Spesifikasi dan Harga Jigsaw Maktec (MT431 & MT430)

Jika Anda hendak memotong dengan pola yang tidak asimetris, maka jigsaw bisa menjadi alat yang tepat. Di pasaran sendiri, sudah banyak merk jigsaw yang dapat Anda gunakan untuk keperluan Anda. Namun, apabila Anda membutuhkan jigsaw yang tidak cuma berkualitas, tetapi juga punya harga yang bersahabat di kantong, produk keluaran Maktec bisa menjadi pilihan yang masuk akal.

Jigsaw Maktec MT431 (sumber: tokopedia)
Jigsaw Maktec MT431 (sumber: tokopedia)

Jigsaw sendiri merupakan salah satu varian gergaji mesin yang populer, selain circular saw. Secara fungsi, gergaji mesin ini sebenarnya tidak jauh berbeda dengan model manual, yaitu ditujukan untuk membelah atau memotong kayu. Hanya, seperti namanya, gergaji mesin digerakkan dengan tenaga mesin atau listrik. Gergaji ini terdiri dari alat yang menggunakan logam pemotong yang keras atau kawat dengan tepi kasar untuk memotong bahan yang lebih lunak. Tepi logam pemotong terlihat bergerigi atau kasar.

Bacaan Lainnya

Prinsip kerja mesin gergaji adalah perputaran motor mesin gergaji dihubungkan oleh sebuah sabuk pada poros roda gigi. Sementara, pada poros keping penerus, dihubungkan dengan roda gigi penghubung. Poros roda gigi terhubung memutar keping penggerak, lalu menggerakkan batang penggerak sehingga menghasilkan gerakan mundur-maju pada sengkang gerak. Batang penggerak ini terpasang pada suatu alur keping penggerak dan diikat oleh sebuah baut dan mur (gerakan elektronik), dengan alur itu mengatur langkah sengkang gergaji.

Nah, salah satu tipe gergaji mesin yang cukup terkenal dan digunakan oleh banyak tukang kayu adalah jigsaw. Ini adalah salah satu varian gergaji mesin yang cukup populer selain circular saw. Namun, jika circular saw memiliki pergerakan mata gergaji berputar, maka pergerakan atau prinsip kerja mata gergaji pada jigsaw adalah naik dan turun ketika memotong bahan.[1]

Jigsaw juga sering disebut sebagai gergaji ukir, karena memang alat ini adalah sebuah mesin gergaji yang dapat digunakan untuk memotong atau menggergaji (kebanyakan kayu) dengan bentuk apa saja, mulai dari bentuk kurva yang melengkung-lengkung hingga yang lurus-lurus. Kelebihan mesin ini adalah dapat memotong dengan pola yang tidak lurus karena gergaji lain rata-rata hanya bisa memotong dengan bentuk lurus.[2]

Mesin gergaji jigsaw bisa bergerak ke arah kiri serta kanan, zig-zag, serta melingkar. Daya listrik yang digunakan mesin gergaji jigsaw umumnya lebih daripada mesin gergaji circular. Tidak hanya digunakan untuk memotong kayu, gergaji jigsaw ini pun bisa dipakai untuk memotong besi, pipa PVC, akrilik, dan yang lainnya, namun tergantung dari tipe mata pisau yang dipergunakan. Jika dilihat dari bobot benda, mesin gergaji jigsaw lebih ringan apabila dibandingkan dengan gergaji circular.

Sayangnya, jika gergaji ini dipakai untuk memotong lurus serta cukup panjang dan juga berulang-ulang, maka akan membutuhkan waktu yang lama apabila dibandingkan dengan gergaji circular. Pisau gergaji jigsaw juga mudah patah, sehingga frekuensi penggantian bagian mata pisaunya lebih cepat daripada gergaji circular sehingga bisa dikatakan lebih boros biaya. Area kerja mesin ini pun tidak perlu terlalu luas.

Cara Menggunakan Jigsaw

  • Sebelum memasang steker pada stop kontak, pastikan switch/saklar gerinda pada posisi off.
  • Tekan/tarik saklar untuk menyalakan mesin. Pada jigsaw tipe tertentu, juga terdapat saklar untuk mengatur kecepatan jigsaw, putar saklar untuk mendapatkan kecepatan yang dibutuhkan.
  • Jika Anda ingin memotong kayu/triplek dengan lurus, gunakan papan sebagai guide/penggaris. Dengan ini, plat jigsaw akan mengikuti bagian samping papan.

Review Jigsaw Maktec

Tidak sulit menemukan jigsaw karena sudah ada banyak merk yang beredar di pasaran. Nah, salah satu produk yang cukup murah sehingga bersahabat bagi mereka yang berkantong cekak adalah Maktec. Perusahaan ini setidaknya sudah meluncurkan satu varian jigsaw, yakni Maktec MT431 dan sudah tersedia juga di pasaran dalam negeri.

Jigsaw Maktec MT430 (sumber: shopee.co.id)
Jigsaw Maktec MT430 (sumber: shopee.co.id)

Dilansir dari situs resminya, jigsaw ini membawa desain eksterior baru dan pegangan ergonomis menggunakan karet yang lembut. Selain itu, perkakas ini juga memiliki tiga pengaturan orbital dan pemotongan lurus. Didukung pula dengan kontrol variabel kecepatan, pelat dasar bevel 0 hingga 4 derajat ke kiri dan ke kanan, pisau yang bisa dipasang, serta bisa dihubungkan dengan penyedot debu memakai selang opsional.

Spesifikasi Jigsaw Maktec

Daya listrik450 Watt
Kapasitas pemotongan kayu55 mm (0 derajat)
Kapasitas pemotongan baja6 mm (0 derajat)
Panjang 18 mm
Gerakan potong0 – 3.100 per menit
FiturGerakan pisau seperti pendulum, variable speed
Dimensi214 mm x 75 mm x 202 mm
Berat1,9 kg
Kabel catu daya2 m

Harga Jigsaw Maktec

Tidak susah mendapatkan jigsaw keluaran Maktec. Anda sudah bisa membeli perkakas ini di berbagai toko dan teknik. Bahkan, Anda pun bisa berburu Maktec MT431 di berbagai situs jual beli online. Di pasaran dalam negeri, perkakas ini sekarang ditawarkan dengan harga mulai Rp720.000 hingga Rp950.000, tergantung kebijakan masing-masing toko. Sementara, untuk varian Maktec MT430, ditawarkan dengan harga Rp1.235.000 hingga Rp1.675.000 per unit.

[1]Syaryadhi, Mohd., et all. 2007. Sistem Berat Menggunakan Sensor Load Cell. Jurnal Rekayasa Elektrika, Vol. 6(1): 5.

[2]Hargiyarto, Putut, dkk. Optimalisasi Mesin Gergaji Bolak Balik Merk Great Captain 1978 dengan Material Lokal untuk Mendukung Proses Pembelajaran di Bengkel Fabrikasi JPTM FT UNY (Artikel Penelitian). Jurusan Pendidikan Teknik Mesin FT UNY.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *