Harga Kamera CCTV Indoor Samsung SCD-L2023RP 750 TVL

Jika Anda memasuki beberapa pertokoan atau kantor, Anda pasti akan menemukan sebuah kamera pengawas. Kamera pengawas ini lebih populer dengan istilah CCTV. CCTV atau Closed Circuit Television ini merupakan bagian dari IP Camera yang menggunakan sinyal yang bersifat tertutup, tidak seperti biasa yang merupakan sinyal siaran.

Samsung SCD-L2023RP 750 TVL - gain.in.th
Samsung SCD-L2023RP 750 TVL – gain.in.th

Umumnya, CCTV digunakan sebagai pelengkap keamanan dan banyak digunakan di dalam industri seperti militer, bandara, toko, , dan bahkan hingga perumahan. Secara garis besar, CCTV ini memiliki dua perlengkapan utama, yaitu kamera dan DVR (Digital Video Recording). Kamera berfungsi sebagai alat pengambil gambar. Kamera pada CCTV biasanya menggunakan analog atau Camera Network.

Bacaan Lainnya

Sementara, DVR merupakan sistem yang digunakan oleh kamera CCTV untuk merekam semua gambar yang dikirim oleh kamera. Di dalam sistem ini, banyak fitur yang bisa dimanfaatkan untuk pelengkap keamanan, salah satunya adalah merekam semua kejadian. Jumlah dan kualitas rekaman akan ditentukan oleh DVR ini.

Saat ini, sudah banyak merek CCTV yang beredar di pasaran, salah satunya Samsung. Samsung sendiri selama ini dikenal sebagai salah satu perusahaan elektronik raksasa dunia yang kerap melahirkan produk-produk elektronik berkualitas, mulai smartphone, laptop, lemari es, televisi, AC atau pendingin ruangan, hingga CCTV ini.

Dari sekian CCTV yang dirilis oleh Samsung, salah satu yang banyak direkomendasikan adalah seri SCD-L2023RP 750 TVL. Ini adalah kamera CCTV dalam ruangan (indoor) dengan resolusi yang sangat tinggi, yaitu 750 TVL dengan IR LED yang dapat menangkap gambar atau objek hingga jarak 30 meter dalam kegelapan total berkat Advance IR Built.

Secara tampilan, Samsung mendesain CCTV ini dengan bentuk yang sangat futuristis dan dihadirkan untuk meneruskan generasi sebelumnya, yaitu Samsung SCD-1020R, yang sangat sukses di pasaran. Berikut spesifikasi umum Samsung SCD-L2023RP 750 TVL.

Total Piksel 1,3 MP
Piksel Efektif 1.280 x 960
Sistem Scan Progressive Scanning
Sinkronisasi Internal
Frekuensi PAL H 15,625 KHz/V
Resolusi Warna 750 TV lines
Iluminasi B/W 0Lux (IR LED on)
Video Output 1,0 Vpp/75 composite
Rasio Zoom 3,6 mm
Jarak Objek Minimal 0,2 m
Gain Control Auto
White Balance Auto
Shutter Mode Auto

Saat ini, kamera CCTV Samsung SCD-L2023RP 750 TVL sudah hadir di pasaran dan dijual dengan harga mulai Rp1.450.000 per . Namun, jika konsumen membeli satu paket berisi 6 buah kamera Samsung SCD-L2023RP 750 TVL, 2 buah kamera Samsung SCO-L2023RP (Outdoor), dan 1 buah DVR 8 Channel tipe VP-2908, perlu merogoh kocek Rp12.199.000.

Pos terkait