Update Harga Buah Mahkota Dewa Segar dan Kering

Mungkin sebagian dari Anda masih dengan buah bernama mahkota dewa. Memiliki warna merah merona yang menggoda apabila sudah matang, buah ini diklaim kaya akan , termasuk menangkal paparan radikal bebas. Ditawarkan kondisi segar maupun kering, harga buah ini memang dapat dikatakan cukup lumayan.

Buah mahkota dewa (sumber: shopee)
Buah mahkota dewa (sumber: shopee)

Memiliki nama latin Phaleria macrocarpa L., buah mahkota dewa konon berasal dari Papua dan termasuk dalam tanaman jenis perdu yang dapat tumbuh subur di daerah tropis.[1] Mahkota dewa berkhasiat sebagai obat lantaran mengandung senyawa bioaktif jenis alkaloid, saponin, flavonoid, dan polifenol.[2] Senyawa-senyawa tersebut berkhasiat sebagai penawar racun dalam karena mengandung antibakteri, dan antivirus.

Bacaan Lainnya

Kandungan flavonoid terbanyak dapat ditemukan pada daging buah dan semakin tinggi flavonoid, maka akan semakin tinggi kadar antioksidannya. Flavonoid sendiri adalah suatu antioksidan alam dan memiliki aktivitas biologis seperti menghambat reaksi oksidasi serta mampu bertindak sebagai pereduksi radikal hidroksil, superoksida, dan radikal peroxil.

Manfaat Buah Mahkota Dewa

Buah Mahkota Dewa Segar (sumber: Kylo.id)
Buah Mahkota Dewa Segar (sumber: Kylo.id)
  • Seperti diuraikan di atas, mahkota dewa memiliki kandungan antioksidan kuat seperti flavonoid, polifenol, saponin, tanin, terpenoid, dan alkaloid yang berlimpah. Berdasarkan penelitian, kandungan antioksidan dalam ekstrak buah dari tanaman herbal ini bersifat anti-radang yang berpotensi mengobati nyeri haid (dismenore primer). Secara umum, kekuatan efek anti-radang dari ekstrak buah ini bisa berbeda, tergantung dosis yang ditentukan setiap produknya.
  • Salah satu manfaat mahkota dewa yang paling populer adalah sebagai obat diabetes alami. Namun, berdasarkan uji , konsumsi rutin dari ekstrak buah ini selama 4 minggu tidak begitu berhasil menurunkan gula darah. Dari 14 orang yang diteliti, hanya satu orang yang gula darahnya menurun setelah minum suplemen tersebut. Studi tersebut juga menunjukkan bahwa konsumsi suplemen ekstrak mahkota dewa tergolong aman dalam kurun waktu empat minggu karena tidak ada efek racun untuk hati dan ginjal.
  • Kandungan flavonoid dalam tanaman herbal ini diyakini berpotensi untuk melindungi ginjal dari efek pengobatan kemoterapi. Penelitian lain mengatakan, pemberian obat adriamycin-cyclophosphamide yang dibarengi dengan suplementasi mahkota dewa dapat mengurangi risiko efek samping dari kemoterapi. Meski demikian, masih diperlukan studi lanjutan.
  • Sebuah riset menemukan bahwa buah mahkota dewa dapat membantu menurunkan tekanan darah penderita hipertensi. Meski dilakukan dalam skala kecil, penelitian tersebut melaporkan flavonoid dalam buah ini diyakini dapat membantu melemaskan pembuluh darah sehingga menurunkan tekanan darah.
  • Suatu studi mengatakan bahwa infusa daging buah mahkota dewa dengan dosis 1,25, 2,5, dan 5 g/kgBB mampu menurunkan kadar asam urat dalam serum mencit jantan yang diinduksi menggunakan potassium oxonate dosis 250 mg/kgBB.[3] Penurunan tersebut setara dengan allopurinol 10 mg/kgBB.

Dengan berbagai manfaat tersebut, budidaya buah mahkota dewa menjadi salah satu peluang bisnis yang cukup menggiurkan. Selain itu, produksi buah mahkota dewa pun tidak mengenal musim, menjadikannya baik untuk dibudidayakan sebagai usaha sampingan. Jika sudah berbuah, mahkota dewa pun bisa dijual dengan harga cukup lumayan. Lalu, berapa harganya saat ini?

Harga Buah Mahkota Dewa

Buah mahkota dewa (sumber: tokopedia)
Buah mahkota dewa (sumber: tokopedia)
Varian Buah Mahkota Dewa Harga
Buah Mahkota Dewa Segar 1 buah Rp5.000 – Rp10.000
Buah Mahkota Dewa Segar 500 gr Rp20.000 – Rp30.000
Buah Mahkota Dewa Segar Organik 1 kg Rp61.750 – Rp65.000
Buah Mahkota Dewa Segar 2 kg Rp175.000
Buah Mahkota Dewa Kering 50 gr Rp13.200
Buah Mahkota Dewa Kering 100 gr Rp25.000
Buah Mahkota Dewa Kering 250 gr Rp33.000 – Rp40.000
Buah Mahkota Dewa Kering 500 gr Rp60.000 – Rp70.500
Buah Mahkota Dewa Kering 1 kg Rp120.000
Buah Mahkota Dewa Kering Premium 1 kg Rp300.000

Harga buah mahkota dewa di atas kami rangkum dari berbagai sumber, termasuk situs jual beli . Perlu Anda catat bahwa harga buah tersebut tidak mengikat dan dapat berubah sewaktu-waktu. Sebagai perbandingan, tahun buah mahkota dewa kering 500 gr dijual Rp35 ribu sampai Rp45 ribuan, sedangkan harga buah mahkota dewa segar 2 kg berkisar Rp150 ribuan. (Panca)

[1] Dyah, N. dan Firman. 2008. Mahkota Dewa dan Manfaatnya. Bekasi: Ganeca, hlm. 1-3.

[2] Mutmainna, Nirwan Sahiri, Adrianton. 2017. Pertumbuhan Bibit Mahkota Dewa (Phaleria macrocarpa L.) pada Berbagai Komposisi Media Tanam. e-Journal Agrotekbis, Vol. 5(2): 196-203.

[3] Sutrisna, E. M., Arifah Sri Wahyuni, Lusi Agus Setiani. 2010. Efek Infusa Daging Buah Mahkota (Phaleria macrocarpa (Sceff.) Boerl.) terhadap Penurunan Kadar Asam Urat Darah Mencit Putih Jantan yang Diinduksi dengan Potassium Oxonate. Pharmacon, Vol. 11(1): 19-24.

Pos terkait