maupun 125ml mengandung Oleum Lavandulae 30mg, Oleum Geranii 30mg, Oleum Cajuputi 420mg, Oleum Anisi 100mg, dan Oleum Cocos 420mg.

[Update: Galih]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *