Harga Pipa Paralon 3 Inch Terbaru (Berbagai Merk)

Pipa PVC, atau biasa disebut pipa paralon, merupakan material yang saat ini semakin banyak digunakan untuk saluran air menggantikan pipa besi karena dinilai lebih praktis, , dan ringan. Ada banyak ukuran yang tersedia, mulai 1/2 inch, 3/4 inch, 1 inch, hingga 3 inch. Harga yang dipatok bervariasi, tetapi umumnya relatif terjangkau.

Pipa paralon 3inch (sumber: obeki.com)
Pipa paralon 3inch (sumber: obeki.com)

Seperti diutarakan di atas, berbeda dengan logam, material pipa PVC ini memiliki karakter yang ringan, kuat, fleksibel, tahan terhadap api, tahan bocor, tahan korosi, serta mudah ketika dirakit sehingga ideal dalam menjalankan fungsinya. Karena itu, tidak mengherankan jika kemudian pipa PVC konon sudah digunakan dalam instalasi plumbing di seluruh dunia sejak tahun 1930-an silam.[1]

Bacaan Lainnya

Tidak hanya dipakai sebagai media sambungan saluran air atau listrik, ternyata pipa PVC ini juga dapat digunakan sebagai bahan tambah (additive) ke dalam campuran beton aspal panas.[2] Anda bisa memanfaatkan sisa-sisa talang air atau stop kontak. Bahkan, barang berbahan PVC lainnya, seperti pembungkus kabel listrik, peralatan rumah tangga, serta botol sampo juga dapat digunakan. Alasannya, material ini punya sifat yang stabil dan tidak mudah terurai dalam waktu yang lama.

Kelebihan Pipa Paralon[3]

  • Pipa PVC merupakan bahan non-konduktor listrik dan kebal terhadap reaksi elektrokimia yang disebabkan oleh asam, basa, maupun garam. Sifat ini terdapat pada setiap bagian pipa, baik di dalam maupun di luar, sehingga tidak memerlukan pelindung. Pipa juga tahan terhadap semua kimia rumah tangga dan sebagian besar zat kimia industrial pada temperatur sekitar 140 derajat Fahrenheit. Selain itu, pipa ini pun memiliki ketahanan terhadap tarikan karena memiliki elastisitas.
  • Pipa PVC lebih ringan dibandingkan pipa dengan material lain seperti besi. Bahkan, satu orang dapat membawa 2 buah pipa PVC ukuran 4 inch dengan mudah, dengan panjang sekitar 20 kaki. Sifat ini membuat pipa tersebut sangat aman digunakan untuk industri, mudah dari segi handling, dan dapat mengurangi risiko kecelakaan ketika proses instalasi.
  • Pipa ini terkonstruksi dari material yang kedap air, ditambah adanya lapisan plastik pada permukaan luar dan dalam tabung serta sambungannya.
  • Instalasi pipa paralon sangat mudah karena didukung dengan variasi joint system. Joint system sendiri adalah deep insertion joint yang bersifat kedap air sehingga tidak memerlukan banyak perawatan jika ada kebocoran saluran.
  • Pipa ini dapat diproduksi dengan panjang mencapai 20 kaki, sehingga dapat meminimalkan pemakaian joint, yang pada akhirnya akan membuat proses instalasi lebih mudah dan efisien.
  • Ketahanan pipa PVC sangat baik, termasuk terhadap benturan (karena punya kelenturan) jika dibandingkan pipa beton dan pipa tanah liat. Pipa ini juga mampu menahan terjadinya retak dan pecah saat menahan beban melebihi kapasitas kekuatan maksimalnya.
  • Proses pembuatan pipa paralon nyaris tidak menghasilkan limbah dan memiliki usia pakai yang sangat lama alias awet. Pipa ini pun sangat mungkin untuk didaur ulang.

Saat ini, tidak susah mendapatkan pipa paralon. Anda bisa membeli material ini di berbagai toko bahan bangunan, bahkan situs jual beli online. Ada berbagai ukuran yang disediakan, dan untuk yang membutuhkan sedikit besar, bisa memilih dimensi 3 inch. Sebagai referensi, berikut kami sajikan informasi terbaru kisaran harga pipa PVC 3 inch saat ini.

Harga Pipa Paralon 3 Inch

Pipa paralon 3 inch (sumber: hargapipa.net)
Pipa paralon 3 inch (sumber: hargapipa.net)
Merk/Jenis Pipa Paralon Harga
Pipa Mizu D 3 inch Putih Rp29.000 per batang (1 m)
Pipa Wavin AW 3 inch Putih Rp40.000 per batang (50 cm)
Pipa Rucika Wavin D 3 inch Abu-Abu Rp66.300 per batang (1 m)
 

Pipa Rucika Wavin

Rp75.480 per batang (1 m)
Rp223.379 per batang (4 m)
Pipa Mastervin 3 inch Abu-Abu Rp76.000 per batang (3,8 m)
Pipa Vinilon Tipe D 3 inch Putih Rp108.900 per batang (4 m)
Pipa Master AW 3 inch Putih Rp119.665 per batang (4 m)
Pipa Rucika Standard Tipe D 3 inch Rp127.500 per batang (4 m)
Pipa Rucika Tipe D 3 inch Merah Rp127.500 per batang (4 m)
Pipa Power Max Tipe D 3 inch Putih Rp131.000 per batang (4 m)
Pipa Rucika Tipe D 3 inch Putih Rp176.490 per batang (4 m)
Pipa Maspion Tipe D 3 inch Abu-Abu Rp176.000 per batang (4 m)
Rp187.590 per batang (6 m)
Pipa Maspion Tipe AW 3 inch Putih Rp209.000 per batang (4 m)
Rp251.520 per batang (6 m)
Pipa Rucika Standard Tipe AW 3 inch Rp234.000 per batang (4 m)
Pipa Rucika JIS Tipe VU 3 inch Rp242.400 per batang (4 m)
Pipa Vinilon Tipe AW 3 inch Putih Rp243.090 per batang (4 m)
Pipa Maspion Tipe AW 3 inch Abu-Abu Rp243.090 per batang (4 m)
Pipa Rucika AW 3 inch Biru Rp264.000 per batang (4 m)
Pipa Power Tipe AW 3 inch Abu-Abu Rp331.000 per batang (4 m)
Pipa Rucika JIS Tipe VP 3 inch Rp398.000 per batang (4 m)

Harga pipa paralon ukuran 3 inch di atas kami rangkum dari berbagai sumber, termasuk toko bahan bangunan dan situs jual beli online. Jika dibandingkan penawaran sebelumnya, harga pipa paralon ukuran 3 inch saat ini terpantau fluktuatif. Misalnya, pipa Wavin AW 3 inch putih panjang 50 cm semula dijual seharga Rp28 ribu, kini naik menjadi Rp40 ribu per batang. Berbeda dengan harga pipa Rucika JIS tipe VP 3 inch panjang 4 meter yang turun dari Rp450 ribu menjadi Rp398 ribu per batang.

Perlu diingat bahwa harga pipa tersebut tidak mengikat dan dapat berubah sewaktu-waktu. Untuk info lebih lanjut, Anda dapat mengunjungi toko bangunan terdekat atau memesan produk lewat sejumlah situs online terpercaya. Selain pipa paralon ukuran 3 inch, Anda pun bisa membeli ukuran 4 inch dengan harga tak jauh berbeda. Sebagai contoh, pipa Rucika PVC standard tipe D 4 inch dengan panjang 4 meter ditawarkan dengan harga Rp287.490 per batang.

[Update: Ditta]

[1] Pramono, Jonathan, Yusita Kusumarini, Jean F. Poillot. 2017. Eksperimen Perancangan Elemen Pembentuk dan Pengisi Ruang Interior Berbasis Repurposing Pipa PVC. Jurnal Intra, Vol. 5(2): 237-246.

[2] Linggo, J. F. S. dan Julius Kurniawan. . Penggunaan PVC sebagai Bahan Tambah pada Beton Aspal. Jurnal Teknik Sipil, Vol. 13(3): 190-195.

[3] PVC Pipe Association. 2012. Handbook of PVC Pipe Design and Construction (5th Edition). Amerika Serikat: Industrial Press Inc., hlm. 31-33.

Pos terkait