Update Harga Entrostop untuk Diare (Sachet, Strip, Box)

Diare memang penyakit yang cukup mengganggu dan bisa menyerang siapa saja, baik orang dewasa maupun anak-anak. Sebagai solusinya, Anda bisa membeli obat diare di apotek dan salah satu merk yang diklaim ampuh mengatasi penyakit ini adalah Entrostop dengan harga jual relatif terjangkau.

Ilustrasi: buang air besar (sumber: pristyncare.com)
Ilustrasi: buang air besar (sumber: pristyncare.com)

Meskipun mungkin bagi sebagian orang diare terkesan sepele, tetapi bila tidak segera ditangani dengan tepat, akan sangat berbahaya karena bisa berujung pada kematian, terutama pada kasus ketika penderitanya mengalami dehidrasi atau kekurangan cairan akibat buang air besar (BAB) berulang kali.

Bacaan Lainnya

Nah, penanganan pertama sakit diare bisa dilakukan dengan meminum oralit atau minum air sebanyak-banyaknya untuk menggantikan cairan yang hilang serta mengonsumsi obat antidiare yang tersedia di sejumlah apotek. Ada banyak obat antidiare yang dikenal ampuh menghentikan mencret atau diare, salah satu yang populer adalah Entrostop.

Obat dalam bentuk tablet berwarna oranye ini adalah obat yang digunakan untuk terapi simtomatik pada diare secara non spesifik atau kondisi diare yang tidak diketahui penyebabnya. Entrostop memiliki kandungan activated colloidal attapulgite dan pectin yang diklaim berfungsi untuk menyerap racun dan mikroorganisme penyebab diare, memadatkan feses, serta mengurangi frekuensi buang air besar. Neo Entrostop adalah obat yang mengandung kombinasi zat Attapulgite 650 mg dan Pektin 50 mg yang memiliki mekanisme kerja sebagai berikut.

Kandungan & Cara Kerja Entrostop

  • Attapulgite atau Magnesium Aluminium Filosilikat biasa digunakan untuk mengobati diare dengan mengikat asam, zat beracun, bakteri atau kuman yang dapat menyebabkan diare. Attapulgite memiliki pH antara 7,0 – 9,5 dan efektif bekerja sebagai obat diare ketika dimurnikan dan diaktifkan terlebih dahulu dengan cara pemanasan supaya dapat meningkatkan kemampuan adsorpsinya.
  • Pektin merupakan serat alami yang biasa ditemukan pada buah-buahan. Pectin bekerja sebagai emolien yang biasanya dikombinasikan dengan adsorben lain dalam mengikat racun atau toksin dari bakteri yang ada di saluran pencernaan.

Dilansir Hellosehat, obat ini bisa dikonsumsi sebelum atau sesudah makan. Namun, yang perlu dicatat, Entrostop digunakan hanya untuk mengurangi frekuensi buang air besar, memadatkan feses, dan menyerap racun bagi mereka yang tengah mengalami diare, bukan sebagai pengganti oralit.

Entrostop

  • Dewasa dan anak-anak di atas 12 tahun: 2 tablet setiap setelah buang air besar, maksimum 12 tablet per 24 jam.
  • Anak-anak usia 6 sampai 12 tahun: 1 tablet setiap setelah buang air besar, maksimum 6 tablet per 24 jam.

Pastikan Anda tetap memenuhi asupan cairan dengan banyak minum cairan untuk mencegah risiko dehidrasi selama diare. Apabila diare masih belum membaik dalam kurun waktu 48 jam, sebaiknya segeralah berkonsultasi ke dokter karena obat ini tak boleh diminum lebih dari dua hari.

Ilustrasi: konsumsi obat untuk mengatasi jerawat (sumber: bbc.com)
Ilustrasi: minum obat (sumber: bbc.com)

 

Interaksi obat bisa mengubah kinerja obat yang sedang Anda konsumsi atau meningkatkan risiko efek samping yang serius. Berikut ini beberapa obat yang tak boleh dikonsumsi secara bersamaan dengan Entrostop.

Interaksi Obat Entrostop

  • Antibiotik tertentu. Kandungan pektin dalam obat ini bisa menurunkan jumlah antibiotik tetrasiklin yang diserap oleh tubuh. Beberapa antibiotik tetrasiklin meliputi demeclocycline, minocycline, dan tetrasiklin.
  • Digoksin. Pemberian obat ini bersamaan dengan digoksin dapat menyebabkan penurunan kadar digoksin dalam darah.
  • Lovastatin. Lovastatin digunakan untuk membantu menurunkan kolesterol. Kandungan pektin bisa menurunkan penyerapan lovastatin dan menurunkan efektivitas lovastatin.

Untuk menghindari interaksi obat seperti yang telah dijelaskan, sebaiknya konsumsi obat dilakukan dengan memberi jeda antara 2 sampai 4 jam.

Peringatan & Perhatian Konsumsi Entrostop

  • Obat ini tidak boleh dikonsumsi lebih dari 48 jam (2 hari).
  • Orang yang mengalami diare disertai dengan demam atau muncul panas tinggi, tidak dianjurkan mengonsumsi obat ini, segeralah berkonsultasi ke dokter.
  • Meski Anda sudah mengonsumsi obat ini, Anda dianjurkan untuk tetap memenuhi asupan cairan agar terhindar dari dehidrasi atau kekurangan cairan dan elektrolit.
  • Jika diare pada anak-anak disertai dengan dehidrasi, maka pengobatan awal harus diberikan cairan rehidrasi oral seperti oralit.
  • Tidak boleh diberikan pada anak-anak di bawah 5 tahun.
  • Konsultasikan dengan dokter sebelum memberikan Entrostop kepada lansia di atas 60 tahun dan anak-anak di bawah 12 tahun.

Selama mengonsumsi Entrostop, Anda perlu memperhatikan adanya alergi pada tubuh. Tidak disarankan menggunakan Entrostop jika Anda memiliki alergi terhadap salah satu komponen yang terkandung di dalamnya. Misalnya, alergi terhadap buah apel dan jeruk, karena mungkin Anda alergi terhadap kandungan pektin dalam buah tersebut.

Entrostop untuk Mengobati Diare - shopee.co.id
Entrostop untuk Mengobati Diare – shopee.co.id

Harga Entrostop

Varian Entrostop Harga
Entrostop Anak per sachet Rp2.428
Neo Entrostop per strip  isi 12 tablet  Rp8.423
Entrostop Herbal Anak 1 box (6 sachet) Rp14.500
Neo Entrostop Tablet 1 box (2 strip) Rp14.800
Entrostop Rasa Jahe Tablet 1 box (24 blister) Rp46.900

Jika dibandingkan penawaran sebelumnya, harga Entrostop di apotek saat ini terpantau naik. Misalnya, Neo Entrostop tablet per strip yang semula dijual seharga Rp7.880, menjadi Rp8.423. Begitu pula harga Entrostop Herbal Anak yang sedikit naik dari Rp2.266 menjadi Rp2.428 per sachet. Harga Entrostop di atas telah kami rangkum dari berbagai macam sumber, termasuk apotek online. 

Selain dijual di apotek, obat Entrostop juga tersedia di Indomaret dan Alfamart. Saat ini, di Indomaret, Entrostop dibanderol seharga Rp7.200, sedikit naik dari tahun lalu yang hanya dijual seharga Rp7.000 per strip. Sementara itu, di Alfamart, Entrostop dibanderol seharga Rp7.400, sedikit turun dari tahun lalu yang mencapai Rp8.500 per strip. Namun, perlu diingat bahwa harga Entrostop bisa mengalami perubahan sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya dan harga yang berlaku di setiap toko obat maupun apotek dapat berbeda-beda.

Efek Samping Entrostop

Seperti obat pada umumnya, Entrostop juga berpotensi menimbulkan efek samping saat dikonsumsi. Efek samping paling umum dari obat antidiare biasanya adalah konstipasi atau sulit buang air besar secara teratur. Konsumsi obat ini juga bisa saja memicu reaksi lain seperti perut kembung, sakit perut, mual, hingga sakit . Apabila Anda mengalami efek samping yang sangat mengganggu, sebaiknya segera hentikan pemakaian dan segera periksa ke dokter agar mendapatkan penanganan yang tepat.

[Update: Ditta]

Pos terkait