Info Terbaru Harga Suplemen Folavit di Apotek

Wanita yang sedang atau merencanakan kehamilan biasanya akan sangat membutuhkan banyak asupan asam folat demi menunjang pertumbuhan dalam rahimnya. Selain bisa didapatkan dari konsumsi makanan-makanan seperti bayam, oatmeal, stroberi, asparagus, roti, hingga jeruk, asam folat juga bisa didapat dari suplemen yang dapat disesuaikan dosisnya sesuai kebutuhan Anda. Ada begitu banyak suplemen asam folat yang saat ini tersedia di apotek, dan salah satu yang adalah suplemen Folavit karena dijual dengan harga cukup terjangkau.

Harga Suplemen di Apotek
Harga Suplemen di Apotek

Folavit mengandung asam folat sekitar 400 mcg atau 1 mg dalam tiap tabletnya. Suplemen ini tersedia dalam 2 pilihan, yakni Folavit dengan dosis asam folat 400 mcg dan kandungan asam folat 1 mg. Ibu yang sedang merencanakan biasanya banyak yang mengkonsumsi Folavit 400 mcg. Sementara itu, Folavit 1000 mcg dikonsumsi para wanita ketika sedang hamil, sebab ketika hamil kebutuhan asam folat tentunya akan semakin tinggi.

Bacaan Lainnya

Asam folat sendiri sebenarnya adalah vitamin B yang penting bagi tubuh secara umum dan tidak melulu dikhususkan bagi para wanita hamil. Asam folat yang ada dalam Folavit diperlukan untuk membuat materi genetik dari sel-sel (DNA), dan dengan demikian berguna untuk pertumbuhan dan perkembangan. Asam folat juga penting untuk memelihara sistem saraf yang sehat serta berguna untuk pembentukan sel darah merah.

Suplemen Folavit dapat dikonsumsi oleh wanita yang sedang dalam tahap perencanaan kehamilan dan selama 12 minggu pertama kehamilan untuk mencegah cacat tabung saraf lahir seperti spina bifida dan cacat bawaan lainnya seperti bibir sumbing pada bayi sejak janin ada dalam kandungan. Di samping itu, Folavit juga dapat mengobati defisiensi asam folat, anemia megaloblastik, dan pada anemia karena kekurangan suplemen nutrisi.

Dosis Folavit

Dosis penyajian untuk Folavit 400 mcg dan 1 mg sama-sama dapat diminum 1 kali sehari 1 tablet sesudah makan. Sementara itu, bagi orang dewasa yang kekurangan asam folat, dosisnya hari adalah sekitar 400-800 mcg sekali sehari. Untuk wanita usia , hamil, dan menyusui, dosisnya 800 mcg per sekali sehari. Dosis tersebut dapat berubah sesuai kondisi Anda. Untuk mengetahui dosis tepatnya, Anda dapat berkonsultasi terlebih dahulu kepada dokter kandungan.

Secara umum, Folavit relatif aman dan tidak toksik untuk dikonsumsi, tetapi pada beberapa orang ada yang mengalami reaksi alergi walaupun sangat jarang ditemukan. Reaksi alergi tersebut antara lain kulit gatal dan biduran, tekanan darah rendah, syok, , muntah, sesak napas, dan sebagainya. Lalu, berapa harga Folavit saat ini?

Harga Suplemen Folavit - shopee.co.id
Harga Suplemen Folavit – shopee.co.id

Harga Folavit

Varian FolavitHarga
Folavit 1 mg TabletRp10.637 per strip
Folavit 400 mcg TabletRp12.622 per strip

Informasi harga Folavit di atas kami rangkum dari salah satu situs apotek online di . Perlu dicatat bahwa harga suplemen tersebut tidak mengikat dan dapat berubah sewaktu-waktu. Meski demikian, dibandingkan penawaran sebelumnya, harganya saat ini relatif stabil. Folavit 400 mcg misalnya, masih tetap dijual Rp12.600 per strip.

(Panca)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *