Update Harga Puding Holland Bakery (Semua Varian)

Puding adalah hidangan berasa manis yang biasanya dimakan sesudah hidangan utama sebagai pencuci mulut atau hidangan penutup. Hampir semua kalangan menyukai makanan yang satu ini, mulai dari anak-anak hingga dewasa. Nah, bagi Anda yang ingin membeli pudding, Holland Bakery tampaknya tepat menjadi toko kue pilihan. Pasalnya, Holland Bakery menawarkan banyak varian puding dengan harga relatif terjangkau di kantong.

Puding Holland Bakery (sumber: tokopedia)
Puding Holland Bakery (sumber: tokopedia)

Bicara soal puding, biasanya sebagian orang menyebut makanan ini tak jauh berbeda dengan agar-agar. Padahal, keduanya memiliki banyak perbedaan seperti tekstur dan bahan bakunya. Tekstur puding lebih lembut dibandingkan jeli dan agar-agar. Hal tersebut lantaran puding terbuat dari campuran agar-agar dan bahan tambahan lain meliputi telur, susu, dan tepung pati. Puding juga biasanya dilengkapi dengan saus vla atau dapat dimakan langsung.[1]

Bacaan Lainnya

Puding terbilang makanan yang kaya serat, terlebih jika Anda sajikan dengan buah-buahan. Jika Anda memilih buah-buahan, maka puding akan bercita rasa segar. Selain buah, Anda juga dapat menambahkan jagung, labu kuning, roti, cincau, hingga kue untuk membuat rasa puding semakin berbeda. Bahkan, saat ini puding juga sering dikombinasikan dengan bolu atau biskuit, bahkan dicampur dengan berbagai tambahan rasa.

Beberapa hal yang perlu diperhatikan saat membuat puding adalah agar-agar tidak diperbolehkan dicampur pada air mendidih, tetapi dicampur dengan air dingin terlebih dulu kemudian diaduk rata. Cara tersebut terbilang efektif untuk mendapatkan tampilan puding yang cantik dan sempurna. Pasalnya, daya tarik puding terlihat jelas dari sajian warnanya. Apalagi bagi anak-anak, puding aneka warna tentu semakin meningkatkan selera makan.

Review Puding Holland Bakery

Puding Holland Bakery (IG @hollandbakeryindonesia)
Puding Holland Bakery (IG @hollandbakeryindonesia)

Seperti disampaikan di atas, jika Anda hendak membeli puding, salah satu toko yang sering direkomendasikan adalah Holland Bakery. Holland Bakery sendiri adalah jaringan waralaba toko roti modern dengan kualitas yang telah dibangun sejak tahun 1978 silam di Jakarta, Indonesia. Selain roti, gerai yang setidaknya memiliki 22 cabang (dapur pusat) tersebut juga menawarkan puding dengan aneka rasa.

Menurut review di internet, puding Holland Bakery dikatakan memiliki cita rasa yang beragam, tergantung varian pilihan. Sebagian menilai, puding Holland Bakery akan cocok bagi Anda yang tidak suka manis. Puding Holland Bakery begitu mengenyangkan, khususnya untuk ukuran besar rasa buah segar dan kelengkeng yang terdiri dari 20 potong dan pas dimakan untuk 6 orang. Bagi Anda pencinta kopi, tampaknya patut mencoba varian terbaru puding Holland Bakery, yakni Coffee Raisin. Lalu, berapa harga puding yang disediakan Holland Bakery?

Harga Puding Holland Bakery

Varian Menu Holland Bakery (credit: Pergikuliner)
Varian Holland Bakery (credit: Pergikuliner)
Varian Pudding Holland Bakery Harga
Pudding Strawberry Jelly Cup Rp9.500
Pudding Melon Jelly Cup Rp9.500
Pudding Orange Jelly Cup Rp9.500
Pudding Coffee Jelly Cup Rp10.100
Pudding Zebra Cup Rp11.700
Kelapa Pandan Pudding Log Rp26.700
Coffee Raisin Pudding Rp26.800
Kelapa Pandan Pudding Rp133.100
Pudding Fruit Cocktail Rp133.100
Pudding Kelengkeng Rp133.100
Pudding Buah Segar Rp133.100
Pudding Coklat (20 potong) Rp133.100
Pudding Orange Rp133.100

Harga puding Holland Bakery di atas kami rangkum dari situs resmi gerai roti yang bersangkutan. Jika dibandingkan tahun 2020 dan 2021, harga pudding Holland Bakery tahun 2022 memang cenderung naik.

Pudding Melon Jelly Cup dan Strawberry Jelly Cup misalnya, yang dijual Rp8.000 tahun 2020, menjadi Rp8.200 tahun 2021, naik lagi menjadi Rp9.500 tahun 2022. Sementara, harga puding satu cetakan besar yang dibanderol Rp98 ribu tahun 2020, naik menjadi Rp114 ribu di tahun 2021, naik lagi menjadi Rp133.100 tahun 2022.

Perlu Anda ketahui bahwa harga puding Holland Bakery bisa saja mengalami perubahan sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya. Apabila Anda ingin mengetahui info harga puding Holland Bakery yang lebih aktual, Anda dapat langsung mengunjungi gerai Holland Bakery terdekat di kota tempat tinggal Anda. Holland Bakery sudah tersebar di Jabodetabek, Bali, Batam, Lampung, Pekanbaru, Solo, Balikpapan, , Samarinda, Surabaya, Bandung, Karawang, Manado, dan Semarang.

Selain itu, Anda pun dapat mengunjungi situs resmi Holland Bakery di alamat https://www.hollandbakery.co.id/. Di situs tersebut, tidak hanya harga puding, Anda pun bisa melihat harga kue atau roti yang ditawarkan Holland Bakery. Namun, perlu Anda catat bahwa harganya mungkin bisa berbeda di masing-masing gerai.

[Update: Almas]

[1] Lilyana. 2003. Kreasi Puding Agar-Agar. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama, hlm. 3.

Pos terkait