Info Harga Lakban Bening dan Coklat Besar

Lakban adalah bahan perekat yang dibutuhkan untuk berbagai keperluan, termasuk untuk barang. Lakban hadir dalam berbagai warna, seperti bening dan coklat, baik ukuran kecil maupun besar. Umumnya, lakban dijual di berbagai toko dengan harga yang cukup murah.

Ilustrasi: memakai lakban untuk packing (pexels: Karolina Grabowska)
Ilustrasi: memakai lakban untuk packing (pexels: Karolina Grabowska)

Ada beberapa lakban yang beredar di pasaran. Masing-masing model memiliki kualitas dan spesifikasi tersendiri, dan biasanya terdiri dari lakban yang bening, hitam pekat, dan lain sebagainya. Menurut beberapa pandangan, lakban terdiri dari sebagai berikut.

Bacaan Lainnya

Jenis Lakban

Opp tape/lakban

Opp tape dikenal juga bernama lakban merupakan jenis yang sering dipakai dan paling banyak beredar di masyarakat. Lakban jenis ini memiliki beragam warna, seperti berwarna bening ataupun coklat. Pada umumnya, jenis lakban ini biasanya digunakan untuk merekatkan kardus, baik untuk ukuran ringan maupun berat. Jenis lakban ini dapat menempel erat pada segala macam permukaan yang terbuat dari bahan kaca, lantai, kayu, karton, kertas, besi, plastik, dan beberapa media lainnya. Dilihat dari sisi kebutuhannya, terdapat berbagai macam ukuran yang disesuaikan dengan yang diperlukan. Bahan dasar jenis lakbanopp tape ini terbuat dari bahan polypropylene film yang memiliki kekuatan dan kelenturan, perekatnya menggunakan lem water base acrylic yang kuat.

Stationary tape

Pada dasarnya, jenis lakban ini memiliki yang sama dengan opp tape yaitu sebagai perekat dan pengepakan. Akan tetapi dilihat dari ukurannya, jenis stationary tape memiliki ukuran yang lebih kecil. Hal ini bertujuan untuk digunakan pada pekerjaan yang lebih kecil dan efisiensi waktu. Bahan dasar pembuatannya terbuat dari bahan polypropylene film coated dan perekatnya adalah lem water base acrylic yang kuat. Karena ukurannya yang tergolong kecil, maka jenis lakban ini sering digunakan dalam keperluan rumah tangga, kantor, karya seni, sekolah, bungkus kado, dan lainnya.

Masking tape

Berdasarkan namanya, jenis lakban masking tape ini digunakan untuk mencegah suatu permukaan tertentu terkena cat, menyembunyikan permukaan yang tidak rata dan lainnya yang terkait. Pada umumnya, jenis ini digunakan oleh perusahaan yang bergerak di bidang jasa pengecatan kendaraan otomotif seperti mobil dan motor, jasa pemotongan kaca, pembuatan desain interior, baik di kantor maupun rumah dan lain sebagainya. Masking tape ini mudah disobek dan dilepas sehingga tidak meninggalkan bekas pada permukaan tersebut. Jenis lakban ini terbuat dari bahan kertas krep yang dilapisi solvent base natural rubber resin.[1]

Cloth tape

Cloth tape merupakan jenis lakban yang sering digunakan untuk menjilid buku, makalah, pengepakan kargo, dan tujuan lainnya yang terkait. Jenis lakban ini memiliki spesifikasi yang terbuat dari bahan seperti kain , dengan permukaan luar dilapisi dengan PE dan permukaan dalamnya dilapisi natural rubber resin, dan umumnya memiliki warna hitam. Ketika akan digunakan, penyobekan tidak harus menggunakan alat potong, tetapi bisa langsung dirobek. Jenis lakban ini memiliki daya rekat yang sangat kuat, tahan terhadap cuaca, dan tidak mudah sobek atau dicabut rekatannya.

Double tape

Jenis lakban yang terakhir memiliki spesifikasi yang berbeda dengan yang lainnya. Sesuai dengan namanya, jenis ini memiliki dua sisi rekat, yaitu bagian atas dan bawah. Ukuran lakban ini variatif sesuai dengan kegunaannya, ada yang berukuran besar dan kecil. Bahan dasar pembuatannya terdiri dari bahan kertas tisu yang dua sisinya dilapisi acrylic base adhesive. Dengan bahan yang kedua sisinya dilapisi perekat, maka kedua permukaannya bisa menempel pada permukaan tertentu.[2]

Lakban bening (unsplash: Klara Vernarcova)
Lakban bening (unsplash: Klara Vernarcova)

Nah, sebagai gambaran, berikut informasi harga lakban bening dan coklat besar di pasaran Indonesia.

Harga Lakban Bening dan Coklat Besar

Merek & Ukuran LakbanHarga (Rp)
Lakban besar bening/coklat 2 inch 72 yard4.950
Lakban bening Asahi 90 yard6.200
LakbanNachi besar bening coklat 48 mm panjang 100 yard6.900
Lakban Daimaru coklat7.700
Lakban bening besar Davis10.000
Lakban bening/coklat 2 inch 45 mm x 300 meter26.500
Berretta lakban coklat/bening jumbo 45 mm x 250 m27.000
Lakban jumbo Goldlandopp packing tape bening/cokelat 2 inch 500 yard29.000
Lakban bening/coklat Handeru jumbo 45 mm x 300 m29.800
Lakban bening besar 1 pack isi 6 roll (45 mm x 66 meter)41.800
Lakban coklat besar isi 6 roll41.800
Lakban jumbo Sazanami 48 mm x 500 yard43.999

Informasi harga lakban bening dan coklat besar di atas dirangkum dari berbagai sumber dan dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.

[1]Rojak, EA. . Ilmu Falak: Hisab Pendekatan Microsoft Excel. Jakarta: Kencana, hlm 119.

[2]Ibid., hlm 120.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *