Update Harga Sarden dan Mackerel Botan

Saat sibuk bekerja, Anda tentu membutuhkan makanan praktis yang dapat dimasak lebih cepat untuk menu sarapan. Selain instan, Anda dapat menyajikan sarden dan mackerel Botan sebagai makanan yang lebih sehat untuk keluarga. Tak sulit menemukan sarden dan mackerel yang mengandung sumber omega-3 ini,[1] sebab banyak dijual di minimarket dengan harga relatif terjangkau.

Sarden (sumber: cnn)
Sarden (sumber: cnn)

Bicara soal sarden dan mackerel Botan, mungkin banyak orang yang menganggap keduanya merupakan jenis yang sama. Namun, kedua produk di atas terbilang berbeda, khususnya dari jenis bahan ikan yang digunakan. Sebelum mengulas lebih lanjut, mari mengenal terlebih dulu masing-masing produk sarden dan mackerel.

Bacaan Lainnya

Istilah sarden diambil dari nama pulau di Mediterania, yaitu Pulau Sardinia, tempat ikan sarden pernah terdapat dalam jumlah besar. FAO dan WHO menetapkan 21 spesies ikan yang dapat disebut sarden untuk memudahkan inspeksi dan karantina produk sarden, khususnya pada produk sarden yang dikalengkan. Sebelumnya, makanan ikan yang disajikan di dalam kaleng pertama kali dibuat di Amerika oleh Ezra Dagget dari New York pada tahun 1819. Selanjutnya menyusul sekitar tahun 1935, Heinz & Company memasukan masakan tomat ke dalam kemasan kaleng dan memproduksinya secara besar-besaran di kota Richmond Victoria.

Sementara itu, mackerel menjadi sebutan bagi sekelompok ikan laut yang terdiri dari beberapa marga anggota famili Scombridae. Mackerel juga mencakup kelompok ikan dan kembung. Umumnya mackerel hidup jauh di laut lepas, meski beberapa jenisnya juga bisa didapati di perairan teluk yang tak jauh dari pantai di berbagai lautan tropis dan ugahari. Ikan mackerel memiliki nilai komersial sedang dan dapat diolah untuk makanan kalengan seperti sarden. Mackerel umumnya memiliki kemasan yang sama dengan sarden, sehingga tak heran jika banyak yang tak tahu perbedaannya.

Perbedaan Sarden dan Mackerel

SardenMackerel
Jenis ikan kecil dari famili Clupeidae di laut mediteraniaBagian dari jenis tenggiri dan kembung
Berminyak, ukuran kecilUkuran lebih besar
Tubuh dengan kulit berwarna perakBentuk lebih ramping, panjang, dan memiliki garis hitam di sekujur tubuhnya
Harga lebih murah karena mudah ditemukan di perairan dengan jumlah banyakHarga lebih mahal karena hidup di perairan lebih dalam

Salah satu perusahaan yang menawarkan produk sarden dan mackerel dengan harga yang terbilang terjangkau adalah Botan. Botan diproduksi oleh PT Indomaya yang berdiri sejak tahun 1976 dan bergerak di bidang consumer goods. Pabrik Botan berlokasi di Jln. Duri Raya No 7 A Kebon Jeruk, Jakarta.

Botan menyuguhkan varian Botan Sardines Premium dan Botan Mackerel Tomat. Tak hanya itu, mengikuti permintaan masyarakat, Botan juga menghadirkan varian terbaru yakni Botan Tuna yang juga dikemas dalam kaleng. Nah, sebagai referensi, berikut info terbaru harga sarden dan mackerel Botan di pasaran.

Sarden dan Mackerel Botan
Sarden dan Mackerel Botan

Harga Sarden Botan

Varian Sarden BotanHarga
Sarden Botan 155 grRp11.000
Sarden Botan 425 grRp26.000

Informasi harga sarden Botan di atas kami rangkum dari berbagai sumber.  Jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya, harga sarden Botan saat ini terpantau stabil. Sarden Botan kemasan 425 gram misalnya, awalnya dijual Rp25 ribuan per kaleng dan sekarang sedikit naik menjadi Rp26 ribuan per kaleng.

Harga Mackerel Botan

Kemasan Mackerel BotanHarga
Botan Mackerel Kaleng 155 grRp16.500 – Rp18.000
Botan Mackerel Kaleng 280 grRp35.000
Botan Mackerel Kaleng 425 grRp40.000 – Rp45.000

Informasi harga mackerel Botan di atas juga sudah kami rangkum dari berbagai sumber, termasuk beberapa situs jual beli . Apabila dibandingkan penawaran sebelumnya, harganya pun relatif stabil. Botan Mackerel Kaleng 155 gr misalnya, awalnya dijual Rp15 ribu dan sekarang sedikit naik menjadi Rp16.500. Sementara itu, harga kemasan 425 gram masih tetap berkisar Rp40 ribu sampai Rp45 ribuan.

Selain Botan, produk sarden dan mackerel banyak dijual dengan merk tertentu. Misalnya, Sarden Maya Tomat 155 gram dapat Anda beli seharga Rp7 ribuan per kaleng. Ada pula produk Sarden 155 gr dari King’s Fisher yang cukup laris di pasaran, mulai harga Rp9 ribuan. Sementara itu, sarden termurah adalah Yamato kemasan 155 gram hanya dijual sekitar Rp4 ribuan.

[Update: Panca]

[1] Olivia, Femi. 2013. Membantu Anak Punya Ingatan Super. Jakarta: Elex Media Komputindo, hlm. 48.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *