Cara Pakai dan Update Harga Acnol untuk Jerawat (Lotion dan Gel)

Mengatasi jerawat sebenarnya bisa dilakukan dengan berbagai cara, baik dari dalam maupun luar. Jika Anda lebih suka mengatasi jerawat dari luar, ada banyak pilihan produk yang diklaim mampu mengatasi jerawat yang membandel secara aman dan tanpa efek samping, salah satunya Acnol. Acnol adalah obat jerawat yang mudah ditemui di apotek dan terdiri dari 2 jenis, yakni lotion dan gel. Kabar baiknya, Acnol dijual dengan harga yang terjangkau untuk berbagai kalangan. Berikut ini informasi harga dan review lengkap Acnol.

Acnol untuk Jerawat (Instagram @acnolcare)
Acnol untuk Jerawat (Instagram @acnolcare)

Kandungan Acnol Lotion for Acne

Acnol Lotion for Acne adalah produk untuk kulit wajah yang berjerawat dan sensitif. Produk lotion khusus jerawat ini diklaim dapat mengurangi jerawat dan minyak berlebih. Acnol Lotion for Acne disebut-sebut ampuh dalam menyembuhkan kulit serta melawan bakteri yang mengakibatkan timbulnya jerawat dan mengurangi minyak yang berlebihan. Produk Ini telah dijual di apotek dengan harga yang relatif terjangkau.

Bacaan Lainnya

Dalam satu kemasan Acnol Lotion for Acne, mengandung Alkohol, Aqua, Sulfur, Talc, Zinc Oxide, Silica, Salicylic Acid, Niacinamide, Fragrance, Camphor, D-Panthenol, Allantoin, Menthol, Triclosan, Hexamidine Diisethionate, Sophora Angustifolia Root Extract, dan CI 77491. Komposisi produk membuat obat ini memiliki banyak manfaat untuk menyembuhkan jerawat.

Review Acnol Lotion for Acne

Obat jerawat lokal produksi John Francis Laboratories ini kerap disebut-sebut sebagai ‘dupe’ dari produk Mario Badescu yang harganya mencapai ratusan ribu rupiah. Bedanya, Acnol Lotion dibanderol dengan harga cukup murah dengan kemasan yang lebih kecil. Beberapa orang yang pernah menggunakan Acnol Lotion memberikan testimoni yang cukup positif.

Acnol Lotion memiliki wujud cair dengan kemasan plastik kecil berwarna bening yang di dalamnya berisi cairan sebanyak 10 ml. Mungkin isinya terkesan sedikit bagi sebagian orang, tetapi sebenarnya produk ini bisa awet cukup lama karena hanya digunakan sedikit dengan cara ditotolkan ke bagian kulit yang berjerawat.

Ketika pertama kali belum dikocok, Anda mungkin akan melihat adanya formula yang terpisah, antara cairan berwarna bening di bagian atas dan cairan berwarna pink atau merah muda di bagian bawah. Nah, agar lebih ampuh, formula tersebut sebaiknya dikocok terlebih dahulu sebelum digunakan. Beberapa orang ada yang lebih senang menggunakannya dengan ujung jari, dan ada pula yang lebih senang memakai cotton buds. Itu semua kembali ke selera, dan Anda bisa bebas memilih hendak mengoleskannya dengan apa.

Produk ini dinilai ampuh untuk mengempiskan jerawat , meski efeknya tidak langsung terlihat. Ada juga yang berpendapat Acnol Lotion lebih ampuh untuk mengeringkan jerawat yang sudah ‘matang’ atau sudah mulai terlihat nanahnya. Acnol Lotion bekerja dengan cara mengeringkan jerawat, dan karenanya produk ini cukup dioleskan di bagian yang berjerawat, tidak perlu meluas ke area lainnya karena justru akan membuat kulit Anda menjadi .

Ketika pertama dioles ke kulit, akan timbul reaksi dingin karena Acnol Lotion mengandung alkohol. Ada yang berpendapat bahwa bau Acnol sedikit mengganggu atau menyengat. Maklum saja, karena di dalamnya mengandung sulfur yang memang dikenal cukup berbau, tapi relatif ampuh mengatasi jerawat.

Cara Pakai Acnol Lotion for Acne

Supaya produk bisa bekerja secara optimal di kulit, pastikan Anda menggunakannya dengan tepat. Sebelum memakai produk ini, Anda harus membersihkan kulit wajah Anda. Bilas kulit wajah menggunakan air hingga bersih, jika perlu Anda bisa memakai facial wash atau facial foam. Bagi Anda yang memiliki jerawat parah, Anda juga bisa menggunakan sabun wajah khusus acne untuk membantu proses penyembuhan jerawat.

Keringkan muka menggunakan handuk dengan model tapping dan hindari menggosok kulit secara berlebihan. Ini akan membuat kulit mudah dan kering. Selanjutnya, pastikan tangan Anda kering dan bersih. Anda bisa mencuci tangan atau menggunakan hand sanitizer sebelum membuka kemasan lotion jerawat.

Kocok botol hingga cairan tercampur secara rata dan usahakan tidak ada endapan di bagian bawah botol. Setelah itu, tuang lotion di ujung jari Anda dan usahakan tidak terlalu banyak. Oleskan obat ke kulit yang berjerawat secara merata dan tipis. Jika jerawat Anda adalah jerawat batu yang membandel, Anda bisa menebalkan olesan lotion hingga 2 kali oles. Diamkan produk hingga meresap dan tidak meninggalkan sensasi lengket di kulit. Setelah itu, Anda baru bisa menggunakan produk skincare lain.

Jika Anda merasa tangan Anda kurang steril, Anda bisa mengoleskan Acnol Lotion for Acne menggunakan aplikator seperti kapas dan cotton bud. Namun, Anda perlu berhati-hati supaya tidak ada kapas yang ikut menempel di kulit wajah, karena bisa menghambat kinerja obat.

Anda bisa menggunakan produk ini sebanyak 1 hingga 2 kali dalam sehari selama 3 hari berturut-turut. Obat ini bukan termasuk produk perawatan kulit, sehingga Anda tidak bisa menggunakannya sebagai bahan skincare harian. Jika jerawat Anda sudah kempes dan sembuh, hentikan pemakaian, karena bisa membuat kulit Anda menjadi kering. Selain itu, bagi Anda yang memiliki alergi terhadap alkohol, tidak disarankan untuk memakai obat ini. Menurut review konsumen, obat ini bisa memicu gejala iritasi seperti bruntusan, kulit mengelupas dan kering jika Anda memiliki alergi terhadap alkohol.

harga, acnol, lotion, gel, for, acne, jerawat, berapa, obat, efek samping, komposisi, ingredients, kandungan, beli, dimana, jual, testimoni, review, murah, termurah, terjangkau, mario badescu, mirip, ampuh
Acnol Gel for Acne (instagram: @acnolcare)

Review Acnol Gel for Acne

Acnol Gel for Acne adalah produk perawatan untuk kulit wajah yang berjerawat. Produk ini berbeda dengan Acnol Lotion for Acne yang berbentuk lotion, karena teksturnya seperti gel, hanya saja lebih cair. Produk ini diklaim khusus untuk merawat kulit berjerawat dan membantu mencegah pertumbuhan bakteri penyebab jerawat, sehingga kulit akan tampak halus dan lembut. Produk ini juga bisa Anda dapatkan secara bebas di apotek dengan harga yang relatif terjangkau.

Produk obat jerawat ini memiliki komposisi berupa Aqua, Alcohol, Melaleuca Alternifolia (Tea Tree) Oil, Propylene Glycol, Polyacrylate – 13, Salicylic Acid, Niacinamide, Polyisobutene, Tocopheryl Acetate, Panthenol, Fragrance, Allantoin, Polysorbate 20, Sorbitan Isostearate, Hexamidine Diisethionate, Isopropyl Cresols, dan Tetrasodium EDTA. Dengan banyaknya zat yang terkandung di dalam obat, produk diklaim mampu membantu proses penyembuhan kulit yang rusak akibat jerawat dan komedo.

Cara Pakai Acnol Gel for Acne

Untuk mendapatkan semua manfaatnya, tentunya Anda harus mengetahui cara pemakaian yang tepat. Pertama, bersihkan bagian yang berjerawat dengan pembersih atau Acnol Facial Wash, keringkan wajah dengan handuk secara perlahan. Supaya produk bisa berfungsi dengan baik, sebaiknya Anda menggunakan teknik double cleansing untuk membersihkan kulit wajah, terutama bagi Anda yang sering mengalami penyumbatan pori-pori dan memiliki kulit berminyak.

Pastikan Anda sudah cuci tangan dengan sabun atau memakai hand sanitizer supaya tidak ada bakteri atau kuman di tangan. Ini sangat penting untuk mencegah kontaminasi bakteri dari tangan ke produk dan ke kulit wajah. Kontaminasi bakteri bisa memperparah jerawat Anda dan membuat kulit menjadi iritasi.

Tuang gel di ujung tangan Anda dan oleskan secara merata ke bagian kulit yang berjerawat. Anda tidak dianjurkan untuk mengoleskannya di kulit wajah yang tidak berjerawat, karena bisa membuat kulit menjadi kering. Untuk dosisnya, Anda bisa menggunakan produk ini sebanyak 2 hingga 3 kali sehari. Supaya lebih optimal, Anda bisa memakainya sebelum berdandan atau memakai skincare .

Jika Acnol Lotion biasanya memberikan hasil akhir berwarna putih agak merah muda setelah dipakai di wajah, maka Acnol Gel hasil akhirnya cenderung transparan dan tidak terlihat di wajah. Meski demikian, menurut pendapat beberapa orang, tekstur Acnol Gel sedikit lebih lengket.

Produk ini dinilai lebih ampuh untuk mengatasi bibit jerawat yang masih akan timbul, bukan jerawat yang sudah meradang atau muncul ke permukaan. Acnol Gel juga disebut-sebut dapat mengatasi bruntusan di kulit. Namun, sebelum menggunakan Acnol Gel, sebaiknya Anda berhati-hati untuk tidak memencet tube-nya terlalu kencang, karena isinya bisa meluber atau keluar terlalu banyak. Sebaiknya gunakan secukupnya saja khusus di area yang berjerawat. Menurut review konsumen, obat ini bisa menyembuhkan jerawat lebih dari 2 hari dalam waktu maksimal 5 hari.

harga, acnol, lotion, gel, for, acne, jerawat, berapa, obat, efek samping, komposisi, ingredients, kandungan, beli, dimana, jual, testimoni, review, murah, termurah, terjangkau, mario badescu, mirip, ampuh
Acnol Lotion for Acne (instagram: @acnolcare)

Harga Acnol

Varian AcnolHarga
Acnol Lotion 10 mlRp16.400
Acnol Gel 10 mlRp22.134

Informasi harga Acnol lotion dan gel di atas telah kami rangkum dari berbagai macam sumber, termasuk situs jual beli online. Hingga saat ini, harga Acnol Lotion 10 ml relatif stabil. Sementara itu, harga Acnol Gel 10 ml sedikit naik dari Rp20.666 pada tahun lalu menjadi Rp22.134 per kemasan.

Meskipun banyak yang merasa cocok dengan Acnol, belum tentu efek yang dirasakan setiap orang akan sama. Oleh sebab itu, apabila Anda merasa kurang cocok atau ternyata wajah Anda mengalami iritasi, sebaiknya segera hentikan pemakaian produk dan segera hubungi dokter spesialis kulit.

Selain Acnol, Anda bisa menggunakan produk anti jerawat lain yang beredar di apotek. Sebagai contoh, Erha Acneact Acne Spot Gel 10 gr yang sekarang dijual dengan harga mulai Rp66.313 dan Verile Acne Gel 10 gr yang ditawarkan seharga Rp18.412. Perlu diingat, harga obat ini tidak terikat dan bisa berubah sewaktu-waktu.

[Update: Ditta]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *