Harga Ayam Nelongso (Menu Makanan dan Minuman)

Bagi Anda pencinta lalapan dan ayam goreng, pastinya sudah tidak asing dengan rumah makan Ayam Nelongso. Sudah membuka cabang di berbagai kota di , Ayam Nelongso terbilang cukup populer di Tanah Air. Apalagi, harga menu makanan dan minuman yang ditawarkan Ayam Nelongso relatif terjangkau.

Menu Ayam Nelongso (IG @ayamnelongso)
Menu Ayam Nelongso (IG @ayamnelongso)

Menu Ayam Nelongso

Awal berdirinya Ayam Nelongso, restoran tersebut hanya menyediakan makanan berbahan dasar ayam dan bebek. Seiring berjalannya waktu, banyak rumah makan serupa yang juga menawarkan ayam dan bebek, sehingga Ayam Nelongso melakukan inovasi dalam kualitas produk dan ragam menu.[1] Saat ini, Ayam Nelongso tidak hanya menyediakan makanan dengan bahan ayam dan bebek, tetapi juga ikan.

Bacaan Lainnya

Untuk varian menu ikan yang ditawarkan, Anda bisa memilih ikan lele goreng atau ikan nila goreng. Tentunya, paket menu ikan tersebut sudah dilengkapi dengan nasi, sambal, dan kremes ala Ayam Nelongso yang gurih. Sebagai tambahan, Anda bisa memesan aneka olahan sayuran, di antaranya jamur dan kangkung. Jika itu masih kurang, ada juga menu tahu goreng, goreng, dan telur goreng.

Ciri khas dari Ayam Nelongso bukan hanya dari menu makanannya yang lezat, tetapi juga sambalnya. Awalnya, Ayam Nelongso hanya mempunyai satu varian sambal, yakni sambal korek yang cukup pedas dan asin. Namun, sekarang sudah ada banyak jenis sambal, mulai dari sambal korek khas Ayam Nelongso, sambal bawang, sambal hijau, sambal teri, sambal cumi, hingga sambal matah.

Jika Anda makan langsung di tempat, Anda bisa mengambil sendiri varian sambal yang Anda suka. Anda tidak harus memilih satu jenis sambal, tetapi bisa lebih dari tiga. Sementara itu, jika Anda makan dibawa pulang, terkadang Anda hanya akan mendapatkan satu varian sambal saja, yakni sambal khas Ayam Nelongso.

Supaya tidak kalah saing dengan restoran lainnya, Ayam Nelongso juga menghadirkan aneka mi pedas. Ada dua varian mi dengan tingkat pedas berbeda, yakni mi halu yang tidak terlalu pedas dan mi bucin yang pedas nikmat. Sebagai tambahan, Anda bisa memesan aneka dimsum, mulai dari dimsum ori, dimsum keju, dimsum dumpling, hingga dimsum cabe.

Bagi Anda yang merasa kepedasan, Anda bisa memesan aneka minuman dingin yang sudah disediakan Ayam Nelongso. Ada beberapa menu minuman favorit, seperti es soda gembira, es soda Ayam Nelongso, es teh, dan es jeruk. Nah, sebelum mencicipi menu makanan maupun minuman Ayam Nelongso, pastikan Anda mengetahui harganya seperti berikut.

Harga Menu Makanan Ayam Nelongso

Jenis Makanan Ayam Nelongso Harga (Rp)
Mie Halu 10.999
Mie Bucin 10.999
Ayam Crispy + Nasi 19.500
Chicken Pok  Pok + Nasi 25.000
Ayam Kerupuk + Nasi 17.200
Ayam Bakar + Nasi 18.500
Ayam Goang + Nasi 19.800
Lele Goreng + Nasi 20.700
Lele Bakar + Nasi 20.700
Nila Goreng + Nasi 24.600
Nila Bakar + Nasi 25.800
Ayam Kampung Goreng + Nasi 28.400
Ayam Kampung Bakar + Nasi 28.400
Bebek Remuk Sambal Bawang + Nasi 37.500
Bebek Goreng + Nasi 38.700
Bebek Bakar + Nasi 38.700
Dimsum Cabe 12.900
Dimsum Dumpling 12.900
Dimsum Keju 12.900
Dimsum Ori 12.900
Jamur Crispy 14.200
Kulit Crispy 18.800
Aneka Sambal 5.200
Nasi Putih 5.900
Tahu Goreng 7.800
Cah Kangkung 10.400
Terong Penyet 10.700
Telur Ceplok 8.200
Geprek Ayam Kribo 21.900
Geprek Ayam Sambal Ijo 19.400
Paket Geprek Ayam Kribo 27.500
Paket Geprek Ayam Sambal Ijo 25.000

Harga Menu Minuman Ayam Nelongso

Menu Makanan dan Minuman Ayam Nelongso  (sumber: Go food)
Menu Makanan dan Minuman Ayam Nelongso (sumber: Go food)
Jenis Minuman Ayam Nelongso Harga (Rp)
Thai Tea 15.000
Apple Tea 13.500
Lychee Tea 13.500
Strawberry Tea 13.500
Air Mineral 5.900
Teh 5.900
Jeruk 6.900
Teh Pucuk 7.100
Susu Putih 8.800
Cappuccino 8.800
Milo 10.320
Es Mega Mendung 17.415
Es Soda Gembira 21.285
Es Soda Nelongso 16.900

Harga menu makanan dan minuman Ayam Nelongso di atas telah kami rangkum dari berbagai macam sumber. Tentunya, harga menu makanan dan minuman Ayam Nelongso tidak terikat dan bisa berubah sewaktu-waktu. Anda bisa membelinya secara langsung di tempat atau delivery order melalui online.

[1] Maulidah, Iis, Joko Widodo, Mukhamad Zulianto. . Pengaruh Kualitas Produk dan Kualitas Pelayanan terhadap  Kepuasan Konsumen di Rumah Makan Ayam Goreng Nelongso  Jember. Jurnal Pendidikan Ekonomi: Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, Ilmu Ekonomi, dan Ilmu Sosial, Vol. 13(1): 26-29.

Pos terkait