Info Lengkap Harga Matras Olahraga Senam Lantai Berbagai Ukuran

Senam lantai menjadi salah satu olahraga yang kini banyak diminati berbagai kalangan karena dapat dilakukan di mana saja, baik indoor maupun outdoor. Gerakan senam lantai hanya dilakukan pada matras khusus, tanpa perkakas lainnya. Matras untuk senam lantai dapat ditemukan di toko perlengkapan olahraga dengan harga bervariasi, tergantung merek dan ukurannya.

Matras olahraga
Matras olahraga

Istilah senam berasal dari Bahasa Yunani yakni gymnos yang berarti telanjang. Alasan diartikan telanjang lantaran orang-orang Yunani zaman dulu tidak memakai baju. Sedangkan istilah senam yang lain yakni gymnastic yang berarti gerak badan atau olahraga, baik untuk kesegaran jasmani maupun untuk mencapai prestasi yang setinggi-tingginya.

Bacaan Lainnya

Berlainan dengan cabang olahraga umumnya yang mengukur hasil aktivitasnya pada objek tertentu, senam lebih mengacu pada bentuk gerak yang dikerjakan dengan kombinasi terpadu dan menjelma dari setiap bagian anggota dari komponen-komponen kemampuan motorik, seperti kekuatan, kecepatan, keseimbangan, kelentukan, agilitas, dan ketepatan.

Senam lantai merupakan salah satu dari rumpun senam. Senam lantai cara gerakan dan bentuk latihannya di lantai, hal itu disesuaikan dengan namanya yakni lantai. Lantai yang dimaksud untuk latihan menggunakan matras ataupun permadani.

Senam lantai juga dapat disebut dengan latihan bebas, alasannya karena tidak menggunakan benda atau perkakas untuk latihan, seperti balok, tongkat, dan lain-lain. Apabila terlihat ada senam lantai yang membawa perkakas tersebut, hal itu hanya untuk menambah ketangkasan, kekuatan, dan keseimbangan tubuh.

Senam lantai sangat populer terutama bagi penyelenggaraan secara massal yang dapat diikuti oleh ribuan peserta bersama-sama. Gerakan-gerakannya dapat dikerjakan secara seragam dan membentuk formasi-formasi yang menarik dan mengesankan. Senam lantai biasanya dimainkan di dalam gedung khusus dengan ruangan berukuran sekitar 14×14 meter. Sedangkan untuk lantainya dilapisi dengan karpet kenyal setebal 0,045 meter.[1] Dilihat dari bahannya, maka ada berbagai jenis matras yang perlu diketahui.

Jenis Matras Olahraga

  • Matras bahan latex atau karet: memiliki daya lekat ke lantai yang sangat kuat untuk mengurangi risiko matras tergeser saat adanya gerakan.
  • Matras bahan PVC: memiliki daya lekat ke lantai yang cukup kuat, tetapi memiliki kekurangan kurang mampu menyerap keringat.
  • Matras bahan rami dan katun: memiliki daya serap keringat yang cukup bagus, tetapi teksturnya cukup kasar sehingga berisiko menimbulkan lecet pada kulit pemakai.

Matras khusus senam lantai memiliki karakteristik tersendiri. Umumnya, matras senam lantai terbuat dari bahan busa karet atau spons dengan ukuran 1,20 x 2 meter atau 1,20 x 3 meter. Bahan ini dipilih karena cenderung elastis dan tidak cepat lembek sehingga terjaga kekenyalannya. Tak heran jika saat digunakan senam lantai, maka bentuk matras akan mudah kembali ke bentuk semula.

Busa karet atau spons ini lantas dibungkus kain atau bahan kulit sintetis agar tidak mudah kotor. Berbeda dengan matras yoga, matras senam lantai memiliki ketebalan antara 10 hingga 15 cm sesuai dengan fungsinya untuk membantu memudahkan setiap gerakan senam. Lalu, berapa harga matras olahraga senam lantai yang dijual di pasaran saat ini?

Matras olahraga (unsplash: Elena Kloppenbur)
Matras olahraga (unsplash: Elena Kloppenbur)

Harga Matras Olahraga Senam Lantai

Varian ProdukHarga (Rp)
CB77 Karpet Matras Olahraga Lantai Senam Pilates Yoga ASIM Exercise100.000
Matras Senam Lantai BERWYN192.000
Matras Senam Kettler Mat 6mm Original205.000
Matras Senam Speeds 10mm NBR230.000
SFIDN Fits Matras/Mat Standar Matras Karet243.000
Matras Senam Lantai Ukuran 60x120x4 cm280.000
Matras Senam Mat TPE Single Layer 8 mm300.000
Matras Senam Lantai Motif Mat Colorful Printed Motif kode CP 03425.000
Matras Camo 8mm Kettler509.000
Matras Yoga ADIDAS Trace Blue TPE Tebal Senam Lantai Original Fi562.000
Matras Senam Lantai 10 cm D40836.000
Matras Senam Lantai 10 cm D50854.000
Matras Senam Lantai 10 cm D70973.000
Matras Senam Lantai Olahraga 225x120cm IKEA1.250.000
Matras Olahraga Senam Lantai Sekolah 15cm dengan kasur busa1.350.000
BEST GoFun Matras Angin untuk Latihan Senam Lantai4.485.000

Informasi harga di atas kami rangkum dari berbagai sumber di internet pada 2021. Harga matras untuk olahraga senam lantai dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu tergantung kebijakan pihak penjual. Anda dapat menemukan berbagai merk matras di toko perlengkapan olahraga terdekat. Untuk lebih praktis, tak ada salahnya memesan produk secara online di berbagai situs marketplace dengan harga bersaing.

[1]Adriyani, Fis. 2012. Dr. Olahraga Menjelaskan Senam Lantai. : PT Balai Pustaka. Hlm: 8

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *