Update Harga Glamping di Ciwidey, Bandung 

Berjalan-jalan ke Bandung, tidak ada salahnya jika Anda mampir ke Ciwidey. Ini merupakan salah satu kecamatan yang ada di Bandung, yang punya banyak tempat wisata populer. Selain itu, Anda juga bisa mencoba sensasi menginap dengan konsep glamping. Sudah banyak akomodasi yang menyediakan konsep glamping di Ciwidey, dengan harga bervariasi.

Dari sekian banyaknya tempat glamping di Ciwidey, setidaknya ada dua tempat yang bisa Anda kunjungi. Keduanya memiliki pemandangan indah dengan konsep glamping yang mewah. Anda bisa mengunjungi Glamping Legok Kondang Lodge dan Glamping Lakeside Rancabali. Berikut adalah ulasan lengkap mengenai kedua tempat tersebut.

Bacaan Lainnya
Ilustrasi: Kawasan Ciwidey (credit: wisataka)
Ilustrasi: Kawasan Ciwidey (credit: wisataka)

Glamping Legok Kondang Lodge

Berlokasi di Jl. Kurunangan, Lebak Muncang, Ciwidey, Bandung, Jawa Barat, akomodasi tersebut termasuk salah satu penginapan dengan konsep glamping yang cukup populer di Bandung. Pengunjungnya tidak hanya dari penduduk , banyak juga tamu dari kota singgah ke penginapan tersebut untuk mencoba sensasi glamping bersama keluarga.

Selain bersama keluarga, Anda juga bisa mengajak teman untuk menikmati suasana glamping. Glamping di tempat ini terbilang cukup mewah dengan suasana alam yang asri dan udara sejuk Ciwidey. Untuk menuju tempat tersebut, ada beberapa rute yang dapat Anda lalui, termasuk ketika datang dari arah Bandung.

Dari Kota Bandung, Anda bisa mengambil arah timur menuju Jl. Ahmad Yani dan lurus sejauh 650 m, hingga Anda menemukan percabangan di Jl. Jenderal Ahmad Yani. Belok ke arah kiri dan ikuti Jl. Gandapura hingga Anda menemukan perempatan. Ambil arah kiri memasuki Jl. Gudang Utara, hingga Anda menemukan pertigaan dan belok kiri ke arah Jl. Bangka.

Anda bisa menyusuri Jl. Bangka dan belok kanan tetap di Jl. Bangka hingga Anda melewati Jl. Jawa. Sekitar 400 m kemudian, silakan belok kiri ke Jl. Sumatera dan terus saja hingga melewati Jl. Tamblong. Ambil arah menuju Jl. Sudirman dan memasuki Tol Pasir Koja, terus saja hingga Anda melewati Jl. Raya Ciwidey. Setelah berada di Jl. Raya Ciwidey-Rancabali, Anda harus ke arah Legok Kondang di Rancabali.

Setelah sampai di Ciwidey, Anda hanya perlu menuju Jl. Kurunangan. Beberapa meter sebelum tempat akomodasi, Anda akan melihat petunjuk jalan yang tepat mengarah ke Glamping Legok Kondang Lodge. Jika Anda masih bingung dengan rute perjalanan tersebut, Anda bisa bertanya ke penduduk sekitar atau melihat GPS.

Lokasinya yang strategis membuat Glamping Legok Kondang Lodge tidak pernah sepi pengunjung. Selain itu, beragam fasilitas dan yang ada membuat betah para tamunya. Penginapan ini memiliki beberapa jenis tenda dengan fasilitas lengkap. Setiap tenda dilengkapi toilet di dalam tenda dengan pemanas air, TV kabel layar datar, api unggun (sharing), booth dan kopi (free flow 24 jam), sarapan, telepon, Wifi, telepon, peralatan mandi, air mineral, dan alat sholat.

Beberapa tenda juga dilengkapi dengan pemandangan kolam ikan, bukit, dan camp area. Setelah Anda melakukan reservasi, Anda akan dijemput dari area parkir oleh pengelola menuju tenda yang sudah Anda pilih. Berikut adalah harga sewa tenda di Glamping Legok Kondang Lodge.

Ilustrasi: Glamping Legok Kondang Lodge (credit: Halobdg)
Ilustrasi: Glamping Legok Kondang Lodge (credit: Halobdg)

Harga Glamping Legok Kondang Lodge

Tipe Tenda Harga per Malam (Weekday) Harga per Malam (Weekend)
Standard Tent 4 orang Rp1.165.000 Rp1.282.000
Deluxe Tent 4 orang Rp1.332.000 Rp1.465.000
Family Tent 7 orang Rp2.220.000 Rp2.442.000
Family Suite Tent 8 orang Rp2.553.000 Rp2.808.000
Luxury Sultan Tent 6 orang Rp5.250.000 Rp5.250.000
Luxury Sunrise Tent 8 orang Rp2.775.000 Rp3.052.000
Luxury Suite Tent 4 orang Rp1.998.000 Rp2.198.000
Luxury Tent 7 orang Rp2.553.000 Rp2.808.000
Luxury Storm 4 orang Rp2.750.000 Rp2.750.000
Luxury Star Tent 4 orang Rp4.000.000 Rp4.000.000
Heavenly King Raj Tent 4 orang Rp3.000.000 Rp3.000.000
Heavenly Princess Tent 4 orang Rp3.000.000 Rp3.000.000
Heavenly Luna Tent 4 orang Rp3.500.000 Rp3.500.000

Informasi di atas kami ambil dari berbagai sumber, termasuk website resmi Glamping Legok Kondang Lodge. Tarif di atas bisa saja berubah sewaktu-waktu tergantung kebijakan pengelola. Jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya, biaya sewa tenda di Glamping Legok Kondang Lodge saat ini mengalami kenaikan. Sebagai contoh, pada tahun sebelumnya, tarif sewa standard tent Rp1,2 juta dan sekarang menjadi Rp1,6 juta per malam. Anda bisa melakukan reservasi secara langsung di lokasi atau menghubungi pihak pengelola melalui telepon di nomor 0857 9555 5666. 

Glamping Lakeside Rancabali

Akomodasi berikutnya yang menyediakan penginapan berkonsep glamping adalah Glamping Lakeside Rancabali. Letaknya berada di Jl. Raya Ciwidey-Patengan KM 39, Kec. Rancabali, Bandung, Jawa Barat. Dari arah Kota Bandung, terlebih dahulu Anda harus menuju Kecamatan Soreang, Bandung. Sesampainya di Soreang, Anda hanya perlu mengikuti Jl. Raya Ciwidey-Rancabali.

Glamping Lakeside Rancabali - travelspromo.com
Glamping Lakeside Rancabali – travelspromo.com

Tidak jauh dari tempat glamping, Anda akan menemukan petunjuk menuju Glamping Lakeside Rancabali. Jika Anda masih bingung dengan rute perjalanan tersebut, Anda bisa melewati rute lain dari arah Legok Kiara. Dari Legok Kiara, Anda hanya perlu lurus hingga menjumpai Kecamatan Ciwidey. Dari arah Ciwidey, Anda bisa menemukan Jl. Raya Ciwidey-Rancabali yang akan menuntun Anda menuju lokasi.

Akomodasi Glamping Lakeside Rancabali menawarkan berbagai jenis tenda dengan harga sewa dan fasilitas, seperti berikut ini.

Harga Glamping Lakeside Rancabali

Tipe Tenda Fasilitas Harga per Malam (Rp)
Sayang Heulang Resort  1 unit kapasitas 6 orang, 2 unit kapasitas 4 orang, view danau dan perkebunan teh, dan sarapan, pemanas air. 2.040.000
Lakeside Tent Resort  View danau dan hutan, dan sarapan, pemanas air. (kapasitas 2 hingga 5 orang) 1.590.000
Family Tent Resort View danau dan hutan, sarapan, dan pemanas air. (kapasitas 5 hingga 10 orang) 2.040.000
Keong Tent Resort  View danau dan hutan, dan sarapan, pemanas air, kamar mandi dalam. (kapasitas 4 hingga 5 orang) 1.140.000

Informasi di atas kami rangkum dari website resmi Glamping Lakeside Rancabali. Perlu diketahui, tarif tersebut tidak terikat dan dapat berubah sewaktu-waktu, tergantung kebijakan pengelola dan tanggal pemesanan tamu. Jika dibandingkan dengan tahun lalu, harga sewa tenda di Glamping Lakeside Rancabali cenderung naik. Sebagai contoh, pada tahun lalu, Sayang Heulang Resort disewakan dengan harga Rp2,01 juta per malam dan kini menjadi Rp2,04 juta per malam. Anda bisa melakukan reservasi secara langsung di lokasi atau menghubungi pihak pengelola melalui telepon di nomor 0812 2414 6441.

[Update: Almas]

Pos terkait