Info Lengkap Makanan Kucing Maxi Repack Beserta Harga

Siapa yang tak gemas dengan kehadiran kucing di sekitar Anda. Tentunya tak heran jika hewan berbulu ini kerap dipelihara di rumah. Dengan perawatan terbilang mudah, banyak jenis kucing yang dapat dipilih untuk menjadi teman main. Sama seperti manusia, kucing juga membutuhkan makanan. Salah satu merek yang terkenal di pasaran dengan harga terjangkau yakni Maxi.

Kucing makan (sumber: chewy.com)
Kucing makan (sumber: chewy.com)

Mengulas soal kucing, Anda akan menemui beragam jenisnya mulai dari kucing Persia yang mempunyai hidung pesek, kucing yang super imut, bahkan ada juga kucing yang tidak mempunyai bulu dan kerap dikenal kucing Spink. Tak menjadi persoalan dalam memilih kucing mana yang Anda sukai, namun tetap yang utama adalah memberi makanan dengan kandungan nutrisi yang cukup agar kucing tetap sehat dan tidak berbau.

Bacaan Lainnya

Terdapat cara memilih makanan kucing yang perlu diperhatikan, sehingga Anda tak asal-asalan membeli produk, baik berupa snack maupun makanan utama. Sebelum Anda membeli makanan kucing, ada baiknya memilih produk yang mengandung gizi seimbang untuk memenuhi kebutuhan kucing. Selalu pilih makanan aman dan berkualitas seperti Maxi yang dapat membuat kucing Anda cepat kenyang sehingga mencegah obesitas.

Jenis makanan dasar kucing meliputi makanan basah dan makanan kering. Lebih sering pecinta kucing memilih jenis makanan kering yakni Maxi karena sifatnya yang tahan lama dengan harga tak menguras kantong. Jika Anda perhatikan, dengan memberikan Maxi kucing akan mampu melatih gigi lebih mudah. Terlebih Maxi tergolong makanan kucing yang kering sehingga tidak menyisakan dan plak pada gigi.

Untuk melengkapi nutrisi pada kucing, Anda juga dapat mengombinasikan Maxi dengan makanan basah seperti salmon atau ayam. Pilih kandungan utama yang berbeda supaya nutrisinya terpenuhi. Jika menemui kucing tengah kurang nafsu makan, Anda dapat menyajikan topping seperti pasta pada makanan utama Maxi.

Pada Maxi, kucing Anda akan mendapatkan protein hewani dari tuna. Tuna memiliki kandungan tinggi taurine yang dapat mencegah gangguan penglihatan mata seperti glaukoma, katarak, dan degenerasi retina pada kucing. Perlu diketahui untuk mempertimbangkan frekuensi pembelian dan penyimpanan makanan kucing. Maxi sebagai makanan kucing yang kering lebih lama kadaluarsanya.

Para reviewer di situs online yang mengulas makanan kucing Maxi menyebutkan keterangan produksi maupun kandungan gizi tertera jelas pada kemasan. Di pasaran makanan kucing Maxi ini tersedia repack dalam berbagai ukuran dengan desain kemasan yang menarik didominasi warna orange. Dengan bentuk ukuran kecil dan tekstur yang tidak terlalu keras membuat Maxi akan cocok dikonsumsi kucing muda dengan rahang kecil yang baru belajar makan. Untuk lebih jelas mengenai kandungan gizi pada Maxi, berikut analisa angka kebutuhan gizi (AKG) yang terdapat dalam produk makanan kucing ini.

Analisa Kandungan Gizi Makanan Kucing Maxi

Kucing makan (sumber: vetbabble.com)
Kucing makan (sumber: vetbabble.com)
Jenis GiziAngka Kebutuhan Gizi (AKG) %
Crude Protein (Min)32%
Crude Fat (Min)12.6
Crude Fiber (Max)4.5
Moisture (Max)10
Ash (Max)3.5
Calcium (Min)0.9
Salt (Min)1
Vitamin A (Min)25,000 I.U/kg
Vitamin D3 (Min)1,600 I.U/kg
Vitamin E (Min)110 I.U/kg
Vitamin C (Min)50 mg/kg
Omega 6 Fatty Acids (Min) 2.5%
Omega 3 Fatty Acids (Min)0.35%
Herbs 0.2%

Makanan kucing Maxi ini diperkaya dengan L-lysine yang bermanfaat untuk kekebalan tubuh dan merangsang nafsu makan. Selain itu makanan kucing ini juga mengandung ekstrak Yucca Schidigera yang berkhasiat mengurangi bau amoniak atau aroma pesing pada kucing.

Beberapa di antara kandungan lainnya yang juga tertera pada kemasan yakni chicken meal, ground rice, lecithin, choline chloride, sulfate, zinc methionine, dried fennel, malic acid, marigold extract, dried oregano, parsley, mint leaves, dried egg product, dan beberapa komponen gizi lainnya yang dibutuhkan kucing Anda. Anda dapat membeli Maxi dalam bentuk kiloan dengan harga yang lebih murah. Berikut daftar harga makanan kucing Maxi berbagai ukuran.

Harga Makanan Kucing Maxi

Maxi makanan kucing
Maxi makanan kucing
Varian Makanan Kucing MaxiHarga
Maxi Repack Chicken and Tuna 500gr15.000
Maxi Repack Chicken and Tuna 1 kg25.000
Maxi Repack Chicken and Tuna 2 kg50.000
Maxi Repack Chicken and Tuna 7 kg170.000
Maxi Repack Chicken and Tuna 10 kg240.000
Maxi Repack Chicken and Tuna 20 kg625.000

Keunggulan Maxi dalam bentuk repack, tentu saja karena harganya lebih murah dibanding produk makanan kucing lainnya dengan kemasan kaleng. Seperti ulasan di awal, Anda dapat menambahkan Maxi dengan asupan makanan lain. Namun Anda perlu memperhatikan sejumlah bahan makanan yang tidak boleh dimakan oleh kucing.

Beberapa sumber di internet menyebutkan, terdapat jenis makanan paling berbahaya yang dianggap beracun bagi kucing, seperti berbagai jenis bawang, bahkan hanya ekstraknya sekalipun. Ternyata sejumlah buah tertentu juga tidak disarankan untuk dikonsumsi kucing, meliputi anggur, alpukat. Jika Anda suka makan cokelat dan kacang-kacangan, sebaiknya juga dihindarkan dari kucing karena dapat membahayakan nyawanya.

Begitu juga untuk deretan makanan laut yakni kerang, cumi-cumi, gurita, ikan mentah, daging babi mentah, kafein, dan telur mentah juga akan bersifat racun bagi kucing Anda. Jangan mencoba sekali-kali menawarkan makanan anjing pada kucing karena juga akan mengandung racun pada tubuhnya. Jadi, Anda tetap harus -hati untuk tidak menaruh makanan tersebut di atas meja atau di tempat yang mudah dijangkau kucing.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *