Info Terbaru Harga Soto Bangkong Semarang dengan Menu Pelengkapnya

Sebagian orang mungkin akan mengartikan Soto Bangkong sebagai soto katak. Pasalnya, nama bangkong dalam Bahasa Jawa dikenal sebagai katak atau kodok berukuran besar yang hidup di sawah. Namun, meski namanya bangkong, soto ini bukan disajikan dengan katak melainkan ayam kampung pada umumnya. Bagi masyarakat Semarang, Soto Bangkong sudah populer sebagai kuliner legendaris setempat yang dijual dengan harga cukup terjangkau.

Rumah makan Soto Bangkong Semarang (sumber: seputarsemarang.com)
Rumah makan Soto Bangkong Semarang (sumber: seputarsemarang.com)

Keunggulan Soto Bangkong

Soto Bangkong merupakan salah satu soto terkenal di Semarang, Jawa Tengah. Awal mulanya, soto ini dijual oleh H. Soleh dengan menjadi penjual soto keliling pada tahun 1950.[1] Berpusat di Semarang, alamat tepatnya di Jl. Brigjen Katamso No. 1, Peterongan, kini cabang Soto Bangkong sudah tersebar di beberapa daerah.

Bacaan Lainnya

Nama bangkong kabarnya diambil dari nama perempatan jalan tempat warung soto ini berdiri. Konon kabarnya, di perempatan itu banyak terdapat bangkong alias katak, sehingga orang banyak menyebutnya Soto Bangkong. Warung soto yang awalnya dengan tempat terbatas, kini sudah berkembang menjadi rumah makan besar dan sohor di Semarang. Soto Ayam Bangkong ini sudah memiliki sebuah cabang di Semarang dan dua cabang di Jakarta yakni di kawasan Pakubuwono dan Kelapa Gading yang dikelola oleh anak-anak H. Soleh.

Soto Bangkong sendiri adalah soto yang berbahan utama daging ayam kampung ditemani dengan soun, tauge, dan nasi. Soto Bangkong memiliki kuah yang khas yakni agak kecokelatan karena diberi tambahan kecap.[2] Salah satu kunci rasa Soto Bangkong adalah kecap yang diproduksi sendiri. Kecap ini tidak terlalu kental dibandingkan kecap pada umumnya. Tentu saja, cita rasa Soto Bangkong dengan kecap sendiri akan berbeda dari soto lainnya.

Rahasia lain adalah penggunaan daging ayam kampung yang membuat rasa kuah soto menjadi lebih gurih. Daging ayam kampung yang terkenal sedikit alot disiasati penyajiannya dengan potongan lebih kecil. Satu porsi Soto Bangkong berisi ayam suwir, irisan tomat, bihun, taoge, dan taburan bawang goreng serta nasi putih yang dipisah atau dicampur. Untuk lauknya bisa menggunakan sate ayam, sate kerang, sate telur puyuh, tempe, tahu, dan perkedel. Soto Bangkong ini disajikan dalam mangkok agak tinggi dengan porsi yang pas.

Setiap harinya, Soto Bangkong dapat menghabiskan 40 ekor ayam kampung untuk 200-300 porsi. Bahkan saking populernya, banyak pengunjung dari luar kota yang rela antre hanya untuk mencicipi seporsi soto Bangkong yang melegenda ini. Untuk menambah kenyamanan konsumen, rumah makan yang dirintis oleh H. Soleh itu juga memiliki ruangan VIP yang dapat Anda pesan saat rapat maupun pertemuan khusus lainnya.

Selain sajian soto, rumah makan ini juga menyediakan menu lainnya yang tak kalah lezat, seperti semur ayam dan garang asem dengan cita rasa gurih menyegarkan. Apabila Anda penasaran, berikut kami sajikan daftar menu Soto Bangkong Semarang lengkap dengan harganya.

Daftar Harga Berbagai Menu Soto Bangkong Semarang

Soto bangkong (sumber: travelingyuk)
Soto bangkong (sumber: travelingyuk)
Pilihan Menu Soto Bangkong Semarang Harga (Rp)
Soto Campur Nasi 17.600
Soto Nasi Putih 23.100
Garang Asem 22.000
Menthok Semur 17.600
Ayam Goreng 1 Potong 18.700
Nasi + Ayam Goreng 24.200
Ayam Goreng 1 Ekor 71.500
Brutu 8.800
Sayap 8.800
Sate Telur 5.500
Sate Ayam 5.500
Sate Kerang 5.500
Bergedel 5.500
Tempe 4.400
Kerupuk Rambak 9.900
Kerupuk Karak 5.500
Nasi Putih 5.500
Aneka Minuman
Tawar 2.200
Es Teh Tawar 2.200
Teh Manis Hangat 3.300
Es The 4.400
Teh Botol 4.400
Jeruk Hangat 7.700
Es Jeruk Hangat 8.800
Kopi 8.800
Soda Gembira 22.000
Soto Bangkong Semarang (credit: bimo yudhiono)
Soto Bangkong Semarang (credit: bimo yudhiono)

Informasi harga menu Soto Bangkong Semarang kami rangkum dari berbagai sumber di internet pada 2022. Harga tersebut dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu tergantung kebijakan pihak penjual. Meskipun begitu, harga menu Soto Bangkong tahun 2022 masih sama seperti tahun 2021.

Warung soto ini buka mulai pukul 07.00 – 22.00 WIB. Anda dapat membeli Soto Bangkong Semarang di kedai terdekat atau memesannya melalui layanan delivery online, seperti GoFood dan Grab Food.

Apabila ingin mencari rekomendasi menu rumah makan soto lain di Semarang, Anda dapat berkunjung ke Soto Ayam Khas Semarang Pak Man. Tempat makan satu ini, bahkan pernah dikunjungi Presiden Jokowi pada 2018 saat berada di Semarang. Ada pula rumah makan Soto Seger yang juga tak kalah enak yang memiliki dua cabang, di antaranya di Kartosuro dan Nyotosuro.

[Update: Almas]

[1] Enni, dkk. 2017. Makanan Tradisional Indonesia Seri 1. Kelompok Makanan Fermentasi dan Makanan yang Populer di Masyarakat. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press. Hlm 185.

[2] Ibid.

Pos terkait