Info Harga Happy Nappy di Indomaret & Alfamart

Pemilihan popok kain atau popok sekali pakai bergantung pada kenyamanan, biaya, dan perhatian Anda terhadap ekologi. Dan, tentu saja, faktor kulit bayi. Jenis popok mana yang cocok dengan kulit bayi? Banyak orang tua menggunakan keduanya: popok katun dipakai di rumah, dan popok sekali pakai digunakan saat bepergian. Yang penting adalah popok itu mudah digunakan orang tua, cocok untuk kulit bayi Anda, dan ramah lingkungan.[1] Nah, jika Anda mencari popok sekali pakai yang bagus, tak ada salahnya melirik Happy Nappy. Produk ini tersedia di Indomaret dan dengan harga variatif.

Popok Happy Nappy (sumber: bukalapak)
Popok Happy Nappy (sumber: )

Tentang Happy Nappy

Happy Nappy adalah merek diapers atau popok sekali pakai produksi PT Softex Indonesia, perusahaan yang samayang memproduksi popok sekali pakai merk Sweety.Happy Nappy hadir melalui inovasi berkelanjutan dari PT Softex Indonesia untuk mengisi lini produk popok sekali pakai berkualitas dengan harga yang terjangkau. Bahkan, Happy Nappy diklaim sebagai salah satu dari lima produk popok terbaik di Indonesia.

Bacaan Lainnya

Sejauh ini, Happy Nappy menawarkan 2 popok sekali pakai, yaitu Happy Nappy Baby Diaper dan Happy Nappy Smart Pants.Happy Nappy Baby Diaper adalah popok bayi yang disebut-sebut cocok untuk kulit bayi Indonesia. Produk popok sekali pakai ini tersedia dalam 3 ukuran, yakni S, M, dan L, dengan kuantitas 20-40 per kemasan.

Sedangkan Happy Nappy Smart Pants adalah popok sekali pakai dalam celana yang praktis untuk digunakan serta cocok untuk kulit bayi Indonesia. Pilihan ukuran untuk produk Happy Nappy Smart Pants lebih lengkap, yaitu mulai size S, M, L, XL, hingga XXL, dengan kuantitas antara 20-60 per kemasan.

Baik produk Happy Nappy Baby Diaper maupun Happy Nappy Smart Pants diklaim mengandung aloe vera moisturizer yang dapat mencegah iritasi dan menjaga kelembapan kulit bayi. PT Softex Indonesia juga menggunakan material selembut kain pada popok sekali pakai Happy Nappy untuk memberikan kenyamanan bagi kulit sensitif sang buah hati Anda. Agar lebih paham, simak kelebihan dari produk popok sekali pakai Happy Nappy berikut ini!

Keunggulan Happy Nappy

  • Mengandung nature aloe vera moisturizer yang diklaim dapat mencegah iritasi dan menjaga kelembapan kulit bayi.
  • Menggunakan karet pinggang dengan bahan yang elastis dan lembut.
  • Bahan popok selembut kain yang untuk kulit bayi yang sensitif.
  • Sisi belakang popok lebih besar.
  • Memiliki daya serap ekstra.
  • Perlindungan bocor secara menyeluruh.

Produk popok sekali pakai Happy Nappy bisa ditemukan dengan mudah di toko atau minimarket terdekat seperti Indomaret dan Alfamart. Berikut informasi harga Happy Nappy di Indomaret dan Alfamart.

Popok Happy Nappy (sumber: dipa.com)
Popok Happy Nappy (sumber: dipa.com)

Harga Happy Nappy di Indomaret & Alfamart

Varian & Ukuran Happy NappyHarga (Rp)
Happy Nappy Smart Pants 30’s L67.500
Happy Nappy Smart Pants 34’s M67.500

Sebagai informasi, di Alfamart tampaknya persediaan popok sekali pakai Happy Nappy sedang kosong. Sedangkan di Indomaret hanya tersedia varian Happy Nappy Smart Pants size L dan M. Untuk perbandingan, berikut kami rangkum harga Happy Nappy di official store-nya yang ada di marketplace.

Harga Happy Nappy di Marketplace

Varian & Ukuran Happy NappyHarga (Rp)
Happy Nappy Smart Pants S 60s72.513
Happy Nappy Smart Pants XXL 36s78.888
Happy Nappy Smart Pants L 48s79.685
Happy Nappy Smart Pants XL 44s80.482
Happy Nappy Smart Pants M 54s81.279
Happy Nappy Smart Pants XL 44s Twinpack160.964

Informasi harga Happy Nappy di atas dirangkum dari berbagai sumber. Perlu diketahui bahwa harga Happy Nappy di Indomaret dan Alfamart dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya. Selain itu, harga Happy Nappy yang berlaku di setiap tempat bisa saja berbeda-beda, tergantung dari atau penawaran pihak penjual. Apabila Anda sedang mencari diapers Happy Nappy, Anda bisa membelinya di toko, minimarket, atau swalayan terdekat.

[1] Sears, W & Martha S. 2007. The Baby Book. Terjemahan oleh: Dwi K, dkk. Jakarta: Serambi Ilmu Semesta, hlm 108.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *