Cara Budidaya dan Harga Ikan Tiger Fish

Para pencinta ikan hias mungkin tak asing dengan tiger fish yang cukup booming belakangan ini. Ikan tiger fish memiliki bentuk kotak dengan bagian muka meruncing dan bermotif seperti macan, dengan lumayan besar.[1] Terkadang juga disebut ikan elang, harga jual jenis ini memang cukup tinggi, terutama jika memiliki warna dan corak sisik yang sempurna.

Ikan harimau/tiger fish (sumber: kompas)
Ikan harimau/tiger fish (sumber: kompas)

Ikan elang memiliki warna oranye dengan corak loreng berwarna hitam di tubuhnya. Itu sebabnya ikan ini disebut juga tiger fish atau tiger barb fish, yang berarti ikan harimau atau ikan loreng harimau. Tidak hanya oranye, ada pula ikan elang dengan sirip berwarna merah. Dalam beberapa tahun terakhir, pengembangbiakan selektif telah menciptakan beberapa variasi warna yang meliputi hijau, hitam, merah, dan albino.

Bacaan Lainnya

Tiger fish tercatat dibudidayakan di Singapura, Australia, Amerika Serikat, dan Kolombia. Beberapa sumber mengatakan, ikan ini termasuk spesies asli Indonesia yang ditemukan di Pulau Kalimantan dan Pulau Sumatra. tiger fish yaitu anak-anak sungai yang dilapisi pasir, batu, dan tumbuh-tumbuhan lebat.

Jenis Ikan Tiger Fish

  • Datnioides pulcher dari Siam. Harga Datnioides pulcher menjadi sangat mahal karena populasinya sudah terancam punah akibat overfishing, perdagangan dan rusaknya habitat. Kadang-kadang ditemukan spesimen Indo Datz yang memiliki corak loreng-loreng mirip Pulcher, hanya saja kualitas warnanya jauh lebih rendah dari Pulcher. Pulcher memiliki tiga garis utama pada tubuh dan dua garis tidak rata pada sirip ekor.
  • Datnioides Undecimradiatus atau Golden Datz, memiliki warna paling cantik. Warna tubuhnya keemasan dengan corak garis di tubuh lebih tipis daripada jenis Tiger Datz yang lain, karena itulah sering disebut Thin Bar Datz. Jenis ini ditemukan di Sungai Mekong, Thailand.
  • Papua Datz (Datnioides Campbelli), adalah jenis Datz yang mulai terkenal. Ikan ini berasal dari Pulau Papua. Meski corak loreng-lorengnya terlihat kotor, tetapi warna kuningnya sangat terlihat cantik.
  • Datnioides Pollota atau dikenal dengan nama Silver Tiger Pierce. Jenis ini bedanya dengan yang lain adalah warnanya yang silver dan juga loreng yang tebal dan seperti terdapat bayangan loreng di belakangnya. Di Indonesia, ikan ini dapat ditemukan di Sungai Hari, Sumatra, Sambas, Kapuas, Sungai Barito, Kalimantan, dan Borneo.
  • Datnioides Microlepis atau dikenal dengan nama Indo Datz. Sekilas mirip dengan tiger fish dari Siam, hanya saja warnanya tidak secerah Siamese Datz dan jumlah lorengnya pun lebih banyak daripada tiger fish Siam. Penyebaran Indo Datz ini meliputi Kalimantan dan Sumatra.

Tiger fish betina umumnya memiliki perut yang lebih lebar dan lebih bulat serta ukuran tubuh yang lebih besar dan lebih berat dibanding pejantan mereka. Sementara itu, ikan jantan diidentifikasi dengan warna cerah dan hidung merah yang mereka kembangkan selama proses pemijahan.

Budidaya Ikan Tiger Fish

Sebagai ikan hias, ikan elang tentu bisa dipelihara di akuarium. Namun, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat memelihara ikan ini. Tiger fish menyukai air jernih dengan kadar oksigen tinggi. Apabila diletakkan dalam akuarium, ukurannya harus luas dilengkapi dengan banyak tanaman hidup atau buatan. Pencahayaan pada akuarium pun harus diperhatikan agar ikan dapat leluasa berenang. Mengenai pakan, Anda dapat menggunakan pakan olahan atau pakan segar seperti udang air , cacing darah, dan hati sapi.

Tiger fish memiliki sifat agresif terhadap ikan lain. Untuk itu, Anda perlu memperhatikan jumlah ikan dalam kolam maupun akuarium sebelum memeliharanya. Di dalam satu kolam, tidak disarankan memelihara ikan lain yang jinak, bergerak lambat, atau bersirip panjang seperti ikan angelfish atau ikan .

Ikan harimau/tiger fish (sumber: jpnn)
Ikan harimau/tiger fish (sumber: jpnn)

Ikan elang akan memakan telur mereka sendiri jika memiliki kesempatan. Sebagai bentuk antisipasi, Anda harus membuat tangki penangkaran terpisah yang dapat berfungsi ganda sebagai tangki pembesaran untuk benih. Tangki penangkaran harus punya air dan lembut, tingkat keasaman tepat, tanaman berdaun halus, dan dasar tangki yang bersih. Beberapa peternak menggunakan kelereng atau grid di bagian bawah, yang memungkinkan telur jatuh dengan aman.

Pada 2020 lalu, peternak tiger fish di Indonesia dikabarkan pernah menjual ikan tersebut termahal mencapai Rp25 juta untuk per ekor ukuran 15 cm. Tak heran jika ikan ini kemudian banyak dicari oleh para kolektor ikan hias. Lalu, berapa harga ikan tiger fish saat ini?

Harga Ikan Tiger Fish

Ukuran dan Jenis Tiger Fish Harga per Ekor
Tiger Fish Anakan 1 cm Rp25.000
Datz Gold Tiger Fish Rp116.000
Datz Tiger fish Sumatra 4-5 cm Rp130.000
Datz Silver/American Tiger Fish 13 cm Rp157.000
Tiger Fish 10 cm Rp250.000
Goliath Tigerfish 11-12 cm Rp750.000
Goliath Tigerfish 12-14cm Rp1.100.000
Tiger Fish Datz 3 cm Rp1.200.000
Vittatus Tiger Fish 20 cm Rp1.800.000
Goliath Tigerfish 19-20 cm Rp2.000.000
Vittatus Tiger Fish 22 cm Rp3.746.000

Perlu diingat, harga ikan tiger fish di atas tentu dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu tergantung kebijakan pihak penjual. Harga ikan tersebut akan semakin mahal jika ukurannya lebih besar dengan pola dan bentuknya yang menarik. Untuk info lebih lanjut, Anda dapat mendatangi toko ikan hias terdekat atau dapat memesannya secara online.

(Update: Ditta)

[1] Suryaatmadja, Stephen. 2010. A-Z Merawat Arwana. Jakarta: Penebar Swadaya, hlm. 50.

Pos terkait