Harga Mesin Cuci 1 Tabung Merk Samsung Beserta Tipe dan Kelebihannya

Samsung merupakan sebuah merek barang elektronik ternama berasal dari Korea, ada banyak sekali produk bermerek Samsung telah beredar di pasaran. Terkenal sangat canggih dengan yang elegan, hampir semua produk Samsung memiliki banyak sekali penggemarnya, tak terkecuali dengan produk mesin cuci. Produk mesin cuci samsung memiliki banyak jenisnya mulai dari jenis 2 tabung hingga 1 tabung dengan harga cukup beragam.

Mesin cuci Samsung 1 tabung (youtube: AsepDroid)
Mesin cuci Samsung 1 tabung (youtube: AsepDroid)

Pada mulanya, Samsung telah meluncurkan produk mesin cuci 2 tabung dengan berbagai macam fitur. Namun melihat keefektifan dari produk mesin cuci, akhirnya Samsung mengembangkan produk mesin cuci bertabung 1. Dan teknologi pada mesin cuci ini pun juga semakin hari semakin canggih dan berkembang. Mesin cuci samsung 1 tabung ini dibuat dengan tujuan untuk memudahkan masyarakat dalam hal mencuci pakaian serta agar lebih praktis di mana penggunanya tidak perlu memindahkan cucian dari tabung 1 ke tabung lainnya.

Bacaan Lainnya

Dengan fungsi utama dan cara pemakaian lebih sederhana, mesin cuci merek Samsung ini juga memiliki bentuk lebih sederhana dengan sisi elegan yang merupakan ciri khas dari Samsung. Seiring waktu karena bentuk desain dan kemudahan pemakaian, mesin cuci Samsung bertabung 1 ini menjadi pilihan banyak orang dan paling banyak digunakan oleh masyarakat saat ini.

Karena mengalami kenaikan permintaan setiap tahunnya, tak heran pula banyak sekali elektronik kehabisan produk mesin cuci merek ini. Untuk itu, ada baiknya jika Anda ingin membeli mesin cuci merek Samsung bisa memesan terlebih dahulu atau Anda juga bisa langsung membelinya melalui website resmi Samsung. Selain karena harga, desain, dan kemudahan dalam mengaplikasikan produk tampaknya ada banyak sekali kelebihan dari mesin cuci 1 tabung merek Samsung ini.

Pada dasarnya jika kita akan membeli barang elektronik khususnya mesin cuci, pasti di setiap toko elektronik mengalami perbedaan harga cukup jauh karena setiap toko memiliki kebijakan sendiri terhadap harga produknya. Namun, khusus untuk mesin cuci 1 tabung merek Samsung ini berbeda, karena harga tidak terikat atau dikontrol oleh pemilik toko sehingga harga mesin cuci 1 tabung merek Samsung di tiap toko- toko elektronik tidak akan mengalami perbedaan jauh. 

Untuk harga mesin cuci merek Samsung dikontrol langsung oleh perusahaan Samsung, sehingga bagi Anda yang ingin membeli mesin cuci 1 tabung merek Samsung tidak perlu khawatir jika melihat info terkait daftar harganya di internet.

Fitur Mesin Cuci 1 Tabung Merek Samsung

Ilustrasi: mencuci baju dengan mesin cuci (sumber: ellisa.de)
Ilustrasi: mencuci baju dengan mesin cuci (sumber: ellisa.de)

Sebuah inovasi terbaru dari Samsung membuat mesin cuci 1 tabung dengan teknologi khusus bernama diamond drum. Sebagai pengetahuan, teknologi diamond drum merupakan sebuah teknologi adopsi dari papan gilas. Tidak dari sembarang papan gilas, teknologi ini diadopsi dari papan gilas khusus yang sedikit lembut namun sangat ampuh untuk membersihkan pakaian. Dan teknologi diamond ini lebih ampuh dibandingkan dengan teknologi biasa. Selain itu kemampuan dari tabung diamond drum dapat mengurangi sobek pakaian hingga 34 %, sehingga sangat aman digunakan untuk mencuci pakaian mewah seperti jenis kebaya maupun kain tenun.

Tidak hanya dilengkapi dengan teknologi khusus seperti diamond drum saja tetapi mesin cuci 1 tabung merek Samsung ini juga dilengkapi dengan berbagai macam fitur menarik. Hampir semua mesin cuci satu tabung Samsung dipastikan dapat membuat pakaian Anda bersih bersinar tanpa khawatir sobek karena adanya fitur-fitur canggih tersebut.

Beberapa macam fitur utama pada mesin cuci 1 tabung yaitu, timer, pelembut, fitur menuang cuci otomatis, bleaching, dan masih banyak lagi. Dengan kelengkapan fitur pada mesin cuci Samsung ini diharapkan selain meningkatkan kenyamanan dan kemudahan penggunanya dalam mencuci baju juga membuat tampilan mesin cuci semakin mewah. 

Bahkan beberapa jenis mesin cuci 1 tabung merek Samsung juga dilengkapi dengan sambungan wifi sehingga Anda bisa mencuci tanpa harus menekan tombol pada mesin cuci. Tentunya fitur dan kemewahan pada setiap mesin cuci 1 tabung merek Samsung berbeda-beda tergantung dari tipenya. Dan bagi Anda yang ingin membeli mesin cuci 1 tabung merek Samsung, berikut kami sajikan tabel daftar harga beserta tipe dari mesin cuci 1 tabung merek Samsung.

Daftar Harga Mesin Cuci 1 Tabung Merek Samsung Beserta Tipenya

Mesin cuci Samsung (sumber: dpkredit.com)
Mesin cuci Samsung (sumber: dpkredit.com)
Tipe Harga
WA10M5120SG Top Loading dengan Diamond Drum – 10 Kg Rp3.960.000
WA85H4200SG Top Loading dengan Wobble Technology – 8.5 kg  Rp3.400.000
WA75H4200SG Top Loading dengan Magic Filter – 7.5 kg  Rp2.900.000
WW3000J Front Loading with Diamond Drum – 6.5 Kg  Rp4.900.000
WT3200HM Twin Tub – 8,5 kg  Rp2.403.141
WA5700 Samsung Bebas dengan Wobble Technology – 13 kg  Rp7.852.416
WW10 AddWash with Ecobubble, 10 Kg  Rp11.765.100
WW12 AddWash with Ecobubble, 12 Kg  Rp14.651.481
WA70H4000SG Top Loading dengan Diamond Drum – 7Kg  Rp3.052.261
WA4000 Top Loading with Wobble Technology – 8 Kg   Rp3.488.263
WA11J5710SG/SE Samsung Bebas – 11 Kg  Rp6.323.181
WA95J5710SG/SE Samsung Bebas – 9,5 Kg Rp5.300.000
WW70J3283KW Rp4.300.000
WA95J5710SG Samsung Rp3.850.000

Selain banyak penggemarnya, tampaknya mesin cuci 1 tabung merek Samsung telah menjadi salah satu produk mesin cuci dengan teknologi terbaik di kelasnya. Sehingga Anda tidak perlu meragukan lagi kualitas dari mesin cuci 1 tabung merek Samsung ini. Untuk harga mesin cuci di atas dapat berubah sewaktu-waktu tergantung dari kebijakan perusahaan Samsung.

Pos terkait