Update Harga Anchor Butter 2 Kg, 5 Kg, 25 Kg, dan Ukuran Lainnya Non-Repack

Anda pernah mencicipi atau mendengar mentega Anchor? Butter Anchor belakangan begitu populer karena bisa dijadikan campuran untuk membuat makanan pendamping ASI (MPASI) bayi di atas usia enam bulan, khususnya varian unsalted butter atau mentega tawar. Seperti diketahui, mentega Anchor terdiri dari dua varian, yakni salted (asin) dan unsalted (tawar). Harga mentega Anchor di pasaran pun cukup terjangkau dan mudah ditemui di berbagai pusat perbelanjaan.

Mentega/butter (sumber: southernliving.com)
Mentega/butter (sumber: southernliving.com)

Apa Itu Mentega?

Mentega merupakan emulsi dalam lemak dengan kira-kira 18% air tersebar rata di dalam 8% lemak susu, dengan sejumlah protein yang bertindak sebagai zat pengemulsi (emulsifier). Jenis lemak mentega memiliki aroma dan rasa yang khas harum karena terbuat dari susu sehingga produk juga akan beraroma harum dan terasa susu. Titik leleh mentega cukup rendah, antara 33-35⁰C.

Bacaan Lainnya

Secara fisik mentega atau butter memiliki kalori dan lemak jenuh yang lebih banyak dibandingkan margarin. Butter juga memiliki warna lebih pucat dan aroma harum gurih khas susu, tetapi butter tidak dapat disimpan di luar terlalu lama karena mudah berbau tengik.[1]

Mentega dan margarin memang serupa tapi tidak sama. Mentega terbuat dari lemak susu sementara margarine terbuat dari lemak nabati yang diberi aroma dan bahan emulsi. Penggunaannya bisa saling menggantikan. Contoh mentega yang beredar di pasaran adalah Orchid, Anchor, dan Wisman, sementara contoh margarine adalah Blue Band, Palmboom, Forvita, dan lain-lain.[2]

Nah, dari sekian banyak merek mentega yang beredar di pasaran, merk Anchor termasuk yang paling populer di kalangan konsumen. Tadinya Anchor lebih dikenal akan produk keju-nya yang enak dan berkualitas. Namun lambat laun Anchor juga mulai memproduksi butter atau mentega yang kualitasnya cukup bersaing dengan brand-brand lain yang sudah terkenal.

Anchor Pure New Zealand Butter bisa dicampur untuk bahan membuat kue, cookies, cake, maupun roti. Penggunaan mentega dalam kue dapat menawarkan rasa yang enak dan renyah. Apalagi jika dicampur dengan margarine dengan perbandingan 50 : 50, maka bisa menghasilkan kue yang lezat dan bentuknya pun tetap utuh (tidak mudah hancur). Masakan jenis tumisan pun kabarnya akan terasa lebih lezat gurih jika Anda menumisnya menggunakan butter Anchor.

Dulunya butter Anchor memang dikenal sebagai produk impor. Namun kini sudah resmi dipasarkan di dan kabarnya pun sudah mengantongi sertifikasi halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI). Mentega Anchor tersedia dalam berbagai kemasan, mulai dari kemasan kecil mini-dish, kemasan dus, kemasan kaleng 2 kg, hingga kemasan besar seberat 25 kg. Anda bisa memilih sendiri ukuran mana yang paling sesuai dengan kebutuhan.

Pada tahun 2020 lalu, Anchor salted butter kemasan 454 gram dijual seharga Rp88 ribu dan butter Anchor Portion Minidish Unsalted 10 gr seharga Rp2.000 hingga Rp3.000. Kemudian pada 2021, harga Anchor salted butter kemasan 454 gram turun menjadi Rp80.500 dan butter Anchor Portion Minidish Unsalted 10 gr menjadi Rp2.210 per kemasan. Berikut informasi perbandingan harga mentega Anchor berbagai kemasan antara tahun lalu dan saat ini di pasaran.

Harga Mentega Anchor Butter - www.thefoodscout.net
Harga Mentega Anchor Butter – www.thefoodscout.net

Harga Anchor Butter 2 Kg

Varian Butter Anchor Harga Sebelumnya Harga Sekarang
Anchor Salted Butter Kaleng (Tin) 2 kg Rp280.000 Rp290.000
Anchor Pure New Zealand Butter 2 kg Rp325.000 Rp339.000
Anchor Salted Butter Kaleng (Tin) 2 kg (6 pcs) Rp2.010.000
1 Karton Anchor Pure New Zealand Butter 2 kg (6 pcs) Rp2.624.000

Harga Anchor Butter 5 Kg

Varian Butter Anchor Harga Sebelumnya Harga Sekarang
Anchor Butter Unsalted Bulk 5 kg Rp929.500 Rp908.000
Anchor Salted Butter 5 kg x 4 pcs Rp4.199.000
Anchor butter (sumber: taobao.com)
Anchor butter (sumber: taobao.com)

Harga Anchor Butter 25 Kg

Varian Butter Anchor Harga Sebelumnya Harga Sekarang
Butter Salted Anchor 25 kg Rp3.740.000
Butter Unsalted Anchor 25 kg Rp2.675.000 Rp3..000

Harga Anchor Butter Non Repack

Varian Butter Anchor Harga Sebelumnya Harga Sekarang
Butter Anchor Portion Minidish Unsalted 10 gr Rp2.210 Rp2.900
Butter Anchor Salted 227 gr Rp35.000 Rp39.500
Anchor Salted Butter 454 gr Rp80.500 Rp100.845

Informasi harga mentega Anchor salted dan unsalted di atas diperoleh dari berbagai sumber, termasuk jual beli online. Berdasarkan tabel tersebut, harga mentega Anchor di pasaran saat ini terpantau fluktuatif. Perlu Anda ingat bahwa harga mentega Anchor tersebut dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya. Selain itu, harga mentega Anchor yang berlaku di setiap tempat bisa saja berbeda-beda tergantung dari promo diskon atau penawaran pihak penjual.

Sebagai tambahan informasi, Anda pun bisa menemukan mentega Anchor di sejumlah minimarket layaknya Indomaret, Alfamart, dan Alfamidi. Di Indomaret misalnya, Anchor Pure New Zealand Butter Salted 454 gr saat ini dijual seharga Rp105.000. Beberapa varian lain juga dapat mudah Anda temukan di pusat perbelanjaan besar seperti Hypermart, Carrefour, maupun Superindo hingga toko bahan kue. Jika sulit menemukannya di toko-toko terdekat, maka tak ada salahnya pula untuk membeli mentega Anchor secara online di sejumlah situs e-commerce terkemuka di Indonesia.

[Update: Ditta]

[1] Sintia, Novi April. 2018. Pengaruh Substitusi Tepung Beras Merah dan Proporsi Lemak (Margarin Dan Mentega) terhadap Mutu Organoleptik Rich Biscuit. Jurnal Tata Boga, Vol. 7(2).

[2] Demedia, Tim. 2011. Kue untuk Hari Istimewa (Ed. Kharie). : Demedia Pustaka.

Pos terkait