Update Harga Ikan Koki Oranda Jumbo, Panda, Calico

Ikan mas koki merupakan jenis yang saat ini banyak digemari oleh kalangan hobiis ikan hias. Pasalnya, ikan mas koki memiliki warna dan bentuk yang menarik jika dibandingkan ikan hias lainnya.[1] Jenis ikan koki yang layak untuk dipelihara dalam akuarium pun bermacam-macam, dan salah satu yang mencuri perhatian adalah ikan koki oranda. Ikan satu ini dijual dengan harga mulai puluhan ribu per ekor, tergantung ukurannya.

Ikan koki oranda (facebook: Koki Oranda)
Ikan koki oranda (facebook: Koki Oranda)

Punya tampilan yang cantik, ikan mas koki oranda (Carassius auratus Linnaeus) adalah jenis mas koki yang sangat terkenal di seluruh dunia. Di Jepang, ikan mas koki oranda dikenal sebagai shishigashira, sedangkan di China disebut dengan hon mao tze. Sementara itu, di Indonesia, koki oranda ini lebih dikenal dengan nama mas koki penser.

Bacaan Lainnya

Ciri Ikan Koki Oranda

Secara umum, Ikan koki oranda merupakan jenis ikan mas koki yang mempunyai tubuh bulat dengan kepala kecil dan ekor lebar. Ciri khasnya adalah adanya -tonjolan menyerupai buah berry (raspberry) yang membungkus kepalanya. Tonjolan-tonjolan kepala (dikenal dengan sebutan wen) ini membungkus hampir seluruh bagian kepala ikan mas koki oranda, kecuali mata dan mulut.[2]

Bentuk koki oranda mirip dengan koki lion head, tetapi memiliki sirip punggung. Selain itu, ekor koki ini juga lebih daripada ekor lion head. Warna koki oranda kuning keemasan dengan jambul kepala berwarna jingga hingga merah.[3] /Selain itu, ada juga ikan koki black oranda, yang merupakan koki oranda yang memiliki warna tubuh hitam, dari ekor hingga jambul kepalanya.[4]

Ikan ini berasal dari daratan Cina, tetapi sudah lama dibudidayakan di Indonesia. Prospek memelihara ikan mas koki oranda cukup menjanjikan karena untuk pemasaran selain target di dalam negeri, juga merupakan jenis ikan yang diekspor dan harganya pun cukup tinggi.[5] Tidak hanya itu, ikan koki oranda pun termasuk ikan yang tidak mudah stres dan mudah pemeliharaannya sehingga sangat cocok bagi orang yang pemula dalam memelihara ikan mas koki.[6] Nah, jika Anda penasaran, simak informasi harga ikan koki oranda di pasaran Indonesia berikut ini.

Ciri Ikan Koki Oranda - (YouTube: Arsipedia Id)
Ciri Ikan Koki Oranda – (YouTube: Arsipedia Id)

Harga Ikan Koki Oranda

Jenis & Ukuran Ikan Koki Oranda Harga
Bibit Ikan Mas Koki Oranda 5-6 cm Rp6.000 – Rp9.000 per ekor
Ikan Koki Oranda Panda/Tricolor 7-8 cm Rp15.000 per ekor
Ikan Koki Oranda Red 9-11 cm Rp22.000 per ekor
Ikan Koki Oranda Jumbo 10-13 cm Rp23.000 per ekor
Ikan Koki Oranda Calico Rp60.000 per ekor
Ikan Koki Oranda Red White 14 cm Rp75.000 per ekor
Ikan Koki Oranda Tricolor 9-11 cm Rp83.000 per ekor
Ikan Mas Koki Oranda Panda Black & White 8 cm Rp143.000 per ekor
Ikan Koki Oranda Black 11 cm Rp140.000 per ekor
Ikan Koki Oranda Tancho XL Rp150.000 per ekor
Ikan Koki Oranda Panda Jumbo 14 cm Rp350.000 per ekor
Ikan Koki Oranda Black Jumbo Round Body 15 cm Rp530.000 per ekor
Ikan Koki Oranda Jumbo 22 cm Rp650.000 per ekor
Ikan Koki Oranda Red Cap Head Line Thailand Rp1.896.000 per ekor

Informasi harga ikan mas koki oranda di atas kami rangkum dari berbagai sumber, termasuk beberapa situs jual online. Perlu Anda ketahui bahwa harga ikan mas koki oranda tersebut tidak mengikat dan bisa berubah sewaktu-waktu. Sebagai perbandingan, tahun lalu bibit koki oranda ukuran 5-6 cm dijual dengan harga mulai Rp5.000 per ekor, sedangkan harga koki panda ukuran 14 cm berkisar Rp260 ribuan per ekor.

Apabila Anda tertarik untuk memiliki ikan koki oranda, Anda bisa membelinya di pasar ikan hias terdekat. Selain itu, Anda juga dapat membelinya secara online melalui pedagang ikan hias yang masih satu kota dengan Anda. Perlu Anda catat bahwa harga ikan koki oranda di masing-masing penjual bisa saja berbeda.

(Panca)

[1] Andriani, Y. . Kualitas Warna Benih Ikan Mas Koki (Carassius auratus) Oranda pada Berbagai Tingkat Pemberian Tepung Spirulina platensis. Chimica et Natura Acta, Vol. 6(2): 49-55.

[2]  Laila, K. & Junita P. 2020. Pengaruh Substrat yang Berbeda terhadap Pemijahan Ikan Mas Koki Oranda (Carassius auratus Linnaeus). Jurnal Pionir LPPM Universitas Asahan, Vol. 6(2): 319-328.

[3] Redaksi AgroMedia. 2008. Buku Pintar Ikan Hias Populer. Jakarta: AgroMedia Pustaka, hlm 68.

[4] Ibid.

[5] Dody, F. & Edward D. K. 2017. Rekayasa Rematurasi Ikan Koki Oranda (Carassius auratus sp) Hormon Oodev pada Dosis yang Berbeda. Jurnal Satya Minabahari, Vol. 3(1): 35-43.

[6] Sudrajat, M. & Widi S. 2020. Pembenihan Ikan Mas Koki. Yogyakarta: Deepublish, hlm 3.

Pos terkait