Harga Tiket Bus ke Jakarta dari Berbagai Daerah

Transportasi adalah suatu proses pemindahan manusia atau barang dari suatu tempat ke tempat lain dengan memakai alat bantu kendaraan, di antaranya , kereta, mobil, sepeda, dan bus.[1] Dari sekian banyak alat transportasi, banyak yang memilih menggunakan bus untuk bepergian ke luar kota seperti ke Jakarta. Pasalnya, tarif bus dinilai lebih murah daripada harga tiket kereta dan pesawat.

Bus PO Harum Prima (sumber: redbus.id)
Bus PO Harum Prima (sumber: redbus.id)

Meskipun harga tiketnya lebih murah dibanding transportasi lainnya, bepergian naik bus juga terbilang nyaman, apalagi sudah banyak yang menawarkan fasilitas menarik bagi para penumpang. Beberapa PO bus yang melayani perjalanan ke Jakarta, antara lain Harapan Jaya, Harum Prima, Sinar Jaya, Pahala Kencana, Santoso, Primajasa, Muji Jaya, dan Lorena. Sarana yang diberikan kepada pelancong oleh pihak PO bus tergantung dari kelas yang dipilih, apakah kelas ekonomi, VIP, atau executive dan berikut ulasannya.

Bacaan Lainnya

Fasilitas PO Harum Prima

PO Harum Prima menyediakan bus dengan tujuan dari Bandung ke Jakarta dengan kelas ekonomi dan eksekutif. Kelas ekonomi untuk bus Harum Prima yang melayani rute ke luar kota seperti ini biasanya memiliki fasilitas lebih lengkap dibanding kelas ekonomi bus dalam kota. Sarana yang ditawarkan transportasi ini di antaranya AC atau pendingin ruangan, lampu tidur, dan kelambu atau tirai penutup jendela.

Sementara itu, untuk kelas eksekutif, PO Harum Prima menyediakan fasilitas yang lebih lengkap dan nyaman. Di setiap kendaraan dilengkapi dengan TV kecil sebagai hiburan. Selain itu, bangku-bangkunya juga lebih nyaman dengan kursi yang bisa diatur kemiringannya.

Fasilitas PO Harapan Jaya

PO Harapan Jaya menawarkan tiga kelas untuk armada bermesin Mercedes Benz atau Hino. Anda bisa memilih kelas ekonomi, eksekutif, atau VIP. Untuk kelas ekonomi, bus ini menyediakan dua tipe, yakni ekonomi AC dan non-AC dengan konfigurasi bangku 2-3, yang totalnya 60 bangku di dalam. Selain itu, ada fasilitas berupa audio dan non-audio.

Selain kelas ekonomi, PO Harapan Jaya menawarkan kelas eksekutif yang beroperasi di malam hari atau dikenal sebagai bus malam. Fasilitas yang ditawarkan terbilang lebih mewah dibanding kelas ekonominya. Setiap bus dilengkapi dengan AC, Audio, reclining seat, dan toilet. Bangku bus pada kelas ini berkonfigurasi 2-2 dengan jumlah total 43 bangku. Mesin yang dipakai adalah Mercedes Benz, Hino, dan Hino air .

Bus PO Harapan Jaya (sumber: bus-truck.id)
Bus PO Harapan Jaya (sumber: bus-truck.id)

Sementara itu, fasilitas yang ditawarkan bus Harapan Jaya kelas VIP lebih lengkap dan biasanya Anda akan mendapatkan bangku yang dilengkapi cover kursi untuk menjaga kebersihannya. Jarak antara kursi bus depan dan belakang terbilang agak jauh, sehingga Anda bisa meluruskan kaki dengan nyaman untuk menghindari lelah dan kesemutan.

Di setiap kursi bus juga dilengkapi bantal dan selimut untuk Anda yang melakukan perjalanan malam. Bagian atas bangku telah dilengkapi dengan AC atau pendingin ruangan berbentuk bulat dan bisa diatur arah anginnya. Ada pula kelambu atau penutup jendela supaya Anda tidak silau.

Supaya penumpang semakin nyaman, di bagian belakang bus dilengkapi dengan toilet kecil. Ruangan ini memiliki kran air untuk cuci tangan dan kloset duduk beserta shower kecil. Selain itu, jika Anda memilih menggunakan armada bus kelas ini, Anda akan mendapatkan makan sebanyak dua kali termasuk snack dan air mineral.

Fasilitas PO Pahala Kencana

Untuk rute luar kota, khususnya dari berbagai daerah ke Jakarta, PO Pahala Kencana hanya menyediakan bus kelas eksekutif. Bus ini beroperasi di malam hari dan biasa disebut dengan bus malam dan sangat jarang beroperasi di pagi atau siang hari.

Fasilitas yang ditawarkan oleh pihak Pahala Kencana kepada penumpangnya terbilang cukup menarik dan lengkap. Setiap kursi di dalam bus memiliki sandaran kaki dan bisa diatur kemiringannya. Di bagian belakang bangku juga terdapat tempat penyimpanan khusus dengan bentuk seperti jaring yang bisa Anda pakai untuk menyimpan barang. Apabila tempat penyimpanan ini terlalu sempit, Anda bisa menggunakan loker di bagian atas bangku. Loker ini biasanya dijadikan sebagai tempat untuk menyimpan tas dan bawaan yang berat.

Supaya penumpang lebih nyaman selama perjalanan, di atas bangku terdapat AC, lampu tidur, dan lampu baca yang bisa diatur tingkat kecerahannya. Beberapa bus juga menyediakan stop kontak untuk sumber listrik dan bisa Anda pakai untuk berbagai macam keperluan seperti mengecas HP atau laptop.

Sebagai hiburan lainnya, Anda bisa melihat TV atau mendengarkan musik dari audio yang disediakan. Sarana umum lain yang bisa Anda pakai adalah ruang khusus dengan kursi pijat. Ruang khusus pijat di bus eksekutif terbilang cukup mewah, karena cukup luas dengan AC dan kursi pijat yang nyaman. Di bagian bangkunya ada tombol untuk mengatur tingkat getaran dan kemiringan kursi. Anda bisa memijat punggung dalam kondisi duduk tegak atau sambil berbaring santai.

Anda juga akan mendapatkan layanan makan satu kali saat setengah perjalanan. Biasanya, Anda akan diberhentikan di restoran khusus yang menjual aneka makanan dan minuman lengkap. Selain itu, Anda bisa beristirahat sejenak di tempat peristirahatan sebelum melanjutkan perjalanan. Pihak Pahala Kencana juga menyiapkan makanan ringan dan air mineral bagi para penumpang. Makanan dan minuman ini biasanya langsung diberikan sebelum perjalanan.

Bus PO Pahala Kencana (youtube: Narendro Anindito)
Bus PO Pahala Kencana (youtube: Narendro Anindito)

Bagi Anda yang ingin pergi ke Jakarta menggunakan bus kelas ekonomi, VIP, maupun eksekutif, sebaiknya Anda mengetahui rata-rata tarifnya. Sebagai referensi, Anda bisa melihat tabel berikut.

Harga Tiket Bus ke Jakarta

Armada Bus Rute Harga Tiket per Orang
Harapan Jaya Surabaya – Jakarta Kelas Eksekutif: Rp280.000
Kelas VIP: 250.000
Harum Prima Bandung – Jakarta Kelas Ekonomi: Rp65.000
Kelas Eksekutif: Rp84.000
Sinar Jaya Yogyakarta – Jakarta Kelas Eksekutif: Rp160.000
Sinar Jaya Semarang – Jakarta Kelas Eksekutif: Rp150.000
Pahala Kencana Malang – Jakarta Kelas Eksekutif: Rp280.000
Sinar Jaya Salatiga – Jakarta Kelas Eksekutif: Rp180.000
Santoso Magelang – Jakarta Kelas VIP: Rp200.000
Pahala Kencana Madiun – Jakarta Kelas Eksekutif: Rp230.000
Pahala Kencana Probolinggo – Jakarta Kelas Eksekutif:  Rp360.000
Pahala Kencana Jember – Jakarta Kelas Eksekutif: Rp370.000
Pahala Kencana Bogor – Jakarta Kelas Eksekutif: Rp290.000
Primajasa Tasikmalaya – Jakarta Kelas Eksekutif: Rp140.000
Muji Jaya Jepara – Jakarta Kelas Eksekutif: Rp235.000
Lorena Kediri – Jakarta Kelas Eksekutif: Rp305.000
Sinar Jaya Surakarta – Jakarta Kelas Eksekutif: Rp180.000
Lorena Blitar – Jakarta Kelas Eksekutif: Rp305.000
Pahala Kencana Gresik – Jakarta Kelas Eksekutif: Rp250.000

Harga tiket bus dari berbagai daerah ke Jakarta di atas telah kami rangkum dari berbagai sumber, termasuk situs booking online. Tarif tiket bus ini tidak terikat dan bisa berubah sewaktu-waktu. Untuk informasi lebih lengkap, Anda bisa mengunjungi situs resmi bus yang bersangkutan. Selain itu, Anda pun bisa datang langsung ke terminal atau agen penjualan tiket bus terdekat di daerah Anda.

[1] Sulistyowati, Arini & Suprayoga. 2019. Efektifitas Pengembangan Strategi Pengelolaan Suroboyo Bus. DIA Jurnal Administrasi Publik Universitas Wijaya Putra Surabaya, Vol. 17(2): 128-142.

Pos terkait