Info Tips Memilih Produk dan Update Harga Treadmill Kettler di Pasaran

Olahraga kini menjadi gaya hidup bagi setiap orang yang sadar pentingnya kesehatan. Banyak jenis olahraga yang dapat dilakukan baik di fitnes center maupun di rumah. Berlari maupun jogging menjadi bentuk olahraga termurah yang dapat dilakukan di mana saja. Meski begitu, tak semua orang mampu melakukan olahraga jogging secara rutin terlebih jika sibuk dengan pekerjaan. Treadmill telah menjadi peralatan olahraga yang sangat populer untuk latihan di rumah. Bagi Anda yang bingung memilih treadmill berkualitas, merk Kettler menjadi pilihan tepat dengan harga cukup terjangkau.

Harga Treadmill Kettler - www.bukalapak.com
Harga Treadmill Kettler – www.bukalapak.com

Sebelum mengulas treadmill dari Kettler, ada baiknya Anda mengetahui fungsi penting treadmill untuk aktivitas olahraga. Treadmill dapat menjadi salah satu peralatan terbaik untuk meningkatkan kekuatan dan daya tahan tubuh. Treadmill juga diakui dapat membakar lebih banyak dibandingkan dengan menggunakan peralatan fitnes lain, seperti stationary bike.

Bacaan Lainnya

Berolahraga menggunakan treadmill juga memungkinkan Anda berjalan atau berlari beberapa kilometer dengan tetap dapat mengasuh atau mengawasi anak-anak. Peralatan ini sendiri sangat mudah digunakan, layaknya berjalan dan berlari seperti biasanya. Sebelum membeli treadmill, ada baiknya memerhatikan beberapa hal penting agar tidak salah pilih produk.

Merek Kettler sudah terkenal dengan produk alat olahraganya yang berkualitas. Termasuk produk treadmillnya yang unggul dan bertenaga tinggi dengan motor 2,5 tenaga kuda yang dapat menjalankan kecepatan treadmill dari 1 sampai 18 km/jam. Selain itu, treadmill Kettler dapat mencapai incline sampai 15 persen. Treadmill Kettler juga dilengkapi dengan 7 buah LCD Display dan 40 training program yang dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan Anda selama berolahraga.

Tips Membeli Treadmill Kettler

Motor mesin treadmill Kettler

Biasanya motor mesin memiliki tenaga kuda (horse power/) antara 1,5 – 3,0. Disarankan bagi Anda untuk membeli motor atau mesin dengan kekuatan setidaknya 2 hp dan treadmill Kettler sudah termasuk produk sesuai standar. Pada umumnya, semakin lama garansi yang ditawarkan, semakin baik pula kualitas treadmill tersebut. Sebuah motor atau mesin yang berkualitas tinggi jelas akan bertahan lebih lama.

Shock absorption treadmill Kettler

Alas pada treadmill berfungsi untuk memberikan dukungan dan juga meredam benturan langkah kaki. Pastikan bahwa alas treadmill Kettler cukup baik untuk menyerap banyak benturan. Ada baiknya tidak memilih alas lembut seperti spons karena dapat menyebabkan cedera lutut.

Sebuah alas treadmill yang keras juga tidak akan berfungsi dengan baik. Mintalah saran kepada pihak penjual terkait fitur shock absorption (peredam) untuk memudahkan dalam membeli treadmill yang cocok untuk digunakan.

Treadmill Kettler (sumber: kettler.cz)
Treadmill Kettler (sumber: kettler.cz)

Ukuran sabuk treadmill Kettler

Pastikan bahwa ukuran dan ketebalan sabuk treadmill Kettler sesuai dengan jenis latihan yang sedang dilakukan (program fitnes). Pada umumnya, disarankan untuk dipilih sabuk treadmill yang lebar apabila ingin berlatih dalam waktu lama.

Periksa kecepatan maksimal treadmill Kettler

Kecepatan berlari atau berjalan tergantung pada masing-masing individu. Namun, biasanya treadmill memiliki kecepatan yang bisa diatur tergantung kebutuhan. Kecepatan untuk jogging santai umumnya adalah 12 km/jam dan kecepatan berlari cepat adalah 16 km/jam. Nah, treadmill Kettler telah sesuai dengan standar kecepatan maksimal treadmill yang Anda butuhkan. Pastikan mesin treadmill pilihan Anda memiliki kecepatan yang bisa diatur dan sesuai dengan ritme olahraga Anda.

Fitur elektronik dan tampilan treadmill Kettler

Treadmill yang memiliki fitur elektronik dapat membantu melacak kemajuan latihan penggunanya dan akan membantu menjaga motivasi untuk terus berlatih. Pastikan bahwa fitur elektronik yang ada pada treadmill Kettler mudah dipahami, sehingga pengguna hanya akan berkonsentrasi pada latihannya.[1]

Banyak treadmill saat ini yang dapat dilipat. Treadmill jenis ini mampu memudahkan Anda menyimpannya dalam ruangan yang minimalis. Untuk itu, memeriksa fitur yang terdapat pada produk treadmill sebelum membeli menjadi langkah utama yang patut Anda lakukan.

Harga Treadmill Kettler

Tipe Treadmill Kettler Kisaran Harga (Rp)
Kettler Treadmill Elektrik TL 288 7.155.000
Kettler Treadmill Ecorun R3 11.900.000
Kettler Treadmill Elektrik 5 in 1 TL 270 12.300.000
Kettler Treadmill TL 166 16.800.000
Kettler Treadmill Berlin S1 18.999.999
Kettler Treadmill Berlin 20.245.500
Treadmill Kettler Track S4 22.455.000
Kettler Treadmill Track 56 45.000.000
Kettler Treadmill Track 5 47.000.000

 

Treadmill Kettler di Pasaran - mediakonsumen.com
Treadmill Kettler di Pasaran – mediakonsumen.com

Jika dibandingkan 2020, Treadmill Kettler mengalami perubahan harga pada 2021 dan 2022. Misalnya, Kettler Treadmill Elektrik 5 in 1 TL 270 yang dijual seharga Rp6,4 juta 2020, naik menjadi Rp10.899.000 tahun 2021, naik lagi menjadi Rp12 jutaan tahun 2022.

Begitu pula dengan Kettler Treadmill TL 166 yang ikut naik dari harga Rp12,5 juta tahun 2020 menjadi Rp15.120.000 tahun 2021, naik lagi menjadi Rp16 jutaan tahun 2022. Namun, berbeda dengan Kettler Treadmill Berlin S1 yang justru terpantau turun harga dari Rp18,9 juta di tahun 2020 menjadi Rp17.010.000 tahun 2021, tetapi naik menjadi Rp18 jutaan tahun 2022.

Harga di atas kami rangkum dari berbagai sumber di internet dan dapat berubah sewaktu-waktu. Anda dapat membeli produk di toko alat kesehatan, maupun memesannya melalui sejumlah marketplace terpercaya. Jika Anda berolahraga menggunakan treadmill, cara yang baik adalah dengan melakukannya secara bertahap. Anda akan mengalami cedera jika langsung menggunakannya dalam kecepatan yang sangat tinggi.

[Update: Almas]

[1] Syafrizaldy. 2011. 225 Seputar Fitnes Tips Ala Syafrizaldy. Jakarta: Penebar Plus, hlm. 65.

Pos terkait