Info Kegunaan, Efek Samping, & Harga Levocin 500 mg (per Strip dan per Tablet)

Levocin adalah salah satu obat dengan kandungan antibiotik Levofloxacin di dalamnya. Levocin sendiri diproduksi oleh PT Sanbe Farma untuk mengatasi berbagai keluhan, mulai dari terapi sinusitis maksilaris akut, kulit, infeksi saluran kemih, dan lain-lain. Levocin hadir dalam sediaan tetes (drop) untuk mata dan tablet untuk diminum (oral). Harga Levocin 500 dibanderol variatif di apotek.

Levocin 500 mg (sumber: pricearea)
Levocin 500 mg (sumber: pricearea)

Levofloxacin adalah antibiotik yang termasuk dalam golongan fluoroquinolon generasi ketiga yang merupakan golongan kuinolon baru dengan penambahan atom fluor pada cincin kuinolon, oleh karena itu dinamakan juga Fluorokuinolon. Perubahan struktur ini secara dramatis meningkatkan bakterinya, memperlebar spektrum antibakteri, memperbaiki penyerapannya di saluran cerna, serta memperpanjang masa kerja obat.[1] Levofloxacin tersedia dalam dosis 250mg, 500mg, dan 750mg dengan harga variatif.

Bacaan Lainnya

Levocin diindikasikan untuk pengobatan pada orang dewasa berusia ≥ 18 tahun dengan infeksi , sedang, sampai berat yang disebabkan oleh bakteri yang peka. Berikut indikasi lengkap obat Levocin.

Indikasi Levocin

  • Sinusitis bakterial akut yang disebabkan oleh Streptococcus pneumoniae, Haemophyllus influenzae, atau Moraxella catarrhalis.
  • Eksaserbasi akut dari bronkitis kronik yang disebabkan oleh Staphylococcus aureus, Streptococcus pneumoniae, Haemophyllus influenzae, Haemophyllus parainfluenzae, atau Moraxella catarrhalis.
  • Pneumonia nosokomial yang disebabkan oleh Staphylococcus aureus yang resisten terhadap methicillin, Pseudomonas aeruginosa, Serratia marcescens, Escherichia coli, Klebsiella pneumoniae, Haemophyllus influenzae, atau Streptococcus pneumoniae. Terapi tambahan harus digunakan ketika ada indikasi klinis. Di mana Pseudomonas aeruginosa diduga merupakan bakteri patogen, terapi kombinasi dengan anti-pseudomonas golongan β-lactam direkomendasikan.
  • Community acquired pneumonia yang disebabkan oleh Staphylococcus aureus, Streptococcus pneumoniae, Haemophyllus influenzae, Haemophyllus parainfluenzae, Klebsiella pneumoniae, Moraxella catarrhalis, Chlamydia pneumoniae, Legionella pneumophila, atau Mycoplasma pneumoniae.
  • Multi Drug Resistant (MDR) Streptococcus pneumoniae yang diisolasi dari strain bakteri yang resisten terhadap dua atau lebih antibiotik berikut: Penicillin, generasi kedua Sefalosporin seperti Cefuroxime, macrolide, tetracycline dan trimethoprim/sulfamethoxazole.
  • Prostatitis bakterial kronik yang disebabkan oleh Escherichia coli, Enterococcus faecalis, atau Staphylococcus epidermidis.
  • Komplikasi pada kulit dan infeksi kulit.
  • Komplikasi infeksi saluran kemih.
  • Pyelonefritis akut.

Dosis Levocin 500

Ilustrasi: mengonsumsi pil obat (sumber: healthgrades.com)
Ilustrasi: mengonsumsi pil obat (sumber: healthgrades.com)
  • Sinusitis bakterial akut dewasa: 500 mg sekali sehari selama 10-14 hari.
  • Eksaserbasi bakterial akut pada bronkitis kronis dewasa: 500 mg sekali sehari selama 7-10 hari.
  • Pneumonia dewasa: 500 mg sekali sehari selama 7-14 hari.
  • Prostatitis bakteri kronis dewasa: 500 mg sekali sehari selama 28 hari.
  • Infeksi saluran kemih dewasa: 500 mg sehari sekali selama 7-14 hari.
  • Pengobatan dan profilaksis pasca pajanan antraks inhalasi dewasa: 500 mg sekali sehari selama 8 minggu.
  • Anak 6 bulan dengan berat 50 kg: 500 mg 24 jam.

Semua dosis Levocin 500 harus diberikan selama 60 hari, demikian seperti dilansir dari Halodoc. Dalam penggunaan obat ini harus sesuai dengan petunjuk dokter. Apabila Anda merasakan efek samping yang mengganggu dan tak kunjung pulih, sebaiknya segera periksakan diri ke dokter untuk memperoleh penanganan yang tepat.

Efek Samping Levocin

Diare, mual, vaginitis, kembung, pruritus, ruam kulit, nyeri abdomen, moniliasis genital, pusing, dispepsia, insomnia, gangguan pengecapan, muntah, anoreksia, ansietas, konstipasi, edema, lelah, sakit kepala, keringat berlebihan, leukore, tidak enak badan, gelisah, gangguan tidur, tremor, urtikaria.

Harga Levocin 500

Kuantitas Levocin 500 Harga (Rp)
Levocin 500 per tablet 52.313
Levocin 500 per strip isi 6 tablet 202.100 – 314.600

Informasi harga Levocin 500mg per strip maupun per tablet di atas dirangkum dari berbagai sumber. Harap Anda ingat bahwa harga obat Levocin 500 dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya. Selain itu, harga Levocin 500 mg yang berlaku di setiap tempat bisa saja berbeda-beda, tergantung dari atau penawaran pihak penjual.

Levocin 500 termasuk obat keras yang memerlukan resep dokter untuk aturan minum dan dosis penggunaannya. Anda bisa membeli Levocin 500mg di sejumlah toko obat atau apotek terdekat yang ada di kota Anda.

[1] Sofyan, M dkk. 2014. Perbandingan Levofloxacin dengan Ciprofloxacin Peroral dalam Menurunkan Leukosituria Sebagai Profilaksis Isk pada Kateterisasi di RSUP. Dr. M. Djamil Padang. Jurnal Kesehatan Andalas. 3(1): 68-72.

Pos terkait