Info Terkini Harga Wastafel American Standard (Semua Varian dan Spesifikasinya)

Mencari wastafel yang terkesan modern? Tidak ada salahnya untuk memilih wastafel American Standard yang sedang populer di kalangan menengah ke atas. Meskipun harga jualnya tidak murah, wastafel seperti ini memiliki tampilan mewah dan cocok diletakkan di ruang manapun sebagai dekorasi atau tempat cuci tangan.

Wastafel American Standard (sumber: americanstandard.co.id)
Wastafel American Standard (sumber: americanstandard.co.id)

Keunggulan Wastafel American Standard

Sebagai furniture ternama, American Standard telah merilis banyak perabotan yang dikategorikan produk dapur dan kamar mandi. Khusus untuk dapur, brand ini memiliki kran yang bisa dipakai untuk pelengkap bak cuci dapur. Sementara itu, untuk produk kamar mandi, American Standard menawarkan shower, kran air, alat mandi, aksesoris, kloset, dan wastafel.

Bacaan Lainnya

Secara umum, wastafel dirancang untuk memenuhi kebutuhan cuci tangan harian dengan kran air yang tersambung di bagian atas mangkuk wadah air.[1] Seiring berjalannya waktu, benda tersebut tidak hanya dipakai untuk membersihkan tangan, tetapi juga sebagai dekorasi atau pajangan ruang dan biasanya diletakkan tidak jauh dari kamar mandi.

Kebutuhan wastafel yang semakin meningkat, membuat American Standard mendesain wastafelnya dengan berbagai macam model dan tipe. Ada wastafel dengan bentuk kotak, bulat, persegi panjang, dan lonjong atau oval. Anda bisa memilih wastafel sesuai dengan kebutuhan dan jika perlu disesuaikan dengan tema kamar mandi Anda.

Wastafel dengan bentuk bulat atau lonjong, umumnya cocok diletakkan di kamar mandi dengan bathtub berbentuk oval atau lonjong. Sementara itu, wastafel berbentuk kotak atau persegi panjang terbilang netral dan bisa diletakkan di ruang dengan beragam tema. Dengan desainnya yang bervariasi, kamar mandi Anda akan terlihat lebih menarik.

Selain itu, beberapa wastafel ada yang dibekali dengan kran gantung yang dipasang di dinding. Keran ini tidak menempel atau terhubung dengan wastafel, sehingga Anda perlu memikirkan cara untuk memasang selang khusus yang menghubungkan kran wastafel dan saluran air tanpa mengubah model wastafel.

Menurut review konsumen, wastafel yang sudah dilengkapi dengan kran mudah dipasang daripada wastafel tanpa kran, karena Anda tidak perlu memasang pipa khusus di dalam tembok kamar mandi saat memasang wastafel. Selain itu, wastafel dengan kran terbilang praktis, karena Anda tidak perlu memikirkan varian atau model kran yang cocok untuk wastafel Anda.

Keunggulan wastafel American Standard lainnya adalah bahan yang premium. Hampir semua produk wastafel American Standard diklaim terbuat dari porselen atau keramik khusus berkualitas tinggi dan tidak mudah rusak. Selain itu, beberapa wastafel dilapisi dengan keramik anti-bakteri, anti-bau, dan anti-kerak, sehingga warna keramik pada wastafel tidak mudah berubah.

Selain itu, dengan bahannya yang terbuat dari keramik, untuk membersihkan wastafel American Standard tidak sulit. Anda hanya perlu mengelapnya saja menggunakan handuk atau kanebo. Anda juga bisa menggunakan pemutih dan pengilap porselen supaya tampilan wastafel menjadi lebih indah.

Bagi Anda yang membutuhkan wastafel American Standard untuk melengkapi furniture kamar mandi, Anda bisa membelinya di toko peralatan rumah tangga. Selain itu, Anda bisa membelinya di situs jual beli online dengan harga seperti berikut.

Cuci Tangan di Wastafel - (www.nytimes.com)
Cuci Tangan di Wastafel – (www.nytimes.com)

Harga Wastafel American Standard

Tipe Wastafel American StandardSpesifikasiHarga (Rp)
Wastafel American Standard Oval Vanitory YA13A1C10-AAnti bakteri, glasir efektif menghambat pertumbuhan kuman, lebar 350 mm, panjang 600 mm, tinggi 170 mm, mangkuk air berbentuk oval, dilengkapi meja kayu, ada saringan pembuangan, kran stainless steel, aman untuk 990.900
Wastafel American Standard Ovalyn 21 VanitoryGlasir anti bakteri, anti bau, lebar 434 mm, panjang 536 mm, tinggi 208 mm, bentuk mangkuk air oval, penyaring air otomatis1.091.250
American Standard Wastafel Signature 550mm CountertopUkuran 551x429x50 mm1.137.500
American Standard Wastafel Signature VesselUkuran 551x399x100 mm1.182.350
Wastafel American Standard LAU3U0CxxAnti bau, anti bakteri, dilengkapi lubang batas air, penyaring otomatis, kran di samping wastafel1.213.650
Wastafel American Standard Studio 50 Wall Hung LavatoryAnti bau, anti bakteri, ada penyaring, dilengkapi lubang batas air, mangkuk setengah lingkaran, kran di atas wastafel, kran putar1.304.100
Wastafel American Standard LAU3T8CxxAnti bau, anti bakteri, dilengkapi lubang batas air, penyaring otomatis, kran di samping wastafel1.304.100
Wastafel American Standard Susan Wall Hung LavatoryGlasir anti bakteri, anti bau, dilengkapi lubang batas air, ada saringan, dilengkapi tatakan, ada tempat sabun, kran bisa ditempel di tembok1.318.500
Wastafel American Standard Studio 3000 Wall Hung LavatoryGlasir anti bakteri, dilengkapi lubang batas air, ada saringan, dilengkapi tatakan, ada wadah sabun1.345.950
Wastafel American Standard Codie Square Wall Hung LavatoryKran American Standard, dilengkapi lubang batas air, ada saluran pembuangan di bagian bawah, saringan air otomatis, ada wadah sabun, anti bau, anti bakteri1.279.000
Wastafel American Standard Studio 45 Wall Hung LavatoryAnti bakteri, kran di bagian pinggir wastafel, dilengkapi penyaring, jenis kran American standard, kran stainless steel1.500.000
Wastafel American Standard YA20A0C10-AAnti bakteri, mangkuk air berbentuk bundar, kran air terpisah, dilengkapi penyaring, kran air bisa diletakkan di meja atau di tembok1.633.500
Wastafel American Standard LA19F3C10-AModel IDS clear, lebar 500 mm, panjang 500 mm, tinggi 149 mm, anti bakteri, awet, tidak mudah pecah, dilengkapi penyaring, mangkuk air berbentuk kotak, dilengkapi tatakan1.851.300
Wastafel American Standard IDS dynamic LA18K3C10-AAnti bakteri, model IDS dynamic, warna putih, lebar 500 mm, panjang 550 mm, tinggi 110 mm, kran bisa ditempel di tembok atau di meja, dilengkapi penyaring, mangkuk air berbentuk kotak1.960.200
Wastafel American Standard Acacia EUkuran 500 mm, bentuk kotak, dilengkapi kran, flexible hose, antibakteri, mudah dibersihkan, dilengkapi penyaring2.376.000
Wastafel American Standard New MIZU 45Dilengkapi meja kayu, bentuk mangkuk air oval, kran American Standard, kran bisa digantung atau ditempelkan di atas meja, dilengkapi penyaring, lebar 450 mm, panjang 450 mm, tinggi 177 mm2.490.000
Wastafel American Standard Round VanitoryKeran wastafel American Standard, mangkuk berbentuk bundar, P trap, fleksibel, dilengkapi towel ring, anti bakteri, ukuran 40 mm2.542.000
Wastafel American Standard Stone VanitoryKran wastafel American Standard, ukuran 630 mm x 435 mm, glasir anti bakteri, dilengkapi meja kayu, bonus towel ring, ada penyaring3.600.000
Wastafel American Standard Eye VanitoryKran American Standard, anti bocor, lebar 350 mm, panjang 600 mm, tinggi 170 mm, glasir anti bakteri, flexible hose, P Trap, stop value3.800.000

Harga wastafel American Standard di atas telah kami rangkum dari berbagai sumber, termasuk toko online. Harga setiap produk tersebut tidak terikat dan bisa berubah sewaktu-waktu. Jika dibandingkan dengan tahun 2020 dan 2021, harga wastafel American Standard tahun 2022 dan 2023 mengalami perubahan.

Sebagai contoh, wastafel American Standard Eye Vanitory yang sebelumnya dibanderol Rp2,5 jutaan, naik menjadi Rp3,8 juta per unit. Kemudian, wastafel American Standard Codie Square Wall Hung Lavatory yang sebelumnya Rp1,48 jutaan, sekarang turun jadi Rp1,27 jutaan. Sementara itu, untuk tipe lainnya harganya masih relatif stabil.

[Dian]

[1]Rizki, Hafizur&Wildian. 2015. Rancang Bangun Sistem Wastafel Otomatis Berbasis Mikrokontroler ATmega8535 dengan Menggunakan Sensor Fotodioda. Jurnal Fisika Unand, Vol. 4(2): 106-112.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *