Update Harga Jet Ski Seadoo di Indonesia (Baru dan Bekas)

Sea-Doo, biasa juga ditulis Seadoo, merupakan salah satu brand kenamaan di segmen personal watercraft atau jet ski yang dirilis oleh Bombardier Recreational Products (BRP). Diproduksi di Meksiko, produk jet ski ini sekarang telah dilemparkan ke sejumlah pasar, termasuk Indonesia. Ada beberapa tipe yang sudah beredar di dalam negeri, dan rata-rata dilepas dengan harga ratusan juta rupiah per unit.

Jet ski Seadoo (sumber: brpindonesia.com)
Jet ski Seadoo (sumber: brpindonesia.com)

Anda pasti sudah tidak asing lagi dengan jet ski. Ini adalah jenis perahu pribadi yang digunakan untuk menggambarkan penggunaan jenis kendaraan air. Sebenarnya merupakan nama merk dari sebuah perahu pribadi yang diproduksi Kawasaki, jet ski akhirnya dipakai secara general untuk merujuk perahu pribadi yang dapat menampung satu atau dua orang dengan konfigurasi seperti sepeda motor.

Bacaan Lainnya

Saat ini, permainan jet ski sudah semakin mendunia, termasuk di Indonesia. Olahraga atau kendaraan yang dapat dikategorikan ekstrem ini disukai karena cepat, mudah dikontrol, terjangkau, dan mengusung sistem propulsi yang tidak memiliki baling-baling eksternal sehingga relatif aman bagi perenang maupun biota yang ada di laut lepas.

Ada banyak manfaat yang bisa diperoleh ketika memutuskan berolahraga jet ski. Kegiatan tersebut dikatakan dapat membuat Anda terhindar dari stres, meningkatkan konsentrasi atau fokus, memperkuat kelompok-kelompok otot utama (termasuk otot kaki dan lengan), meningkatkan metabolisme tubuh, menjaga kesehatan jantung dan mencegah diabetes, meningkatkan kepercayaan diri, mengatasi depresi, hingga melancarkan sirkulasi darah.

Sudah ada banyak brand yang menawarkan jet ski. Selain Kawasaki, ada juga Yamaha yang merilis WaveRunner, Honda dengan produk bernama AquaTrax, Polaris lewat varian Sealion watercraft, dan Arctic Cat dengan produk yang diberi label Tigershark. Alternatif lainnya adalah Sea-Doo yang diproduksi oleh BRP, yang kini juga telah meluncur di Indonesia.

Kelebihan Jet Ski Seadoo

Dilansir dari situs resminya, jet ski yang ditawarkan Sea-Doo diklaim punya banyak kelebihan. Selama tujuh tahun, pemilik Sea-Doo dapat menghemat hingga 400 dolar AS untuk perawatan rutin dibandingkan dengan pesaing lainnya. Ditambah lagi, jet ski Sea-Doo mengusung Closed-Loop Cooling system (CLCS), yakni cairan pendingin untuk menjaga mesin bekerja pada suhu ideal.

Beberapa model Sea-Doo memiliki efisiensi mendekati 30% lebih baik daripada pesaing terdekat. Sea-Doo Spark disebutkan yang paling ringan dan menjadi perahu pribadi paling hemat bahan bakar di pasaran. Dalam uji coba yang pernah dilakukan, jet ski model Sea-Doo Spark bahan bakar 29% lebih sedikit dari pesaing terdekatnya untuk jarak yang sama.

Jet ski Seadoo (sumber: rivamiami.com)
Jet ski Seadoo (sumber: rivamiami.com)

Lambung Sea-Doo mengusung teknologi CM-TEC (Closed Mold Technology), yang dibuat tangguh dan tidak mengurangi daya tahan atau ketebalan material untuk menghemat berat. Baik saat berkendara dengan kecepatan tinggi menghantam perairan lepas pantai yang kasar, berdiam nongkrong di tepi teluk, atau naik jet ski dari bagian samping, lambung yang lebih luas menawarkan stabilitas terdepan.

Jet ski Sea-Doo juga telah didukung teknologi Intelligent Brake and Reverse, yang memungkinkan para pengendara bermanuver dan berhenti dengan mudah. Diklaim telah meningkatkan keselamatan kapal sejak 2009 dan sekarang di generasi ketiga, sistem ini memungkinkan Anda untuk berhenti hingga 48 kaki lebih cepat daripada perahu yang tidak menggunakan rem. Dengan kedua tangan pada stang, pengendara dapat bergerak maju, netral, dan mundur untuk manuver stabil dan bebas khawatir pada kecepatan rendah.

Varian Jet Ski Seadoo

  • Seadoo GTI 90, merupakan model yang diklaim memikirkan segalanya untuk membuat perjalanan singkat Anda di sekitar danau atau sehari penuh di atas air bersama keluarga. Produk ini didukung mesin Rotax 900 HO Ace 1503 dengan daya tampung hingga tiga orang. Fitur lainnya mencakup Intelligent Brake and Reverse dan material lambung polytec yang ringan dan kuat.
  • Seadoo Spark, dikenal sebagai personal watercraft paling terjangkau, ringkas, hemat bahan bakar, dan ringan, sehingga sangat cocok untuk mereka yang ingin bermain dengan berbagai macam trik. Produk ini juga didukung dengan Intelligent Brake and Reverse, convenience package (optional), serta BRP Audio-Portable System, dengan tenaga maksimal mencapai 60 HP.
  • Seadoo GTX Limited 230, adalah tipe yang dapat dikatakan mewah dan bergaya. Model ini mengusung tenaga puncak 230 HP, dengan tangki berkapasitas 70 liter. Bisa ditunggangi hingga tiga orang, Seadoo GTX Limited 230 juga didukung sejumlah fitur canggih seperti Audio System with USB port, Watercraft Cover, dan Additional Gauge Functions.
  • Seadoo Fish Pro, dikatakan sebagai perahu air pertama di dunia yang dibangun untuk memancing. Tipe ini dirancang cerdas dengan fitur intuitif yang memungkinkan Anda menjelajahi semua lokasi penangkapan ikan, mendekati strike menakjubkan, dan merasakan pengalaman memancing yang belum pernah ada sebelumnya. Untuk kebutuhan memancing, jet ski ini didukung kontrol kecepatan dengan mode lambat guna mempermudah trolling.

Sebenarnya, masih ada beberapa lagi varian jet ski Seadoo yang telah dirilis ke pasaran dalam negeri, termasuk Wake Pro. Jika Anda berminat dengan produk ini, Anda dapat membelinya lewat distributor resmi Sea-Doo atau via beberapa situs jual beli online. Sebagai referensi, berikut kami sajikan kisaran harga jet ski Seadoo untuk pasaran Indonesia.

Harga Jet Ski Seadoo

Tipe Jet Ski SeadooHarga
Seadoo Spark TRIXX 2 UPRp131.076.503
Seadoo Spark TRIXX 3 UPRp140.014.553
Seadoo Spark Pineapple & Candy BlueRp140.000.000
Seadoo Spark Licorice & MangoRp160.000.000
Seadoo GTI SE 170 Personal WatercraftRp171.303.477
Seadoo GTI 90Rp175.000.000
Seadoo GTX 230 Personal WatercraftRp281.548.797
Seadoo RXP-X RS 300 Racing Personal WatercraftRp413.094.163

Jika dibandingkan penawaran sebelumnya, harga jet ski Seadoo kondisi di pasaran saat ini terpantau fluktuatif. Misalnya, Seadoo GTI SE 170 Personal Watercraft yang semula dijual seharga Rp295 juta, sekarang dibanderol seharga Rp171 jutaan. Berbeda dengan harga Seadoo RXP-X RS 300 Racing Personal Watercraft yang naik dari Rp398 juta menjadi Rp413 juta.

Tampilan Jet Ski Seadoo - www.olx.co.id
Tampilan Jet Ski Seadoo – www.olx.co.id

Harga Jet Ski Seadoo Bekas

Tipe Jet Ski SeadooHarga
Seadoo RXP-X 255 2011Rp60.000.000
Seadoo GTI 90Rp71.000.000
Seadoo Spark 2014Rp74.445.108
Seadoo 155Rp190.000.000

Jika dibandingkan penawaran sebelumnya, harga jet ski Seadoo second di pasaran saat ini terpantau fluktuatif. Misalnya, Seadoo Spark keluaran 2014 yang semula dijual seharga Rp50 juta, sekarang naik menjadi Rp74 juta. Sementara itu, harga Seadoo GTI 90 bekas turun dari Rp90 juta menjadi Rp71 juta.

Harga jet ski keluaran Seadoo di atas kami rangkum dari berbagai sumber, termasuk situs resmi produsen serta beberapa situs jual beli online. Perlu Anda catat bahwa harga jet ski Seadoo tersebut tidak mengikat dan dapat berubah sewaktu-waktu. Selain itu, harga di masing-masing tempat bisa saja berbeda meski produk yang ditawarkan sama.

[Update: Ditta]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *