Update Harga Besi CNP 100 per Batang

Anda yang sehari-harinya berkecimpung di bidang konstruksi bangunan pasti sudah tidak asing lagi dengan besi CNP. Ini adalah besi kanal yang memiliki bentuk seperti huruf C, sehingga juga kerap disebut dengan besi kanal C. Selain di bidang konstruksi, material ini juga kerap digunakan untuk industri dan otomotif. Biasanya punya panjang 6 meter, besi kanal CNP hadir dalam berbagai ukuran penampang, salah satunya CNP 100. Anda bisa membelinya di sejumlah besi atau lewat situs e-commerce dengan harga berkisar ratusan ribu rupiah per batang.

Besi CNP 100 (sumber: hargadepo.com)
Besi CNP 100 (sumber: hargadepo.com)

Kayu memang masih menjadi bahan populer untuk berbagai kebutuhan konstruksi bangunan. Meski demikian, besi juga banyak dilirik, terutama untuk memperkuat struktur atau kerangka bangunan di atas pondasi. Konon sudah diaplikasikan masyarakat Sumeria dan Mesir pada tahun 4000 SM, besi mulai digunakan sebagai bahan bangunan sekitar akhir abad ke-17, yang kala itu dibuat untuk jembatan.[1]

Bacaan Lainnya

Pengertian dan Besi CNP

Tidak hanya hadir dalam model batangan lurus, besi saat ini pun sudah mulai menerima berbagai modifikasi bentuk, salah satunya besi CNP. Seperti disampaikan di atas, besi CNP adalah kanal besi yang berbentuk menyerupai huruf C sehingga juga kerap disebut besi kanal C. Bisanya, besi profil C digunakan untuk konstruksi , misalnya gording, yang bobotnya lebih ringan dan tentu saja harganya menjadi lebih murah.[2]

Besi CNP umumnya digunakan sebagai rangka atap bangunan. Kawasan gedung perkantoran, pabrik, dan biasanya memakai besi kanal ini untuk atap. Besi CNP akan dipasang menyerupai dua sisi samping pada segitiga untuk menopang atap bangunan-bangunan tersebut. Tidak hanya itu, besi CNP juga dapat diaplikasikan sebagai purlin atau balok dudukan penutup atap karena dinilai kokoh dan bisa menopang berat benda di atasnya.

Seperti namanya, besi kanal CNP memang terbuat dari besi plat, yakni plat coil yang dibentuk dengan metode cutting atau bending sehingga menjadi seperti huruf C. Namun, seiring waktu, kanal CNP juga ada yang terbuat dari material galvalum atau baja ringan. Baja ringan sendiri adalah baja canai dingin yang bersifat ringan dan tipis, tetapi diklaim tidak kalah dengan baja konvensional.[3]

Nah, apabila Anda membutuhkan besi CNP, entah itu yang terbuat dari plat besi maupun galvalum, tidak sulit mendapatkan material ini. Pasalnya, sudah ada banyak toko besi yang menawarkan bahan tersebut. Bahkan, Anda pun bisa membelinya di sejumlah situs jual online. Harga yang dipatok bermacam-macam, tergantung ukuran penampang, dan berikut kisaran harga besi CNP 100.

Besi CNP 100 (sumber: lazada)
Besi CNP 100 (sumber: lazada)

Harga Besi CNP 100

Ukuran Besi CNP 100 Harga
Besi CNP 100 x 35 x 1,6 mm Rp250.250 per batang
Besi CNP 100 x 35 x 1,8 mm Rp264.500 per batang
Besi CNP 100 x 50 x 1,8 mm Rp259.000 per batang
Besi CNP 100 x 45 x 1,8 mm Rp313.600 per batang
Besi CNP 100 x 45 x 2 mm Rp378.000 per batang
Besi CNP 100 x 50 x 2 mm Rp362.500 per batang
Besi CNP 100 x 50 x 2,3 mm Rp410.000 per batang
Besi CNP 100 x 50 x 2,8 mm Rp565.800 per batang
Besi CNP 100 x 50 x 3,2 mm Rp740.600 per batang

Informasi harga besi CNP 100 di atas sudah kami rangkum dari berbagai sumber. Jika dibandingkan penawaran sebelumnya, harganya rata-rata naik. Harga besi CNP 100 x 35 x 1,6 mm misalnya, awalnya Rp180 ribu per batang dan sekarang naik menjadi Rp250 ribuan per batang. Sementara itu, harga besi CNP 100 x 50 x 3,2 mm naik dari Rp602 ribu per batang menjadi Rp740 ribu per batang.

Besi CNP (sumber: besinusantara.com)
Besi CNP (sumber: besinusantara.com)

Harga Besi CNP 100 Galvanis

Ukuran Besi CNP 100 Galvanis Harga
Besi CNP Galvanis 100 x 50 x 1,15 mm Rp158.000 per batang
Besi CNP Galvanis 100 x 50 x 1,35 mm Rp182.000 per batang
Besi CNP Galvanis 100 x 50 x 1,55 mm Rp208.000 per batang
Besi CNP Galvanis 100 x 50 x 2 mm Rp266.000 per batang

Harga besi CNP 100 galvanis di atas kami kutip berbagai sumber, termasuk salah satu toko besi dan sejumlah situs jual beli online. Perlu Anda catat bahwa harga besi CNP 100 galvanis tersebut tidak mengikat dan dapat berubah sewaktu-waktu, serta dapat berbeda di masing-masing tempat. Sekali lagi, besi CNP 100 biasanya ditawarkan dengan ukuran 6 meter per batang.

[1] Suharjanto, Gatot. 2011. Bahan Bangunan dalam Peradaban Manusia: Sebuah Tinjauan dalam Sejarah Peradaban Manusia. Humaniora, Vol. 2(1): 814-825.

[2] Kurnia, Aditya dan Haryanto Yoso Wigroho. 2012. Studi Kuat Tekan Kolom Baja Profil C Ganda dengan Pengaku Pelat Arah Lateral. Jurnal Teknik Sipil Universitas Atma Jaya Yogyakarta, Vol. 12(1): 1-10.

[3] Pangaribuan, Mekar Ria. 2014. Baja Ringan sebagai Pengganti Kayu dalam Rangka Atap Bangunan Masyarakat. Jurnal Teknik Sipil dan Lingkungan Universitas Ratu Samban Bengkulu, Vol. 2(4): 648-655.

Pos terkait