Info Harga Filler Wajah di Sejumlah Klinik Kecantikan

Memiliki penampilan yang memukau pasti menjadi keinginan bagi sebagian besar orang, terutama kaum perempuan. Karena itu, banyak orang yang kemudian melakukan berbagai agar memiliki penampilan yang diinginkan, salah satunya merombak bagian-bagian wajah. Selain dengan operasi plastik, metode kecantikan seperti kini banyak diminati karena atau harga banderolnya yang relatif lebih murah. Selain itu, waktu penyembuhan setelah filler juga jauh lebih singkat dari oplas.

Ilustrasi: prosedur filler wajah (sumber: byrdie.com)
Ilustrasi: prosedur filler wajah (sumber: byrdie.com)

Apa Itu Filler Wajah?

Penggunaan dermal filler termasuk teknologi terbaru dalam dunia kecantikan. Karena menggunakan jarum suntik, maka metode filler ini hanya bisa dilakukan oleh dokter. Setelah penyuntikan filler, tekstur akan terlihat lebih halus dan mulus, karena zat filler akan “mengisi” kerutan-kerutan pada wajah. Filler juga bisa digunakan untuk memperhalus scar (bekas luka) pada wajah akibat jerawat atau cacar.[1]

Bacaan Lainnya

Filler sangat berbeda dengan silikon. Dalam filler digunakan zat-zat yang sebenarnya juga terdapat dalam tubuh manusia. Jadi, saat hendak melakukan tindakan filler, pastikan kalau yang disuntikkan adalah benar-benar zat untuk filler, bukannya silikon cair.

Penggunaan metode filler untuk mengoreksi bentuk wajah, kini lebih disukai dibandingkan dengan operasi. Karena luka yang ditimbulkan teknik filler jauh lebih kecil daripada operasi, sehingga rasa sakit akibat metode filler lebih minimal. Kelebihan lain dari tindakan filler adalah pengerjaannya tidak memerlukan waktu yang lama. Hanya memerlukan waktu sekitar 3-60 menit. Hingga relatif tidak ada down time (masa tunggu setelah suatu tindakan agar pasien dapat beraktivitas lagi). Setelah itu, pasien bisa langsung beraktivitas lagi.

Daya tahan filler mempertahankan bentuk wajah bervariasi, antara 6 bulan hingga permanen. Jangka waktu daya tahan filler dipengaruhi oleh jenis filler yang digunakan dan gaya hidup pasien. Banyaknya kelebihan filler bukan berarti cara ini tidak memiliki efek samping. Pada beberapa kondisi, bisa saja filler tidak memberikan efek sebaik yang diharapkan. Oleh karena itu, tetap berhati-hati dalam melakukan proses ini. Bila ingin melakukan proses filler, pilihlah klinik kecantikan yang benar-benar terpercaya.[2]

Filler yang ideal adalah filler non-permanen yang tidak menimbulkan reaksi alergi, tidak menyebabkan peradangan, dapat diserap oleh tubuh, dan memberikan tampilan yang natural. Meski demikian, filler non-permanen walaupun praktis dan tanpa sakit, tidak bertahan seumur hidup seperti plastik, dan umumnya bertahan 6-12 bulan. Asam hialuronat (HA)yang disuntikkan akan menyatu dengan HA alami di hidung dan lama-kelamaan terserap sempurna oleh tubuh.

Nah, daripada penasaran, simak informasi kisaran biaya treatment filler wajah di sejumlah klinik kecantikan berikut!

Ilustrasi: prosedur filler wajah (sumber: popsugar)
Ilustrasi: prosedur filler wajah (sumber: popsugar)

Harga Filler Wajah

Treatment &Nama Klinik KecantikanKisaran Biaya Filler Wajah (Rp)
Filler Nose/Chin di Zahira Skincare Clinic, Duren Sawit1.424.050
Derma Filler di Kamaniya Clinic, Tangerang2.412.500
Filler Premium Korea 1cc untuk Area Dagu di Luxe Dental & Aesthetic Center, Bekasi Utara3.325.000
Filler Dagu1 cc di Klinik Estetik Ambrosia, Bekasi Selatan3.372.500
Filler di Klinik Ozthetique Jakarta3.800.000
Filler Deep Lines di BIMC Hospital Nusa Dua4.350.000
Derma Fillers 1 CC di Stella Clinic, Pagedangan4.522.000
Dermal Filler 1 cc di Reface Clinic, Kebon Jeruk5.244.000
Dermal Filler Wajah 1 cc di Genese Clinic, Penjaringan5.415.000
Filler 1 cc di Insta Beauty Signature (Senopati)5.700.000
Filler Restylane (1cc) from US di Dahlia Clinic, Kelapa Gading8.455.000
Filler Wajah 1 cc di Oriskin, Medan8.550.000
Filler Juvederm (2cc) from US di Dahlia Clinic, Kelapa Gading10.830.000

Informasi harga atau biaya treatment filler wajah di atas kami rangkum dari berbagai sumber. Harap diketahui bahwa harga filler dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya. Selain itu, harga filler yang berlaku di setiap tempat bisa saja berbeda-beda, tergantung dari promo yang berlaku.

Apabila Anda tertarik untuk melakukan prosedur filler, sebaiknya berkonsultasi dahulu dengan dokter di klinik kecantikan terkait. Dokter biasanya akan memberi rekomendasi berapa dosis filler dan di mana saja titik yang perlu untuk diberi filler.

[1]Muliyawan, D dkk. 2013. A-Z tentang Kosmetik. Jakarta: Elex Media Komputindo, hlm 110.

[2]Ibid., hlm 111.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *