Info Harga Garam Ikan Cupang di Pasaran

Ikan cupang dinilai memiliki banyak keunggulan untuk dipelihara, seperti daya hidup tinggi, mudah dikembangbiakkan, dan bentuk fisiknya yang estetik. Untuk menjaga keindahan warna serta bentuk ikan cupang, Anda bisa memberikan garam ikan. Ini juga berfungsi untuk mencegah sekaligus mengobati penyakit yang membuat nilai estetik ikan cupang menurun. Harga garam ikan cupang di pasaran sendiri tergantung dari kemasan dan mereknya.

Ilustrasi memberikan garam kepada ikan cupan (theaquariumadviser.com)
Ilustrasi memberikan garam kepada ikan cupan (theaquariumadviser.com)

Ikan Cupang Terjangkit Parasit

Garam ikan atau lebih dikenal dengan NaCL, sebenarnya sudah lama digunakan untuk memberantas parasit ikan cupang. Parasit adalah organisme yang hidup pada organisme lain dan paling sering hidup di bagian sirip, insang, sisik, dan operkulum ikan. Tak hanya tinggal, parasit seperti ini bisa menyebabkan rasa tidak pada ikan.

Bacaan Lainnya

Selain itu, serangan parasit dapat mengakibatkan produksi lendir berlebihan disertai keadaan ikan cupang yang semakin lemah, tergantung dari banyaknya parasit yang menyerang. Pada kondisi yang kronis, akan terdapat luka bekas gigitan di bagian sirip, tubuh, dan kepala yang menyebabkan infeksi jamur dan . Infeksi mudah terjadi jika air media pemeliharaan kotor.

Ciri ikan cupang yang terkena parasit tidak hanya luka atau mengalami penurunan nilai estetik rupa, tetapi juga sering menggosokkan tubuhnya ke dinding akuarium. Ada juga ikan cupang yang melompat dari aquarium karena sudah tidak tahan dengan kondisi tubuhnya. Dampak yang paling parah adalah parasit mensekresikan zat antikoagulan yang membantu mencerna darah inang, sehingga darah ikan cupang sulit membeku.

Zat antikoagulan yang disekresikan ini juga bisa membuat degenerasi sel dan inflamasi pada inang hanya dalam beberapa jam setelah parasit menempel.[1] Nah, jika itu terus dibiarkan, maka ikan cupang bisa mati. Namun, Anda tidak perlu khawatir karena itu bisa dicegah dan diobati. Caranya adalah, dengan menggunakan garam ikan cupang seperti berikut.

Penggunaan Garam Ikan Cupang untuk Parasit

Meskipun termasuk bahan yang mudah ditemui dengan harga terjangkau, Anda tidak bisa memberikan garam ikan cupang sembarangan. Untuk mencegah penyakit sekaligus menjaga kadar garam di air, Anda bisa melarutkan 0,5 hingga 1 sendok teh garam ikan cupang ke dalam 4 hingga 5 liter air. Setelah itu, masukkan ke media pemeliharaan, seperti akuarium atau kolam.

Pemberian garam ikan cupang untuk pencegahan parasit tidak harus diberikan setiap hari. Berikan setelah Anda membersihkan dan menguras akuarium. Biasanya, itu sekitar 5 hingga 7 hari sekali. Dengan memberikan garam yang teratur, maka kondisi kesehatan ikan akan terjaga. Selain itu, garam ikan cupang diklaim baik sebagai bahan untuk mencegah dan mengatasi stres ikan cupang aduan.

Sementara itu, untuk pengobatan parasit, Anda bisa merendam ikan cupang ke dalam larutan garam dengan konsentrasi 1 gram per 4,5 liter air atau satu sendok teh per 4 liter air. Ini dilakukan sebelum akuarium dikuras. Sediakan media pengobatan seperti akuarium kecil untuk melakukan pengobatan ini secara rutin hingga parasit hilang.

Sementara itu, garam ikan cupang juga bisa dijadikan sebagai obat untuk jamur dan infeksi bakteri akibat parasit. Untuk itu, Anda memerlukan larutan garam ikan cupang dengan konsentrasi 1 gram per 100 ml air. Pemberian larutan ini harus dilakukan secara bertahap selama 24 jam hingga 48 jam. Jangan memberikan larutan garam tersebut sekaligus ke dalam air, karena bisa membuat ikan tidak nyaman.

Lakukan langkah di atas supaya ikan cupang Anda terhindar dari penyakit. Tidak sulit menemukan garam ikan cupang, karena Anda bisa membelinya di toko hewan terdekat atau situs jual beli online. Berikut referensi harganya.

Harga Garam Ikan Cupang

Ilustrasi pengobatan ikan cupang menggunakan garam  ikan (Flickr: anzyAprico)
Ilustrasi pengobatan ikan cupang menggunakan garam ikan (Flickr: anzyAprico)
Merek/Kemasan Garam Ikan Cupang Harga (Rp)
Garam Ikan Cupang 500 G 2.500
Prolab Garam Ikan Cupang Biru 100 gram 1.500
Blue Salt Obat White Spot Jamur 100gr 4.900
Australia Crystal Aquarium Aqita Production 5.000
Crystal Salt Solar Naturals 500 gr 6.000
Salt for Fish Non Yodium 750 gram 7.000
Salt Fish Obat Anti Jamur 8.000
HCL Kuning Acriflavine Jamur Atiq Aquatic 120 gr 8.000

 

Harga garam ikan cupang di atas telah kami rangkum dari berbagai macam sumber, termasuk situs jual beli online. Tentunya, harga garam ikan cupang tidak terikat dan bisa berubah sewaktu-waktu.

 

 

[1] Kismiyati, Rakhmarani Nur Fatiza & Rahayu Kusdarwati. 2011. Pengaruh Pemberian Garam (NaCl) terhadap Kerusakan Telur Argulus Japonicus. Jurnal Ilmiah Perikanan dan Kelautan, Vol. 3(1): 113-115.

Pos terkait