Harga Terbaru Paket Data AXIS, Murah dan Banyak Pilihan

Bagi sebagian besar orang saat ini, paket data internet sudah menjadi salah satu kebutuhan wajib. Terlebih di era digital saat ini, semua serba online dan menggunakan internet. Mulai dari mengirim pesan, telepon, hingga video call, harus menggunakan paket data internet. Nah, salah satu provider yang menawarkan harga paket data terjangkau dan bisa dibilang cukup murah adalah AXIS. Paket data yang ditawarkan juga beragam, mulai dari paket data dengan harga Rp888 per harinya.

Harga Paket Data - www.shutterstock.com
Harga Paket Data – www.shutterstock.com

Paket data AXIS sendiri terdiri dari beberapa macam , ini menyesuaikan kebutuhan penggunanya. Beberapa tipe paket data AXIS, seperti paket data AXIS Bronet, paket data AXIS internet OBOR, paket data AXIS BOOSTR, dan paket data AXIS KZL. Untuk lebih jelas, mengenai tarif, kuota, dan harganya, berikut rinciannya.

Bacaan Lainnya

Paket Data AXIS Bronet

Salah satu jenis paket AXIS dengan banyak penggemar, yaitu paket data AXIS Bronet. Paket data ini menghadirkan beraneka ragam varian masa aktif dan kuota dengan harga cukup murah, mulai Rp888. Dengan harga tersebut, Anda sudah bisa mengantongi 15 MB paket data dalam masa aktif selama 1 hari penuh. Jika Anda kurang puas, Anda juga bisa paket Bronet lainnya. Paket data ini dibagi menjadi 2 bagian, yaitu paket Bronet dan paket Bronet Reguler.

Harga Paket Data AXIS Bronet

Paket Internet Masa Aktif dan Kuota (24 Jam) Harga
Bronet 15 MB 1 Hari, 15 MB Rp888
Bronet 50 MB 1 Hari, 50 MB Rp2.000
Bronet 500 MB 1 Hari, 500 MB Rp4.000
Bronet 1 GB 1 Hari, 1 GB Rp6.000
Bronet 2 GB 1 Hari, 2 GB Rp7.900
Bronet 3 GB 1 Hari, 3 GB Rp8.900
Bronet 600 MB 7 Hari, 600 MB Rp10.900
Bronet 1.5 GB 7 Hari, 1.5 GB Rp13.500
Bronet 3 GB 30 Hari, 3 GB Rp39.900
Bronet 5 GB 30 Hari, 5 GB Rp59.000

Jika dibandingkan penawaran sebelumnya, paket data AXIS Bronet mengalami penurunan harga pada 2020. Misalnya, untuk Bronet 50 MB dengan masa aktif 1 hari yang awalnya dijual seharga Rp2 ribu kini turun menjadi Rp1.700 saja. Sama halnya dengan paket Bronet 500 MB dengan masa aktif 1 hari yang turun harga sebesar Rp1.000 dari promo sebelumnya.

Ilustrasi: daftar voucher Axis
Ilustrasi: daftar voucher Axis

Harga Paket Data AXIS Bronet Reguler

Paket Internet Masa Aktif dan Kuota Harga
Bronet 50 MB 1 Hari, 25 MB (00:00-06:00) + 25 MB (00:00-23.59) Rp1.700
Bronet 100 MB 1 Hari, 50 MB (00:00-06:00) + 50 MB (00:00-23.59) Rp2.700
Bronet 300 MB 7 Hari, 150 MB (00:00-06:00) + 150 MB (00:00-23.59) Rp9.900
Bronet 600 MB 3 Hari, 150 MB (00:00-06:00) + 150 MB (00:00-23.59) Rp10.900
Bronet 1 GB 7 Hari, 500 MB (00:00-06:00) + 500 MB (00:00-23.59) Rp10.900
Bronet 2 GB 7 Hari, 1 GB (00:00-06:00) + 1 GB (00:00-23.59) Rp15.900

Tak hanya paket data AXIS Bronet, untuk jenis reguler juga mengalami penurunan harga pada 2020. Pada beberapa jenis paket seperti Bronet 1 GB dengan masa aktif selama 7 hari yang awalnya ditaksir seharga Rp14.900, sekarang menjadi Rp10.900. Dengan masa aktif yang sama, paket Bronet 300 MB terbilang turun harga dari Rp14.900 menjadi Rp9.900. Melalui promo menarik yang ditawarkan, tak heran jika banyak yang ingin mendaftar paket Bronet. Bagi Anda yang masih bingung tahapan pendaftaran paket bronet, berikut kami sajikan infonya.

Cara Mendaftar Paket Bronet

  • Tekan *123# menggunakan nomor AXIS.
  • Pilih jenis paket data Bronet atau Bronet Reguler.
  • Pilih kuota data yang akan dibeli.
  • Tekan “OK” atau “YES”.
  • Tunggulah verifikasi pengaktifan paket data Anda.

Setelah verifikasi berhasil, Anda akan mendapatkan konfirmasi dari pihak Axis bahwa paket yang diminta dapat digunakan. Untuk cara lain mendaftar paket Bronet, Anda dapat menggunakan aplikasi AXISNET.

Paket Data AXIS Internet OBOR

Ilustrasi: pengguna internet
Ilustrasi: pengguna internet

Paket data AXIS Internet OBOR, merupakan paket data yang cocok bagi Anda yang suka main game online, streaming film, dan mengunduh film. Hal ini karena paket data menawarkan kapasitas yang sangat besar dengan masa aktif cukup panjang. Anda bisa menikmati kuota tanpa batas tersebut pada pukul 00-06 selama 31 hari. 

Harga Paket Data AXIS Internet OBOR

Paket Internet Masa Aktif  dan Kuota Harga
Obor 2 GB Kuota 2 GB, masa aktif 3 hari, 00-06 Rp5.000
Obor 8 GB Kuota 8 GB, masa aktif 7 hari, 00-06 Rp18.900
Obor 5 GB Kuota 5 GB, masa aktif 30 hari, 00-06 Rp19.900
Obor 14 GB Kuota 14 GB, masa aktif 10 hari, 00-06 Rp25.900
Obor 10 GB Kuota 10 GB, masa aktif 30 hari, 00-06 Rp39.900
Obor 15 GB Kuota 15 GB, masa aktif 30 hari, 00-06 Rp54.900

Apabila diamati, perbedaan penawaran paket Obor pada 2020 yakni jenis paket yang lebih beragam. Jika sebelumnya hanya tersedia dua jenis paket yakni Obor 10 GB dan Obor 15 GB. Kini Anda dapat memilih varian lainnya mulai dari Obor 2 GB, Obor 8 GB, Obor 5 GB, dan Obor 14 GB. Soal harga, terpantau tidak mengalami perubahan yang signifikan.

Cara Mendaftar Paket Data AXIS Internet OBOR

  • Tekan *123# menggunakan nomor AXIS.
  • Pilih jenis paket data internet OBOR.
  • Pilih kuota data yang akan dibeli.
  • Tekan “OK” atau “YES”.
  • Tunggulah verifikasi pengaktifan paket data Anda.

Saat mendaftar paket AXIS Internet OBOR, Anda disarankan menggunakan aplikasi AXISNET agar lebih mudah melihat jenis paket pilihan. Berikutnya ada paket Data AXIS BOOSTR, Anda dapat memilih sesuai kebutuhan kuota internet yang digunakan.

Paket Data AXIS BOOSTR

Ilustrasi: aplikasi Axis
Ilustrasi: aplikasi Axis

Ada juga paket data yang menawarkan kuota khusus bagi Anda dengan hobi streaming dan bermain sosmed. Paket data AXIS BOOSTER menawarkan jumlah kuota cukup besar selama 1 hari hingga 7 hari dengan harga yang cukup terjangkau, seperti berikut ini.

Harga Paket Data AXIS BOOSTR

Paket Internet Masa Aktif  dan Kuota Harga
BOOSTR Video  1 Hari, 500 MB   Rp700
BOOSTR Video  1 Hari, 1 GB   Rp1.000
BOOSTR Video  7 Hari, 2 GB Rp5.500
BOOSTR Video  7 Hari, 3 GB Rp7.500
BOOSTR Sosmed  1 Hari, 1 GB   Rp1.000
BOOSTR Sosmed  7 Hari, 2 GB Rp5.500

Nah, untuk paket data AXIS BOOSTR, Anda cukup merogoh kocek mulai Rp700 hingga Rp7.500 sesuai dengan jumlah kuota pilihan. Pilihan paket terbaru 2020 yakni BOOSTR Video 500 MB dengan masa aktif 1 hari dan BOOSTR Video 3 GB selama 7 hari.

Cara Mendaftar Paket Data AXIS BOOSTR

  • Tekan *123# menggunakan nomor AXIS.
  • Pilih jenis paket data internet BOOSTR.
  • Pilih kuota data yang akan dibeli.
  • Tekan “OK” atau “YES”.
  • Tunggulah verifikasi pengaktifan paket data Anda.

Streaming video adalah faktor utama yang sebabkan kuota internet jadi cepat tersedot. Untuk Anda yang hobi streaming film maupun video tapi juga hemat kuota. Membeli paket streaming dari AXIS dapat menjadi salah satu cara streaming hemat kuota.

Paket Data AXIS KZL

Berbeda dengan jenis paket data di atas, paket data KZL pada AXIS menawarkan jenis paket data yang lebih spesifik untuk kebutuhan penggunanya. Paket ini juga termasuk jenis paketan unlimited, sehingga Anda tidak perlu mengkhawatirkan jumlah kuota yang Anda gunakan selama seharian.

Ilustrasi: pengguna internet
Ilustrasi: pengguna internet

Harga Paket Data AXIS KZL Games

Paket Internet Masa Aktif  dan Kuota Harga
KZL Harian 1 Hari, Browsing Games + Download Games Rp2.500
KZL Mingguan 7 Hari, Browsing Games + Download Games Rp6.900
KZL Bulanan 30 Hari, Browsing Games + Download Games Rp19.900

Untuk paket data AXIS KZL Games terpantau tidak mengalami perubahan harga pada 2020.

Harga Paket Data AXIS KZL Chat

Paket Internet Masa Aktif  dan Kuota Harga
KZL Harian 1 Hari, WhatsApp, line  Rp900
KZL Mingguan 7 Hari, WhatsApp, line Rp5.900
KZL Bulanan 30 Hari, WhatsApp, line  Rp14.900

Paket data AXIS KZL Chat pada 2020 mengalami perubahan harga sebesar Rp1.000 untuk jenis paket mingguan dan bulanan. Untuk KZL Mingguan naik dari Rp4.900 menjadi Rp5.900, sedangkan KZL Bulanan dari Rp14.900 menjadi Rp15.900.

Harga Paket Data AXIS KZL Sosmed

Paket Internet Masa Aktif  dan Kuota Harga
KZL Harian 1 Hari, Facebook, Twitter Rp900
KZL Mingguan 7 Hari, Facebook, Twitter Rp5.900
KZL Bulanan 30 Hari, Facebook, Twitter Rp14.900

Paket data AXIS KZL Sosmed juga mengalami perubahan harga sebesar Rp1.000 pada 2020. Kenaikan harga terjadi pada jenis paket mingguan dan bulanan. Untuk KZL Mingguan naik dari Rp4.900 menjadi Rp5.900, sedangkan KZL Bulanan dari Rp14.900 menjadi Rp15.900.

Ilustrasi: paket data Axis (sumber: waspada.co.id)
Ilustrasi: paket data Axis (sumber: waspada.co.id)

Harga Paket Data AXIS KZL Chat And Music

Paket Internet Masa Aktif  dan Kuota Harga
KZL Harian 1 Hari, WhatsApp, Line, Yonder Music Rp900
KZL Mingguan 7 Hari, WhatsApp, Line, Yonder Music Rp7.900
KZL Bulanan 30 Hari, WhatsApp, Line, Yonder Music Rp20.900

Tak berbeda jauh dari dua paket AXIS KZL sebelumnya, AXIS KZL Chat And Music yang termasuk dalam Combo juga mengalami kenaikan harga. Untuk KZL Mingguan yang awalnya Rp6.900 menjadi Rp7.900 dan KZL Bulanan dari Rp14.900 menjadi Rp20.900.

Harga Paket Data AXIS KZL Browsing

Paket Internet Masa Aktif  dan Kuota Harga
KZL Harian 1 Hari, Opera Mini Rp900
KZL Mingguan 7 Hari, Opera Mini Rp4.900
KZL Bulanan 30 Hari, Opera Mini Rp14.900

Sama halnya dengan paket data AXIS KZL Games, AXIS KZL Browsing terpantau tidak mengalami perubahan harga pada 2020. Jika Anda berminat, berikut langkah-langkah mendaftar paket data AXIS KZL.

Cara Mendaftar Paket Data AXIS KZL

  • Tekan *123# menggunakan nomor AXIS.
  • Pilih jenis paket data internet KZL jenis yang Anda butuhkan.
  • Pilih kuota data yang akan dibeli.
  • Tekan “OK” atau “YES”.
  • Tunggulah verifikasi pengaktifan paket data Anda.
  • Akan lebih mudah jika Anda menggunakan aplikasi AXISNET.

Sebagai informasi tambahan, jika Anda ingin menghentikan jenis paket data AXIS yang Anda daftarkan, Anda bisa langsung menghubungi *123#, lalu pilih jenis paketan yang ingin Anda nonaktifkan dan pilih nonactive data. Setelah itu, Anda tinggal menunggu konfirmasi yang akan dikirimkan melalui SMS ke nomor Anda. Perlu dicatat, harga di atas dapat berubah sewaktu-waktu tergantung kebijakan dari pihak AXIS.

[Update: Ditta]

Pos terkait