Harga Tiket Kereta Api dan Pesawat Murah dari Surabaya ke Jakarta

Jakarta-SurabayaJakarta dan merupakan 2 kota metropolitan terbesar di Indonesia. Keduanya sama-sama terletak di pulau Jawa dan menjadi pusat aktifitas bisnis untuk wilayah sekitarnya.

Sebagai gerbang transportasi, kedua kota ini sama-sama memiliki Bandara, yaitu Bandara Halim Perdanakusuma dan Bandara Soekarno-Hatta di Jakarta, serta Bandara Juanda di Surabaya. Sedangkan untuk moda perkeretaapian, Jakarta memiliki beberapa stasiun perhentian kereta diantaranya Stasiun Gambir, pasar senen, abang, manggarai, Jatinegara, Tanjung Priok, dan stasiun Jakarta kota. Sedangkan di Surabaya terdapat stasiun Gubeng, Pasar Turi, Wonokromo, dan Stasiun Surabaya Kota.

Bacaan Lainnya

Jika Menggunakan transportasi udara, hanya akan memakan waktu sekitar 1 jam 15 menit untuk menempuh perjalanan dari Surabaya ke Jakarta. Sedangkan jika menggunakan kereta api nyaris memakan waktu hingga 12 jam. Maskapai penerbangan yang tersedia untuk rute ini antara lain , Lion Air, Air, AirAsia, dan Sriwijaya Air. Sedangkan untuk angkutan kereta api pilihannya lebih bervariasi diantaranya KA Bima, KA Bangunkarta, KA Gaya Baru , , KA Jayabaya, KA Argo Anggrek Pagi, KA Sembrani, KA Argo Bromo Anggrek Malam, KA Gumarang, KA Gumarang Lebaran, KA Kertajaya, dan KA Kertajaya Tambahan.

Dari segi harga, tentu ada perbedaan yang mencolok antara harga tiket kereta api dengan harga pesawat jika dibandingkan. Harga kereta api untuk rute Surabaya Jakarta yang termurah masih berkisar pada angka 90 ribuan, sedang yang termahal berada di kisaran 400 ribuan. Berbeda lagi dengan tiket pesawat yang berkisar pada harga termurahnya di kisaran 500 ribuan. Berikut harga tiket kereta api dan pesawat yang termurah untuk rute perjalanan Surabaya menuju Jakarta :

Tiket Kereta Api

Jenis Kereta

Kelas

Harga Tiket

Gaya Baru Malam, Eko (C)

Rp.          110.000

JAYABAYA 152 Eko (C)

Rp.          315.000

Eko (P)

Rp.          295.000

Eko (Q)

Rp.          240.000

Eko (S)

Rp.          200.000

KERTAJAYA 178 Eko (C)

Rp.          90.000

GUMARANG 78 Eko (C)

Rp.          240.000

Eko (P)

Rp.          220.000

Eko (Q)

Rp.          200.000

Eko (S)

Rp.          180.000

Eks (A)

Rp.          465.000

Eks (H)

Rp.          430.000

Eks (I)

Rp.          390.000

Eks (J)

Rp.          355.000

Bis (B)

Rp.          340.000

Bis (K)

Rp.          310.000

Bis (N)

Rp.          280.000

Bis (O)

Rp.          250.000

 

Tiket Pesawat

Maskapai

Tanggal Penerbangan

Harga Tiket (mulai)

Citilink

30 Maret 2015

Rp 577.200

Citilink

1 April 2015

Rp 577.200

Lion Air

6 April 2015

Rp 587.200

Citilink

12 April 2015

Rp 577.200

Citilink

15 April 2015

Rp 577.200

 

Pos terkait