Update Info Kisaran Biaya Bleaching (Whitening) Gigi

Hampir semua orang pasti mendambakan memiliki gigi yang putih bersih dan rapi. Sayangnya, semua orang terlahir ke dunia ini dengan struktur dan warna gigi yang berbeda-beda. Meski saat lahir gigi sebenarnya berwarna putih dan bersih, gaya hiduplah yang akhirnya membuat warna gigi seseorang berubah bahkan keropos. Namun saat ini, Anda dapat menemukan treatment bleaching (whitening) yang dinilai efektif memutihkan gigi dengan biaya yang bervariasi.

Ilustrasi: periksa gigi (dentalartsmonroe.com)
Ilustrasi: periksa gigi (dentalartsmonroe.com)

Pada dasarnya, ada banyak hal yang dapat menimbulkan perubahan warna gigi, di antaranya minuman berwarna (kopi, teh, minuman bersoda, dan sebagainya), kecelakaan, merokok, efek antibiotik atau obat-obatan tertentu, hingga faktor usia. Selain itu, jarang menggosok gigi juga rentan mengakibatkan perubahan warna pada gigi.

Bacaan Lainnya

Memang, ada banyak bahan alami yang dapat Anda manfaatkan di rumah untuk mengembalikan warna alami gigi, misalnya saji baking soda, buah strawberry, kulit jeruk, dan lainnya. Namun, penggunaan bahan-bahan natural semacam itu tentu saja memakan waktu cukup lama, apalagi jika tidak disertai kesadaran untuk mengubah gaya hidup dan rajin menyikat gigi saat mandi maupun sebelum tidur.

Beruntung, kini teknologi kedokteran sudah cukup canggih. Saat ini, telah banyak orang yang mengenal metode whitening atau bleaching gigi. Bleaching merupakan prosedur pemutihan gigi menggunakan zat tertentu. Prosedur pemutihan gigi dengan cara bleaching dianggap paling aman daripada tindakan pemutihan gigi lainnya. Meski demikian, memutihkan gigi dengan metode whitening sebaiknya dilakukan dengan berkonsultasi terlebih dahulu pada dokter gigi.

Saat ini, setidaknya ada 2 macam bleaching, yaitu bleaching internal dan bleaching eksternal. Berikut perbedaan keduanya.

Bleaching (Whitening) Gigi (sumber: cosmeticdentistryguide.co.uk)
Bleaching (Whitening) Gigi (sumber: cosmeticdentistryguide.co.uk)

Jenis Teknik Bleaching Gigi

  • Bleaching internal adalah proses bleaching dari dalam untuk memutihkan gigi yang sudah mati akibat terbentur atau berlubang. Teknik bleaching internal ini biasanya dilakukan pada satu atau dua gigi mati yang warnanya lebih gelap daripada gigi-gigi lain yang ada di dekatnya.
  • Teknik bleaching eksternal adalah teknik bleaching dari luar. Teknik ini adalah teknik yang paling banyak dipakai untuk memutihkan seluruh gigi depan atas dan bawah untuk mengubah warna gigi yang tadinya kuning agar lebih putih dengan cara mengoleskan obat bleaching dari permukaan luar gigi.

Bleaching eksternal sendiri dapat dilakukan dengan dua cara, yakni home bleaching atau in office bleaching. Home bleaching memungkinkan Anda untuk melakukan prosedur memutihkan gigi di rumah selama periode waktu tertentu. Efek home bleaching ini umumnya baru terlihat setelah 1-2 minggu perawatan. Sementara, in office bleaching dilakukan dengan cara berkunjung langsung ke dokter gigi dan prosedur ini bisa selesai dalam durasi sekitar 90 menit saja.

Proses Bleaching Gigi

Teknik bleaching yang dilakukan di dokter gigi biasanya adalah teknik powder bleaching. Bahan bleaching diaplikasikan pada permukaan gigi lalu proses pemutihan diaktifkan dengan cara disinari cahaya khusus. Tindakan tersebut dilakukan dalam beberapa menit sampai sekitar setengah jam, tergantung dari banyaknya gigi yang ingin dirawat. Gigi Anda kemudian akan lebih putih dan perbedaan ini akan langsung tampak signifikan.

Untuk gigi yang menghitam karena jaringan pulpanya telah mati, biasanya dilakukan perawatan bleaching dari dalam gigi. Setelah dilakukan perawatan endodontik, dokter gigi akan memasukkan bahan bleaching ke dalam gigi dan proses pemutihan gigi akan terjadi dari dalam. Terkadang perawatan dari dalam juga dikombinasikan dengan perawatan bleaching dari luar gigi. Apalagi jika di permukaan email gigi tersebut juga mengalami pewarnaan ekstrinsik. Perawatan bleaching dari dalam gigi membutuhkan waktu relatif lebih lama dibandingkan dengan perawatan dari luar gigi.[1]

Dengan metode whitening, gigi Anda dikatakan bisa kembali berwarna putih hingga 8 tingkat. Namun, biaya yang perlu Anda keluarkan untuk proses whitening gigi ini memang cukup mahal. Harga perawatan untuk bleaching gigi variatif, tergantung jenis metode yang digunakan serta hasil seperti apa yang diinginkan.

Ilustrasi: metode memutihkan gigi (sumber: dentaltribe.com)
Ilustrasi: metode memutihkan gigi (sumber: dentaltribe.com)

Biaya Bleaching Gigi

Rumah Sakit/Klinik Gigi Biaya Bleaching
Happy Dental One Belpark Rp400.000
FDC Dental Clinic Rp1.000.000 – Rp3.000.000
RS Bhayangkara Makassar Rp1.000.000
RS Mulia Pajajaran Bogor Rp1.500.000
Orange Dental Rawamangun Rp1.500.000
RS Dinda Tangerang Rp1.700.000
RSI Jemursari Rp2.500.000
Dokter Anggi Dental Clinic Rp3.255.000
RSU Bunda Margonda Depok Rp3.500.000
RS Mulya Tangerang Rp3.795.000
RS Husada Jakarta Rp4.000.000
RS Immanuel Bandung Rp6.125.000

Biaya bleaching gigi mengalami perubahan hampir setiap tahun di klinik atau rumah sakit tertentu. Pada 2019 lalu, tercatat biaya in office bleaching sekitar Rp2.500.000 hingga Rp3.000.000 untuk perawatan reguler. Namun bila membutuhkan penyinaran atau penggunaan laser, biaya akan bertambah hingga mencapai Rp4.000.000 dalam satu kali perawatan.

Pada 2021, terdapat beberapa perubahan tarif bleaching gigi dibandingkan 2020. Misalnya, tarif bleaching gigi di Dokter Anggi Dental Clinic yang semula dikenakan tarif sebesar Rp2.450.000, kini naik menjadi Rp3.255.000. Begitu pula dengan biaya bleaching gigi di RS Immanuel Bandung yang ikut naik dari tarif Rp5.570.000 menjadi Rp6.125.000. Namun, pada 2022 rupanya biaya whitening atau pemutihan gigi masih relatif stabil dari tahun lalu.

[Update: Dian]

[1]Rahmadhan, Ardyan Gilang. 2010. Serba Serbi Kesehatan Gigi & Mulut. Jakarta: Bukune, hlm 76.

Pos terkait