Info Harga Levonorgestrel (Pil KB Darurat) di Apotek

Mengurangi angka kelahiran yang tak diinginkan bisa dilakukan dengan berbagai cara, misalnya dengan penggunaan pil kontrasepsi darurat. Pil KB darurat biasanya mengandung hormon seperti Levonorgestrel (LNG). Pil KB Levonorgestrel termasuk obat keras yang membutuhkan resep dokter untuk mengetahui dosis dan aturan yang benar. Levonorgestrel di apotik dibanderol variatif, tergantung merek-nya.

Ilustrasi: pil KB (sumber: insider)
Ilustrasi: pil KB (sumber: insider)

Kontrasepsi darurat adalah metode kontrasepsi yang digunakan pasca senggama dan sebelum perkiraan waktu implantasi, yang bertujuan mencegah kehamilan pasca-senggama yang tidak terlindung atau kasus perkosaan. Pengguna kontrasepsi darurat dapat menurunkan angka kehamilan yang tidak diinginkan hingga 50%, tetapi banyak tenaga medis dan masyarakat yang belum mengenal metode ini.

Bacaan Lainnya

Terdapat dua metode kontrasepsi darurat, yaitu pil kontrasepsi darurat dan alat kontrasepsi dalam rahim (AKDR) yang menggunakan tembaga. Telah dikenal dua regimen pil kontrasepsi darurat, yaitu regimen levonorgestrel (LNG) dan regimenkombinasi.

Regimen LNG memiliki efektivitas yang lebih baik dan menghasilkan lebih sedikit bila dibandingkan dengan regimen kombinasi. Pil kontrasepsi darurat harus diberikan sesegera mungkin setelah senggama tidak terlindungi, dan paling efektif bila diberikan dalam waktu 24 jam.

AKDR sebagai kontrasepsi darurat dapat dipasang hingga 5 hari pasca-senggama tidak terlindungi. Kontrasepsi darurat terutama bekerja dengan mencegah fertilisasi, dan tidak menggugurkan kehamilan. Kontrasepsi darurat sangat aman sehingga dapat ditawarkan kepada wanita yang telah melakukan senggama tidak terlindungi dan ingin mencegah kehamilan. Meskipun demikian, kontrasepsi darurat hanya bersifat sebagai metode cadangan dan tidak digunakan sebagai metode kontrasepsi regular.

Kontrasepsi darurat (emergency contraception) disebut pula sebagai kontrasepsi pascasenggama karena digunakan setelah melakukan senggama. Hal ini berbeda dengan kontrasepsi pada umumnya yang digunakan sebelum senggama. Kontrasepsi ini sering pula disebut sebagai kontrasepsi sekunder atau morning after pil atau morning after treatment.[1]

Dosis & Aturan Minum Levonorgestrel

Dilansir dari Alodokter, Levonorgestrel digunakan sebagai alat kontrasepsi darurat. Obat ini efektif dalam mencegah kehamilan apabila segera digunakan setelah berhubungan seksual. Dosisnya adalah 1,5 mg, dikonsumsi dalam waktu 0-72 jam setelah berhubungan seksual.Dosis alternatif adalah 0,75 mg, dikonsumsi dalam waktu 0–72 jam setelah berhubungan seksual, diikuti dengan konsumsi 0,75 mg, 12 jam kemudian.

Levonorgestrel dapat diberikan selama siklus menstruasi. Jika terjadi muntah dalam 3 jam setelah pemberian, dosis diulang kembali.Levonorgestrel kontrasepsi darurat dapat dikonsumsi dengan atau tanpa makanan.Ikuti anjuran dokter dan baca informasi yang tertera pada obat. Jangan menambah atau mengurangi dosis Levonorgestreltanpa berkonsultasi terlebih dulu dengan dokter.

Efek Samping Levonorgestrel

Pil KB Levonogestrel (sumber: verywellhealth)
Pil KB Levonogestrel (sumber: verywellhealth)
  • Mual atau muntah
  • Sakit perut
  • Kelelahan
  • Pusing atau sakit kepala
  • Jumlah darah menstruasi lebih sedikit atau lebih banyak daripada biasanya
  • Payudara terasa sakit
  • Perdarahan di luar waktu menstruasi
  • Diare

Segera periksakan diri ke dokter apabila efek samping yang Anda rasakan tidak membaik, atau apabila Anda mengalami reaksi alergi obat maupun efek samping yang serius, seperti sakit perut bagian bawah yang parah (terjadi 3-5 minggu setelah penggunaan Levonorgestrel), depresi, migrain yang berat, atau keputihan yang tidak normal.

Perlu diperhatikan pula, Levonorgestrelhanya berfungsi sebagai kontrasepsi darurat dan bukan untuk pil KB yang diminum secara rutin. Obat ini pun tak dapat melindungi Anda dari penyakit menular seksual. Selain itu, Levonorgestrel tidak bisa menggugurkan kandungan apabila kehamilan sudah terlanjur terjadi. Berikut info harga Levonorgestrel di apotek.

Harga Levonorgestrel di Apotik

Merek Levonorgestrel Harga (Rp)
Postinor 750mcg per tablet 14.177
Valenor 2 tab 17.692
Pil KB Andalan Postpil tablet 30.407

Informasi harga Levonorgestrel atau pil KB darurat dirangkum dari berbagai sumber. Perlu diketahui bahwa harga Levonorgestrel yang berlaku di setiap tempat bisa saja berbeda-beda, tergantung dari penawaran pihak penjual. Selain itu, harga Levonorgestrel di apotek juga bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya. Apabila membutuhkan Levonorgestrel, Anda bisa membeli obat tersebut di obat maupun apotek terdekat dengan resep dokter.

[1]Suparman, E. 2021. Kontrasepsi Darurat dan Permasalahannya. Medical Scope Journal (MSJ). 3(1): 94-104.

Pos terkait