Update Harga Kain Mori per Meter dan Roll

Bagi Anda yang pernah atau gemar membatik, pasti sudah tidak asing lagi dengan kain mori. Ini adalah jenis kain yang memang sering digunakan untuk keperluan membatik, baik batik tulis, batik cap, hingga batik printing. Hadir dalam beragam jenis, mulai pembuatan, konstruksi, hingga kualitas dan finishing, kain mori sekarang ditawarkan per meter dengan harga yang cukup terjangkau.

Kain Mori di Pasaran - belanjakainonline.wordpress.com
Kain Mori di Pasaran – belanjakainonline.wordpress.com

Sebelum membahas mengenai kain mori, tidak ada salahnya jika kita mengetahui sedikit tentang kain. Dikutip dari Kamus Besar Bahasa Indonesia, kain adalah barang yang ditenun dari benang kapas, atau barang tenunan untuk pakaian atau maksud lain. Sementara, sumber yang lain mengatakan bahwa kain adalah bahan mentah yang dapat dikelola menjadi suatu pakaian yang memiliki nilai dan konsumtif dalam kehidupan.

Bacaan Lainnya

Kain sendiri memiliki beragam jenis, sesuai dengan karakteristik, fungsi, dan kualitasnya. Dari berbagai jenis kain yang tersedia, tidak sembarang kain dapat digunakan untuk semua model pakaian, dikarenakan setiap model pakaian memiliki karakteristik, fungsi, dan tujuan masing-masing. Ini beberapa jenis kain yang sudah umum di kalangan masyarakat.

Jenis Kain

  • Kain combed, disusun dari benang kapas, dengan pemintalan menggunakan mesin combing yang berguna untuk membuang serat-serat pendek dari kapas yang tidak optimal pada mesin carding. Kain ini telah melalui proses washing sehingga kainnya lembut dan halus. Kain katun combed umum dipakai produsen kaos, baik oleh merek clothing ataupun distro.
  • Kain katun carded, adalah kain katun dengan kualitas di bawah katun combed, atau biasa disebut semi-combed. Jenis kain ini disusun dari benang-benang yang berbulu dan masih banyak mengandung serat-serat kapas yang pendek dan belum melalui proses washing. Meski demikian, kain ini tidak mudah kusut, tidak mudah luntur, dan mudah untuk proses sablon.
  • Kain TC atau teteron cotton, adalah campuran dari 35 persen kain katun combed dan 65 persen kain polyester. Bila dibandingkan dengan kain katun, kain TC ini kurang bisa menyerap keringat dan terasa agak panas di badan. Namun, kain ini lebih tahan terhadap penyusutan kain (melar) meskipun sudah dicuci berkali-kali.
  • Kain katun CVC, adalah kain yang mengandung lebih banyak katun, atau dalam istilah tekstil memiliki lebih dari 50 persen kandungan katun atau serat kapas. Kain CVC adalah hasil penggabungan antara serat katun dan serat polyester dalam persentase lebih banyak kain katun. Umumnya adalah 55 persen berbanding 45 persen, 60 persen berbanding 40 persen, atau malah 80 persen berbanding 20 persen.
  • Kain katun viscose, adalah campuran dari 55 persen kain katun combed dengan 45 persen kain
  • viscose. Kelebihan kain ini adalah tingkat penyusutan kain yang lebih kecil daripada kain katun serta bersifat menyerap keringat. Jenis ini sering digunakan untuk pakaian-pakaian atau busana pesta, casual wear, lingerie, underwear, atau jaket.
Ilustrasi Kain Mori Untuk Batik (sumber: akurat.co)
Ilustrasi Kain Mori Untuk Batik (sumber: akurat.co)

Apa Itu Kain Mori?

Selain jenis-jenis di atas, ada juga varian kain mori. Seperti dilansir dari Wikipedia, kain mori adalah kain tenun berwarna putih yang sering digunakan untuk bahan dalam membuat kain batik. Bahan baku mori sendiri terbuat dari bahan katun, polyester, rayon, dan juga sutra. Kain mori sendiri pernah amat populer sebagai bahan pakaian di era 1960-an hingga 1970-an.

Kain mori dipercaya dapat membuat hiasan batik menjadi terlihat lebih indah serta lebih mudah untuk meresap. Selain itu, juga merupakan kain yang nyaman jika digunakan. Hal ini karena kain mori memberi kesan elegan serta khas, yang menonjolkan budaya sehingga akan memberi kesan mewah bagi penggunanya. Kain mori juga sangat nyaman digunakan karena sejuk.

Secara umum, kain mori dapat dibedakan menjadi dua, yaitu kain yang sudah diproses pemutihan atau bleaching dan kain yang belum diputihkan atau biasa disebut kain belacu. Di samping itu, jika dilihat dari bahan bakunya, kain mori dapat dibedakan menjadi tiga, yaitu katun, rayon, dan sutra. Sementara, apabila ditinjau dari jenis konstruksi, kain mori hadir dalam beragam jenis, mulai 20s hingga 60s.

Jenis Kain Mori di Pasaran

  • Kain mori batu, merupakan kain yang terbuat dari benang katun 20s dengan lebar kain berkisar 115 cm. Jenis kain ini dikatakan memiliki kerapatan yang tidak terlalu padat dan kain cenderung memiliki tekstur agak kasar. Dilihat dari sisi harga, jenis kain mori batu merupakan jenis mori paling murah dibandingkan jenis yang lain.
  • Kain mori biru, ini adalah jenis kain mori yang berada satu level di atas kain mori batu. Meski bernama kain mori biru, tetapi kain ini tidak serta-merta berwarna biru. Jenis kain mori biru menggunakan benang katun 30s dan dapat terbagi lagi menjadi beberapa varian, seperti C30 7460, C30 7458, C30 6854, dan C30 6448. Kain mori biru banyak digunakan untuk kebutuhan batik cap maupun batik printing, dengan hasil seperti jarit, taplak meja, hingga seprai batik.
  • Kain mori prima, merupakan mori kelas menengah yang biasa digunakan untuk batik tulis dan batik cap. Jenis kain ini dibuat menggunakan benang katun 40s dan memiliki lebar kain 106 cm dan 115 cm. Rata-rata, produk batik yang dihasilkan dari kain ini adalah seragam batik.
  • Kain mori primis, merupakan jenis mori katun kualitas terbaik dengan kelebihan halus anyaman padat. Dengan kualitas mori terbaik ini, kain ini sering digunakan untuk batik tulis premium. Jenis kain mori primis yang umum dan populer antara lain kain mori Berkolissima, mori Kereta Kencana, dan mori Gamelan.

Apabila Anda sedang mencari kain mori, tidak susah menemukan bahan ini. Pasalnya, Anda sudah bisa membelinya di banyak toko kain. Selain itu, sejumlah pedagang juga menawarkan kain tersebut lewat berbagai situs jual beli online. Sebagai referensi, berikut kisaran harga kain mori di pasaran dalam saat ini.

Harga Kain Mori - www.bukalapak.com
Harga Kain Mori – www.bukalapak.com

Harga Kain Mori

Jenis/Ukuran Kain Mori Harga
Kain Mori Unta Super 90 cm Rp3.990 per meter
Kain Mori Cap Bintang Kuda 90 cm Rp10.000 per meter
Kain Mori Liong Mas 1 m Rp12.500 per meter
Kain Mori Shantung Warna 1,15 m Rp17.500 per meter
Kain Mori Prima 1 m x 1,10 m Rp19.000 per meter
Kain Mori Shantung 125 cm Rp26.000 per meter
Kain Mori Prima Grade A (Santiyu) 1 m x 1,15 m Rp28.000 per meter
Kain Mori Kereta Kencana 1 m x 1,15 m Rp29.000 per meter
Kain Mori Primisima Rp97.000 per meter
Kain Mori Sutra 115 cm Rp220.000 per meter
Kain Mori Jenazah  Lion Gold 90 cm x 50 m Rp415.000 per roll
Kain Mori Cap 77 1,05 m Rp605.000 per roll (50 yard)
Kain Mori Cap Mawar 1,05 m Rp615.000 per roll (50 yard)

Daftar harga kain mori di atas kami rangkum dari berbagai sumber, termasuk toko tekstil dan situs jual beli online lokal. Perlu Anda catat bahwa harga kain mori tersebut tidak mengikat dan bisa berubah sewaktu-waktu. Sebagai perbandingan, tahun lalu harga kain mori Cap Mawar 1,05 m berkisar Rp500 ribu per roll, sedangkan harga kain mori Unta Super 90 cm rata-rata Rp5.000 per meter. (Panca)

Pos terkait